Berapa Pendapatan Garena Free Fire? Ratusan Miliar Rupiah?

Berapa Penghasilan Garena Free Fire

JSMedia – Free Fire merupakan salah satu game battle royale terpopuler terutama di region Indonesia. Dan tentu kalian pernah terpikirkan, berapa sih pendapatkan Garena dari game Free Fire? Karena dengan kepopulerannya, tentu FF bisa menghasilkan banyak uang.

Nah dalam kesempatan kali ini, Jakarta Studio akan menjawab pertanyaan tersebut. Agar rasa penasaran yang kalian miliki tentang berapa penghasilan Garena dari FF bisa terjawab. Makin nggak sabarkan? Langsung cek pembahasannya berikut ini.

Pendapatan Garena Free Fire

Free Fire bisa dibilang sebagai salah satu game paling sukses yang saat ini dikelola oleh Garena. Sehingga bisa dibilang FF adalah aset besar yang harus dijaga karena tentu bisa menghasilkan banyak uang.

Berapa Penghasilan Garena FF Per Hari?

Berapa Penghasilan Garena Free Fire

Untuk mengetahui hal semacam ini, kita bisa memanfaatkan situs-situs seperti Sensor Tower. Dimana website tersebut bisa memberikan estimati penghasilan dari suatu aplikasi atau game yang ingin kita ketahui.

Nah untuk game Free Fire sendiri bisa kita lihat bahwa untuk bulan Juni 2021, Free Fire Memiliki estimati penghasilan sebesar 53 juta USD atau sekitar 760 miliar rupiah. Tentu pendapatan tersebut sangatlah besar dalam kurun waktu 1 bulan saja.

Berapa Penghasilan Garena Free Fire

Lalu berapakah penghasilan Garena Free Fire dalam 1 hari? Jika kita hitung secara kasar, 53 juta USD dibagi 30 hari dalam bulan Juni, maka hasilnya sekitar 1,7 juta USD atau sekitar 24,6 miliar rupiah/harinya.

Baca Juga : Syarat Masuk Evos, Jago Aja Ga Cukup!

Darimana Pendapatan Garena Free Fire?

Ketika melihat estimasi penghasilan Garena dari game Free Fire yang begitu besar, tentu membuat kita bengong dan berpikir sejenak. Darimana uang yang segitu banyak berasal? Karena tentu masih banyak dari kita yang penasaran bagaimana sebuah game bisa menghasilkan begitu banyak uang.

Nah sekali lagi, untuk menjawab pertanyaan tersebut, Jakarta Studio akan memabahas beberapa sumber penghasilan dari Garena Free Fire dibawah ini :

1. Micro-transation

Berapa Penghasilan Garena Free Fire

Sudah bukan rahasia lagi jika hampir semua game online jaman sekarang pasti ada yang namanya micro-transaction. Nah belum tahu apa yang dimaksud dengan micro-transaction? Yaitu kegiatan jual beli yang biasa kalian lakukan di dalam game online.

Untuk Garena Free Fire sendiri biasanya menggunakan mata uang Diamond untuk membeli berbagai item, skin, bundle ataupun gacha eventnya. Dan tentu diamond tersebut bisa kita dapatkan dengan top up menggunakan uang asli.

Micro-transaction inilah yang menjadi salah satu sumber pendapatan Garena Free Fire. Para player yang melakukan top up diamond dengan uang asli akan menghabiskannya untuk berbagai macam transaksi di dalam game baik berupa pembelian skin ataupun mengikuti event yang ada.

Contoh mudahnya seperti membeli karakter atau bundle skin tertentu. Selain itu juga untuk event seperti luck royale spin dan sebagainya. Apalagi setiap bulan akan terus ada event atau bundle baru yang rilis, tentu micro-transaction ini akan terus berlangsung.

2. Sponsorship

Berapa Penghasilan Garena Free Fire

Selain micro-transaction, masih ada beberapa sumber pendapatan lain dari Garena Free Fire. Salah satu yang paling berpengaruh adalah sponsorship. Bagaimana mekanisme sehingga bisa mendapatkan uang dari sponsorship?

Seperti yang kita tahu bahwa Free Fire sangatlah populer. Setiap turnamen yang diadakan memiliki jumlah penonton yang sangat banyak. Data menyebutkan bahwa untuk FFWS 2021 Singapore saja memiliki peak 5,4 juta penonton bersamaan.

Tentu jumlah audience sebanyak itu akan sangat menarik bagi beberapa pihak untuk menempatkan nama mereka di turnamen tersebut. Sehingga bisa dijadikan sebagai media promosi dengan jangkauan audience yang banyak.

Nah pihak-pihak yang kasarnya ingin ‘titip nama’ mereka agar bisa muncul pada turnamen bergengsi Free Fire, akan memberikan sejumlah biaya. Nantinya nama produk mereka akan dimunculkan sebagai daftar sponsor dari turnamen tersebut. Jadi seperti simbiosis mutualisme yang saling menguntungkan satu sama lain.

3. Monetize Sosmed

Berapa Penghasilan Garena Free Fire

Di jaman sekarang ini sudah bukan rahasia lagi jika kita bisa menghasilkan uang dari sosial media. Contoh saja seperti Youtube dan Facebook juga memiliki fitur monetize untuk menghasilkan uang.

Dengan jumlah audience yang dimiliki oleh Garena Free Fire, tentu akan sangat mudah bagi mereka untuk mendapatkan banyak view di Youtube ataupun Facebook. Apabila konten tersebut dimonetize, maka bisa menambah pundi-pundi penghasilan Garena FF.

Apalagi Garena juga memiliki beberapa channel yang berbeda untuk setiap region server Free Fire. Sehingga bisa mengumpulkan lebih banyak penghasilan tambahan dari region yang berbeda-beda.

Kesimpulan

Nah itulah sedikit penjelasan tentang berapa penghasilan Garena Free Fire. Dengan kepopulerannya yang semakin naik, bukan tidak mungkin kalau pendapatan FF pun akan semakin tinggi. Walau angka diatas hanyalah estimasi dan bukan angka pasti, namun semoga bisa memberikan gambaran.