JSMedia – Kini pengguna PayPal bisa mengisi saldo lewat transfer bank. Berikut tutorial cara isi saldo PayPal dari semua bank lokal.
Mungkin tidak sedikit dari kamu yang baru mengenal apk ini, PayPal merupakan sebuah perusahaan rekening virtual yang menawarkan layanan transfer uang secara online. Sebelum transaksi digital semarak sekarang, PayPal sudah lebih dulu eksis sebagai alat pembayaran online. Penggunaannya amat mudah dan tidak serumit mengurus rekening di sebuah bank.
Sama seperti rekening lainnya, pengguna juga harus top-up saldo jika ingin digunakan sebagai alat pembayaran. Cara mengisi saldonya cukup mudah. Sebelum melanjutkan ke tutorialnya, simak terlebih dahulu fungsi dari PayPal serta cara mengisi akun PayPal tanpa kartu kredit.
Fungsi PayPal
Umumnya, Paypal adalah sebagai metode alat pembayaran elektronik atau rekening pembayaran online, biasanya digunakan oleh para freelancer yang memiliki projek dengan klien orang luar negeri. Mereka kerap menerima upah dollar yang akan dikirimkan ke akun PayPal. Seiring perkembangan zaman, PayPal berkembang menjadi alat pembayaran umum lainnya.
Alhasil pengguna yang berlangganan PayPal terus bertambah setiap tahunnya karena hal tersebut. Penggunanya juga tidak perlu khawatir karena system PP sudah dilengkapi fitur pemantauan 24 jam, sehingga terjamin aman. Selain aman, penukaran saldo PayPal merupakan yang paling murah di antara platform lainnya.
Tidak hanya untuk pengiriman uang, kini fungsi PayPal semakin bermacam-macam. Bisa digunakan untuk pembayaran rutin, tagihan bulanan, proses angsuran hingga pembayaran e-commerse luar negeri seperti eBay, Alibaba, dan lain sebagainya.
Jika ingin menggunakannya kamu hanya perlu menyiapkan email dan koneksi internet sebagai syarat mendaftar. Pertama, buat akun Paypal di situs resminya. Setelah itu, hubungkan dengan kartu pra bayar yang kamu miliki. Setelah selesai, saldo akun PayPal bisa segera diisi.
Solusi Isi Saldo PayPal dari Semua Bank Lokal
Meskipun sudah bisa digunakan secara umum oleh masyarakat Indonesia, fiturnya masih terbatas. Salah satunya adalah pengisian saldo dari kartu debit ataupun kredit. Sementara di negara lain, bisa dengan mudah isi saldo melalui keduanya.
Bukankah di awal pendaftaran akun pengguna diminta nomor kartu kredit? Iya, tetapi hanya sebatas verifikasi saja. Untuk penggunaannya masih terbatas.
Oleh karena itu, pengguna harus mencari cara lain agar bisa transfer saldo dari bank domestik. Salah satu alternatifnya adalah dengan menggunakan jasa top up PayPal yang ditawarkan pihak ketiga.
Perantara tersebut biasanya dikelola perusahaan atau individu yang tidak memiliki hubungan, baik dengan PayPal maupun perusahaan bank Indonesia. Salah satu penyedia terpercaya yang direkomendasikan adalah ViaPayPal.id.
Nah, jika kamu ingin mengisi isi saldo PayPal via rekening bank, ikuti tutorialnya hingga akhir.
8 Cara Isi Saldo PayPal dari Semua Bank Lokal
Sebenarnya ada banyak sekali pilihan penggunaan jasa yang menawarkan top up PayPal. ViaPayPal id merupakan yang salah satu yang terbaik, baik dari segi pelayanan maupun harga.
Sama seperti PayPal, ViaPayPal id juga tidak mempersulit penggunanya. Kamu hanya perlu seperangkat ponsel pintar dan koneksi internet untuk dapat menggunakannya.
Berikut panduan cara isi saldo saldo PayPal dengan ViaPayPal id dengan metode pembayaran bank.
- Kunjungi website resminya di https://viapaypal.id/
- Kemudian, klik tombol bertuliskan “Beli Saldo PayPal Sekarang”.
- Lalu kamu akan diarahkan ke aplikasi WhatsApp. Perlu kamu ketahui bahwa platform ini hanya menerima lewat pesan WA untuk segala yang berkaitan dengan keluhan pelanggan.
- Berikutnya, klik tombol Lanjutkan ke chat.
- Dalam chat WA, sebuatkan nominal yang sudah kamu minta ke CS ViaPayPal.
- Pilih pembayaran dengan menggunakan rekening bank, apakah itu bank BCA, BRI, BNI, Mandiri hingga Jenius BTPN.
- Transfer saldo ini akan dikonfirmasi oleh CS lewat chat room di WhatsApp sebelumnya.
- Permintaan akan segera diproses paling cepat 15 menit dengan ditandai pesan masuk di akun PayPal.
Sayangnya pengiriman saldo PayPal online ini terkadang tidak tepat 15 menit. Pengiriman balance yang terganggu bisa sampai maksimal 3 jam.
Sebelum mengaplikasikan cara isi saldo PayPal dari semua bank lokal yang sudah dijelaskan di atas, sebaiknya luangkan waktu beberapa menit untuk membaca kebijakan ViaPayPal id. Semua tercantum lengkap dalam satu halaman di menu Syarat dan Ketentuan. Selain itu ada juga Bank Elektronik yang bisa anda gunakan untuk banyak pembayaran seperti Neo+.
Mengingat peraturan ini bisa berubah seiring waktu, dan untuk menghindari resiko permasalahan digital yang mungkin terjadi ketika menggunakannya.