JSMedia – Cara membersihkan sampah di HP merupakan metode yang bisa dipakai untuk membersihkan berbagai file junk atau sampah pada ponsel Android Anda. Hal ini kerap dilakukan oleh pengguna dengan tujuan agar smartphone menjadi ringan kembali dan lancar kinerjanya.
Umumnya, apabila ponsel Android memuat berbagai aplikasi, maka penggunaan akan lebih mendominasi dan akan menghasilkan file junk atau sampah. Tentu saja ini akan membuat ponsel menjadi lebih berat dalam pengoperasiannya.
5 Cara Membersihkan Sampah di HP
Ada berbagai cara yang bisa Anda jadikan rujukan terkait dengan cara membersihkan sampah di HP ini dengan mudah dan simple. Anda hanya perlu menyesuaikan saja ingin menggunakan metode yang mana, seperti yang akan dijelaskan berikut ini:
1. Files by Google
Files by Google bisa Anda pakai apabila ingin membersihkan file sampah dalam ponsel Anda. Namun perlu diingat, jika menggunakan metode ini maka data yang dihapus akan hilang secara permanen dan tidak bisa dikembalikan.
Cara membersihkan ponsel Anda dari berbagai macam sampah dengan Files by Google tidaklah sulit, yakni sebagai berikut:
- Pertama buka terlebih dulu Files by Google, kemudian perhatikan bagian kiri bawah, lalu klik bersihkan.
- Pada menu file sampah silahkan Anda klik Konfirmasi dan Kosongkan.
- Setelah itu, klik Lihat File Sampah.
- Berikutnya silahkan klik File Log atau File Aplikasi yang ingin Anda hapus.
- Lanjutkan dengan klik Hapus.
- Sampai pada pop up konfirmasinya klik lagi Hapus.
2. Whatsapp
Sebagai pengguna ponsel Android pastinya Anda juga menggunakan aplikasi WA untuk membantu aktivitas komunikasi cepat. Karena penggunaan yang mendominasi, memungkinkan aplikasi ini sebagai pengumpul sampah junk terbanyak pada ponsel Anda.
Maka dari itu, diperlukan pembersihan pada file-file yang telah menjadi sampah dari aplikasi WA ini dengan segera. Caranya sangat mudah, silahkan ikuti tutorial di bawah ini:
- Pertama lihat dulu file sampahnya di file manager ponsel Anda.
- Setelah berhasil melihatnya, buka memori internal/ eksternal.
- Buka folder
- Lanjutkan dengan klik titik tiga di kanan bawah pojok lalu klik Tampilkan File Tersembunyi.
- Pada menu media silahkan hapus Folder Sent.
- Jika sudah, Anda bisa beralih pada menu database. Silahkan hapus file sejak 6 hari yang lewat.
- Berikutnya hapus juga file dari folder status dan backup.
- Apabila ini tidak bisa dilakukan menggunakan ponsel, maka hubungkan ponsel untuk membersihkan menggunakan
- Selesai.
3. Galeri
Selain pembersihan pada aplikasi WA, Anda juga bisa membersihkan sampah melalui galeri ponsel Android Anda. Pasalnya, galeri juga menjadi salah satu media yang menghimpun sampah cukup banyak.
- Pertama buka dulu File Manager ponsel Anda.
- Masuk ke folder
- Setelah masuk, silahkan hapus saja file yang ada di
4. Cache
Cache merupakan salah satu file dalam ponsel yang juga wajib dibersihkan secara berkala untuk menjaga kinerja ponsel tetap stabil. Berikut ini metodenya:
- Buka dulu menu Pengaturan ponsel Anda.
- Setelahnya masuk ke menu Penyimpanan
- Selesaikan penghitungan pemakaian memori internal dan eksternal.
- Saat tampil tab khusus cache, maka klik bagian Cache untuk menghapus.
- Pada menu Konfirmasi klik Yes.
Baca Juga: 12 Cara Menggunakan Shareit : Kirim File atau Data Lebih Efektif dan Efisien
5. Install Aplikasi Cleaner
Adapun metode lainnya apabila Anda tidak suka dengan cara di atas untuk membersihkan sampah pada ponsel Anda dengan cepat. Langkah yang harus dilakukan adalah install aplikasi untuk pembersih sampah sesuai dengan pilihan Anda sendiri dari tautan resminya.
Upayakan menginstall aplikasi Cleaner yang bisa bekerja secara otomatis untuk senantiasa membersihkan sampah junk. Selain itu, pengecekan secara berkala juga perlu dilakukan untuk kinerja aplikasi yang telah Anda download sebagai pembersih sampah ponsel.
Selain itu, pilihan pada aplikasi pembersih sampah yang akan didownload juga harus terfokus pada kapasitas aplikasinya. Jangan pilih yang berkapasitas besar agar ponsel tidak terlalu terbebani dalam pengoperasiannya.
Cara membersihkan sampah di HP memang tidak terlalu sulit untuk dilakukan kapan saja. Namun, memang ada metode tertentu yang diurutkan, agar tidak terjadi kesalahan saat membersihkan sampah ponsel Anda.
Selain itu, membersihkan sampah pada ponsel juga akan berguna untuk kelancaran pemakaian ponsel setiap hari. Gunakan Juga cara Mematikan Getar Keyboard agar Baterai HP Lebih Awet. Lebih dari itu ini, cara ini merupakan langkah untuk menjaga agar tidak terjadi kerusakan software bahkan hardware ponsel Anda.