JSMedia – Organisasi komputer erat kaitannya dengan komputer yang Anda gunakan sehari-hari. Agar semakin tahu segala hal seputar komputer, ada baiknya Anda juga tahu soal organisasi pada komputer. Bagi yang penasaran, simak informasinya berikut.
Seperti yang kita tahu, komputer merupakan perangkat yang terdiri dari beragam komponen di dalamnya. Komputer ini digunakan untuk memudahkan pengguna saat bekerja. Nah, agar berfungsi dengan baik, komputer juga memiliki organisasi tertentu.
Pengertian dari Organisasi Komputer
Pengertian organisasi pada komputer adalah bagian yang erat hubungannya dengan unit operasional dan interkoneksi antar komputer dengan penyusun sistem komputer. Tujuan koneksi tersebut untuk merealisasikan aspek arsitektural dalam komputer.
Contoh aspek organisasional yang dimaksud di sini adalah teknologi hardware, teknologi memori, sistem memori, sinyal kontrol, hingga perangkat antarmuka. Organisasi pada komputer mempelajari bagian yang ada kaitannya dengan operasional komputer dan hubungan komponen komputer.
Contoh operasional komputer yang dimaksud seperti:
- Sinyal kontrol
- Teknologi memori peripheral
- Interface perangkat
- dan sebagainya
Objek yang Ada di Organisasi Komputer
Dalam organisasi sistem komputer, ada beberapa objek yang tidak dapat dipisahkan darinya. Adapun objek yang tidak dapat dipisahkan tadi adalah:
- Unit operasional komputer
- Teknologi hardware
- Teknologi memori
- Sistem memori
- Perangkat antarmuka
- Hubungan antar komponen sistem komputer
Perbedaan dengan Arsitektur Komputer
Selain organisasi pada komputer, Anda juga akan mengenal arsitektur komputer. Arsitektur komputer merupakan struktur pengoperasian dasar sistem komputer. Arsitektur komputer ini menjadi rancangan cetak biru dan deskripsi fungsional.
Dimana rancangan tersebut sangat diperlukan untuk perangkat keras yang didesain. Hal yang membedakannya dengan organisasi pada komputer adalah:
Organisasi pada komputer:
Bagian-bagian yang berkaitan dengan unit operasional seperti teknologi hardware, teknologi memori, sinyal control, hingga perangkat antarmuka.
Arsitektur komputer:
Atribut dalam sistem komputer yang ada kaitannya dengan programmer. Contohnya seperti teknik pengalamatan, mekanisme i/o, hingga set instruksi atau aritmatika yang digunakan pada komputer.
Dilihat dari penjelasan yang sudah ada, bisa kita asumsikan jika organisasi pada komputer merupakan bagian-bagian yang terlihat pada perangkat komputer. Hal tersebut berbeda dengan arsitektur komputer yang bagian komponennya tidak terlihat.
Struktur Komputer
Komputer menjadi sistem yang berinteraksi dengan metode tertentu di dunia luarnya. Interaksi tersebut dilakukan menggunakan perangkat peripheral serta saluran komunikasi. Ada empat struktur utama pada komputer. Adapun strukturnya sebagai berikut:
1. Central Processing Unit (CPU)
Bagian komputer yang fungsinya untuk pengontrol operasi komputer dan pusat pengolahan setiap fungsi yang ada pada komputer. CPU bisa disebut processor saat pengenalan struktur komputer. CPU yang Anda gunakan terbagi menjadi beberapa bagian seperti:
- Control Unit yang digunakan untuk mengontrol komputer dan operasi CPU.
- Arithmetic and Logic Unit, berfungsi membentuk fungsi pengolahan data komputer.
- Register, berfungsi sebagai alat penyimpanan internal CPU.
- CPU Interconnection, berfungsi sebagai penghubung seluruh bagian CPU.
2. Memori utama
Bagian komputer yang digunakan sebagai penyimpan setiap data komputer. Jadi, data yang tersimpan di dalam komputer langsung dimasukkan ke memori utama. Ada beberapa bagian memori utama, misalnya RAM dan ROM.
3. I/O
Bagian komputer yang digunakan untuk memindahkan setiap data ke lingkungan luar atau perangkat lain di sekitarnya. Contohnya seperti keyboard, printer, scanner, dan sebagainya.
4. System interconnection
Bagian komputer yang menjadi sistem penghubung antara CPU, memori utama dan juga O/I.
Baca Juga: Pengertian Proxy : Jenis Proxy, Transparent Proxy, Anonymous Proxy, Reverse Proxy
Fungsi Komputer
Komputer memiliki beberapa fungsi yang prinsipnya dibagi menjadi empat golongan, yakni;
- Pengolah data
- Pemindahan data
- Operasi kontrol
- Penyimpanan data
Komputer harus bisa memproses data. Representasi data yang dimaksud di sini lumayan beragam. Namun, nantinya data disesuaikan dengan mesin pemroses pada komputer. Untuk mengolah data, komputer membutuhkan unit penyimpanan sehingga dibutuhkan mekanisme penyimpanan data.
Meskipun hasil pekerjaan digunakan langsung, komputer tetap membutuhkan media penyimpanan untuk menyimpan data proses. Untuk pemindahan data, komputer membutuhkan unit output dan input. Perangkatnya disebut peripheral.
Ketika melakukan interaksi dengan perpindahan data yang lumayan jauh atau dikenal dengan remote device, komputer membutuhkan komunikasi data. Ada beragam jenis komunikasi data yang bisa digunakan.
Secara umum, organisasi komputer merupakan bagian penting saat mengoperasikan perangkat. Tanpa organisasi pada komputer, komputer tidak dapat berfungsi dengan baik atau bahkan tidak berjalan seperti biasa.