JSMedia – Baru pengumumannya saja, open-world survival Undawn Game hasil kolaborasi Garena-Tencent ini berhasil menyita perhatian para gamers di seluruh dunia. Mari scroll hingga akhir untuk mengetahui informasi selengkapnya.
Salah satu yang menjadi alasan booming-nya berita perilisan game ini adalah Tencent dan Garena. Untuk kamu pecinta battle royale game pasti sudah tidak asing lagi mendengar kedua nama tersebut. Yuk, kenali lebih banyak tentang permainan ini khususnya bagi kamu yang baru dalam dunia gaming!
Mengenal Tencent dan Garena
Jika kamu sering menggunakan layanan streaming, nama “Tencent” ini sudah sering kali muncul. Nama besarnya, Tencent Holdings Ltd, yaitu perusahaan teknologi besar asal Cina yang juga merambah ke pasar game.
Perusahaan ini juga sering bekerja sama dengan banyak perusahaan lain, salah satunya adalah Garena yang sudah terkenal sebagai penyediaan provider dan developer game terbaik di Asia Tenggara. Free Fire adalah salah satu contoh game terbaiknya.
Kedua perusahaan besar ini dikabarkan akan merilis permainan baru yang mana seluruh pemain game di Asia Tenggara bisa berpartisipasi dalam ajang E-Sport Garena World 2021. Pemilihan Garena sebagai mitranya disambut antusias penikmat game, karena terkenal akan pemahamannya dalam komunitas game yang tidak bisa diragukan lagi.
Tentang Undawn Game
Undawn yang dikabarkan akan rilis ini mengusung tema open-world survival, yang akan memenuhi ekspektasi penggemarnya akan grafik yang luar biasa.
Konsep battle royale yang diusungnya mengharuskan para pemain bertahan hidup dengan mengumpulkan bahan makanan serta senjata sambil melawan musuh dan para zombie. Kamu juga bisa menjelajahi peta dunia sambil mengumpulkan persediaan di tengah kumpulan manusia setengah mati yang selalu siap menyerang.
Saat bermain, terdapat dua mode yang bisa digunakan. Ada Player vs Player, dan Player vs Environment untuk bertempur melawan zombie tersebut. Tentu saja akan lebih seru dengan bermain secara tim karena kamu akan saling melindungi demi berhasil bertahan hidup di dunia apocalypse ini.
Pilihan latar belakang tema pedesaan, perkotaan, hingga hutan rimba akan semakin memanjakan para gamers Undawn.
Baca Juga: Bang Bang Con BTS 2021: Army Wajib Tahu! Begini Cara Beli Tiketnya
Cara Daftar Pre-Alpha Test Undawn
Dalam masa pengembangannya, dikabarkan bahwa Garena akan mengadakan pengujian sebelum tanggal perilisannya tiba. Kamu bisa mengikuti kesempatan pre-alpha test tersebut untuk merasakan keseruan permainannya.
Jika kamu tertarik, cobalah uji coba tahap ini dalam tautan berikut: https://ud.garena.co.id/. Nantinya, kamu akan diberikan beberapa peraturan dan kewajiban pengisian survei. Setelah mengisi jawaban, tunggu informasi selanjutnya dari Garena Undawn Indonesia.
Dikabarkan bahwa Undawn Game yang ditunggu-tunggu ini akan rilis pada akhir April 2021. Bagi kamu yang sudah tidak sabar untuk memainkannya, update terus informasinya di website Garena serta fanbase yang disediakan di https://www.facebook.com/UndawnID.
Sambil menunggu hingga tanggal rilis tiba, pastikan jika perangkat yang kamu gunakan berbasis Android dan memiliki spesifikasi cukup untuk memainkannya. Segera daftarkan diri kamu di situs resminya!