JSMedia – Free Fire merupakan salah satu game mobile paling populer di Indonesia saat ini. Komunitas FF di Indonesia juga sudah sangat besar dan ramai. Sehingga tak heran jika Free Fire menjadi pesaing utama PUBGM di pasar game Battle Royale Indonesia.
Akan tetapi sama seperti game online lainnya, sebagai game battle royale, FF tentu memiliki banyak hal yang kurang cocok untuk anak dibawah umur. Karena dari ratingnya saja, FF ini memiliki rating 12+
Dengan kata lain, Free Fire hanya diperuntuhkan untuk anak berumur 12 tahun keatas. Namun faktanya banyak sekali anak kecil dibawah 12 tahun yang sudah bermain FF. Sehingga diluar sana Free Fire dikatakan sebagai game yang penuh dengan bocil.
Kenapa Harus Blokir Free Fire?
Di jaman saat smartphone menjamur seperti sekarang ini, memang sulit untuk menghindari yang namanya game online. Bahkan anak kecil pun sudah banyak yang memegang smartphone. Dan mereka pun bisa dengan mudah memainkan game-game online seperti Free Fire.
Akan tetapi seperti yang sudah diberitahukan diatas bahwa FF sendiri memiliki rating 12+. Sehingga secara aturan tidak disarankan untuk dimainkan anak-anak dibawah umur. Namun nyatanya masih banyak yang mengabaikan aturan tersebut.
Nah kira-kira kenapa sih Free Fire diberi rating 12+? Tentu ada alasan untuk hal tersebut.
1. Game yang Kompetitif
Sebagai game battle royale, FF menghadirkan permainan yang begitu kompetitif. Dimana 50 pemain akan dimasukkan ke dalam satu match untuk saling membunuh dan berusaha bertahan hidup. Hal tersebut tentu akan sangat seru dan menarik perhatian banyak orang untuk memainkannya.
2. Sistem Rank
Sama seperti game online lainnya, Free Fire juga memiliki mode ranked. Dimana kita bisa bermain bukan cuma untuk hiburan, tapi juga demi menjadi yang terbaik. Di mode ranked kita akan berusaha menang untuk mendapatkan poin.
Nah nantinya poin tersebut akan membagi para pemain menjadi beberapa tier berdasarkan jumlah poinnya. Hal ini akan membuat mereka semakin semangat bermain demi naik ke tier tertinggi.
3. Bisa Membuat Kecanduan
Hal ini bisa saja terjadi pada semua jenis game, baik online maupun offline. Namun game online seperti Free Fire cenderung lebih kompetitif. Sehingga menaikan potensi untuk membuat seseorang kecanduan dan terus bermain.
Apalagi dengan sistem rank yang diberlakukan akan membuat kita semakin sering bermain demi menaikan tier. Bagi anak dibawah umur yang belum bisa mengontrol diri, maka hal tersebut bisa berefek buruk.
Baca Juga : Cara Install Free Fire di PC
4. Sistem Micro-transaction
Hampir semua game online jaman sekarang memiliki sistem micro-transaction. Dimana kita bisa membeli item di dalam game seperti skin dan lain sebagainya. Untuk itu kita perlu top up mata uang di ingame menggunakan uang asli.
Oleh karena itulah game semacam ini tidak cocok untuk mereka yang belum cukup umur. Karena bisa menjadikannya boros demi skin-skin yang ada di dalam game tersebut. Maka perlu kontrol orang dewasa agar hal tersebut tidak terjadi.
5. Komunitas Game
Sudah bukan rahasia lagi jika yang namanya game online itu banyak yang memiliki komunitas tidak sehat. Bukan berarti kita mengatakan bahwa komunitas FF itu kurang sehat, akan tetapi agar hal ini menjadi perhatian kita juga.
Bahwa setiap game online itu pasti memiliki komunitas yang di dalamnya ada segelintir orang toxic. Hal tersebut bukanlah contoh yang baik terutama bagi anak-anak dibawah umur. Karena mereka cenderung gampang meniru hal-hal negatir yang dilihat atau didengarnya.
Cara Blokir Game Free Fire
Tidak bisa dipungkiri bahwa semua game online pasti memiliki resiko efek negatif dan bukan cuma free fire saja. Oleh karena itulah sebagai orang yang sudah dewasa kita harus membuka mata tentang hal tersebut.
Terutama agar anak-anak dibawah umur yang belum bisa menyaring konten-konten negatif agar tidak ikut terpapar. Nah untuk itulah Jakarta Studio akan membagikan cara blokir FF dan game online lain yang ada di playstore.
Dengan begitu, meskipun anak-anak memiliki smartphone mereka tidak akan bisa menginstall game-game tersebut. Berikut tutorial lengkapnya :
1. Pertama buka aplikasi Play Store kalian.
2. Setelah itu klik menu Profil di pojok atas.
3. Kemudian pilih opsi Setelan atau Settings.
4. Lalu tap pada menu Keluarga/Family
5. Aktifkan opsi Kontrol Orang Tua.
6. Buat password atau pin kalian.
7. Jika sudah aktif, klik Setel Batasan Konten.
8. Pilih rating untuk umur sesuai kebutuhan.
9. Selesai, mudah bangetkan?
Baca Juga : Cara Mengembalikan Akun FF Disuspend
Kesimpulan
Demikian pembahasan tentang cara blokir game free fire di play store. Dengan tips diatas kalian bisa membatasi penggunaan game di smartphone anak-anak. Sehingga jika mereka mencari game dengan rating untuk dewasa maka tidak akan muncul. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!