JSMedia – Command Prompt atau yang lebih kita kenal sebagai CMD merupakan salah satu software bawaan yang ada pada OS Windows. Fungsi dari tools yang satu ini adalah mengeksekusi berbagai macam pekerjaan sesuai dengan perintah yang kita masukkan.
Nah untuk itulah bagi kalian para pengguna Windows wajib tahu command apa saja yang biasanya digunakan para CMD. Karena tools yang satu ini sangat bermanfaat dan bisa digunakan untuk berbagai macam keperluan.
Daftar Command Penting di CMD
Ada sejumlah perintah yang sangat berguna dan seringkali digunakan di Command Prompt. Fungsi-fungsi dari perintah tersebut sangat penting dan wajib kalian ketahui. Penasaran? Silahkan simak pembahasannya berikut ini.
help color
Perintah yang satu ini bisa kalian gunakan untuk melakukan customize warna background dan font. Kalian hanya perlu ketik help color dan tekan enter, kemudian akan muncul daftar perintah untuk mengubah warna.
sfc /scannow
Selanjutnya ada perintah yang bisa digunakan untuk melakukan scanning terhadap sistem windows. Dimana tujuan dari pemindaian ini adalah untuk mendeteksi apabila terdapat error di dalam sistem.
Sehingga apabila kalian merasa ada hal yang tidak beres atau windwows tidak berfungsi normal, bisa coba masukkan perintah sfc /scannow kemudian enter. Selanjutnya biarkan CMD melakukan tugasnya untuk mencari error pada sistem.
netsh wlan show profile SSID key=clear
Ini merupakan salah satu perintah paling penting yang wajib kalian ketahui. Dimana dengan perintah diatas, kalian bisa mengetahui informasi tentang sebuah jaringan wifi. Mulai dari nama SSID hingga passwrod wifinya.
telnet towel.blinkenlights.nl
Masukkan perintah diatas kemudian tekan enter, maka kalian akan bisa menonton Star Wars episode IV dalam bentuk ASCII. Namun pastikan dulu bahwa kalian sudah menginstal Telnet pada perangkat.
shutdown -f -t xxx
Fungsi dari perintah yang satu ini adalah untuk menshutdown perangkat komputer sesuai dengan waktu yang kalian inginkan. Cukup ketik perintah diatas kemudian ganti xxx dengan angka dalam satuan detik. Jadi jika kalian ketik shutdown -f -t 60 maka PC akan mati 1 menit kemudian.
Baca Juga : Cara Cek Kecepatan Internet di CMD
powercfg /batteryreport
Bagi para pengguna laptop, sangatlah penting untuk tahu berapa battery health yang tersisa saat ini. Karena hal tersebut akan berpengaruh pada kinerja baterai sejauh mana ia bisa bertahan menyimpan daya.
Nah untuk mengetahuinya, ketik powercfg /batteryreport di CMD kemudian tekan enter. Tunggu sebentar maka akan langsung muncul laporan tentang kesehatan baterai laptop yang kalian gunakan.
License Key Windows
Lupa dengan license key windows kalian? Jangan khawatir, karena kita bisa dengan mudah mengeceknya menggunakan perintah diatas. Langsung saja kalian masukkan perintah wmic path softwarelicenseservice get OA3xOriginalProductKey ke CMD, kemudian tekan enter. Maka akan muncul lisensi windows yang kalian gunakan.
systeminfo
Mengecek spesifikasi PC atau laptop tidak hanya bisa dilakukan dengan dxdiag. Namun ternyata bisa juga melalui CMD dengan perintah systeminfo. Kalian akan langsung mendapatkan detail dari perangkat mulai dari komponen hardware hingga softwarenya.
Baca Juga : Cara Mengatasi Flashdisk Minta Format
ipconfig
Siapa diantara kalian yang sering tidak bisa internetan meski sudah terhubung ke jaringan wifi? Nah command yang satu ini akan sangat kalian butuhkan. ipconfig merupakan perintah yang akan dapat menampilkan informasi koneksi internet yang kalian gunakan.
Apabila nanti memang ditemukan error atau masalah, ketik perintah ipconfig /release lalu enter. Kemudian ketik lagi ipconfig /renew dan enter untuk melakukan fixing terhadap masalah jaringan yang kalian alami.
cipher /E
Enkripsi merupakan suatu usaha untuk mengamankan sebuah data agar tidak mudah dibobol oleh orang lain. Dan nyatanya, untuk mengenkripsi suatu file, kita tak perlu repot-repot. Bahkan CMD saja bisa melakukan proses enkripsi ini.
Cukup ketik cipher /E kemudian ikuti dengan nama file yang ingin dienkripsi lalu enter. Tunggu prosesnya berjalan hingga selesai, biasanya tergantung dari jumlah file dan ukuran data yang dienkripsi.
Hapus File Sampah
Sangatlah penting bagi kita untuk selalu membersihkan file-file sampah dari perangkat komputer. Agar nantinya tidak memenuhi ruang penyimpanan. Biasanya banyak file tidak terpakai seperti sampah atau temporarily file.
Cara untuk menghapus file-file tidak penting itu dengan ketik del /q /f /s %temp%* lalu enter. Tunggu prosesnya berjalan hingga semua file sampah berhasil dihapus. Jika ingin pembersihan lebih lanjut bisa juga dengan perintah del /s /q C:\Windows\temp* dan tekan enter.
wmic product get name
Punya banyak aplikasi yang terinstall di perangkat komputer? Ingin tahu software mana saja yang sekiranya tidak penting dan bisa dihapus? Maka cek dengan perintah diatas. Karena fungsi dari command tersebut adalah memperlihatkan daftar aplikasi yang terinstall di komputer atau laptop kita.
Kesimpulan
Itulah beberapa perintah paling penting di CMD yang wajib kalian ketahui. Command diatas memiliki berbagai fungsi yang bermanfaat dan bisa berguna untuk berbagai macam keperluan. Silahkan catat dan apabila suatu saat nanti perlu bisa langsung kalian gunakan.