Event Bullseye FF Dapatkan Kursi Legendaris Throne Emote

JakartaStudio.com – Update Terbaru dari Garena Free Fire tanggal 2 Juni 2020 ini kembali mengeluarkan Kursi Legendaris Throne Emote yang bisa kamu dapatkan dari Event Bullseye FF yang kalian mainkan.

Item Langka Kursi Legendaris Throne Emote ini merupakan item yang dimunculkan pada Free Fire World Cup bulan Maret 2019 yang lalu.

Banyak pemain game Free Fire yang meminta agar Emote Kursi Legendaris Throne ini dimunculkan kembali untuk Update FF Juni 2020 saat ini.

Bagi kamu yang ingin mendapatkan Kursi Legendaris Throne Emote ini, kamu bisa mendapatkannya melalui Event Bullseye FF yang dibuka sejak tanggal 2 Juni 2020 sampai dengan tanggal 7 juni 2020.

Cara Mengikuti Event Bullseye FF

Gunakan diamond FF untuk menembak salah satu dari sembilan buah hadiah yang disembunyikan di belakang sebuah simbol target. Semua target akan dibalik dan diacak dengan cepat, dan kamu harus bisa memilih target mana yang memiliki Throne Emote tersebut

Kamu juga bisa mendapatkan Throne Emote pada tembakan pertama, atau kamu pasti akan mendapatkan Throne Emote ini di tembakan terakhir

Hadiah Throne Emote yang kamu dapatkan akan langsung masuk ke Vault/Collection Emote game Free Fire yang kamu mainkan

Hari ini Rabu 3 Juni 2020, Garena akan melangsungkan server maintenance pada game Free Fire yang kalin mainkan. Jadi tunggu update terbaru setelah Garena selesai melakukan update server pada hari ini.

Setelah Garena selesai melangsungkan server maintenance pada game Free Fire ini, kamu sudah bisa kembali menikmati konten-konten terbaru yang telah diujicobakan pada Advance Server Mei 2020 yang lalu, update free fire juni 2020 terbaru diantaranya yaitu karakter baru Wolfrahh, Pet baru Falco, senjata baru Barett, dan masih banyak lagi item serta hadiah baru lainnya yang berkaitan dengan Elite pass season 25 ini yaitu Fabled fox atau Rubah.

Server maintenance Free Fire yang dilakukan oleh Garena Free Fire ini akan berlangsung hari ini Rabu 3 Juni 2020 mulai pukul 10.00 wib sampai selesai. Saat maintenance Server Free Fire sedang berlangsung, semua pemain FF tidak akan bisa log in ke dalam game FF tersebut.