EGAWORK, Situs Penghasil Uang Terbukti Membayar?

Egawork situs penghasil uang

JSMedia – Jika kita membahas tentang aplikasi atau situs yang katanya bisa menghasilkan uang memang tak akan ada habisnya. Hampir setiap hari muncul app/situs-situs baru dengan klaim yang sama, yaitu bisa mendapatkan uang secara online.

Salah satu yang juga cukup populer dan banyak diperbincangkan saat ini yaitu EGAWORK. Sebuah situs yang katanya juga bisa menghasilkan uang dan akan membayar para membernya. Nah apakah hal tersebut benar dan bisa menjadi penghasil uang online?

Apa Itu EGAWORK?

Egawork situs penghasil uang

Adalah sebuah situs yang mengklaim bisa memberikan penghasilan kepada kita hanya dengan menonton video atau iklan. Tentu dari mekanisme yang ditawarkan seperti mengingatkan kita pada aplikasi Vtube yang pernah viral di Indonesia.

Namun situs EGAWORK ini bukanlah berasal dari Indonesia, melainkan dari negara Swiss. Situs ini masih terbilang baru karena rilis di tahun 2021 ini. Namun layanannya bisa digunakan oleh orang dari seluruh dunia.

Dari klaim yang ada pada situsnya, EGAWORK mengatakan mampu memberikan peluang untuk mengubah hobi menjadi penghasilan. Katanya kita bisa menghasilkan hingga 50 dollar sehari hanya dengan menonton video atau iklan di EGAWORK.

Baca Juga : Aplikasi E2G Football Penghasil Uang?

Cara Menghasilkan Uang di EGAWORK

Egawork situs penghasil uang

Tentu klaim yang dikatakan oleh situs tersebut pasti akan membuat banyak orang tergiur. Apalagi di masa pandemi seperti sekarang ini dimana banyak orang yang kehilangan pekerjaan dan berusaha mencari sumber penghasilan alternatif lainnya.

Lalu bagaimana sih mekanisme dan cara kerja di EGAWORK sehingga katanya bisa memberikan pendapatan? Berikut beberapa cara untuk menghasilkan uang dari EGAWORK.

Menonton Video

Egawork situs penghasil uang

Sekarang ini banyak orang yang memanfaatkan waktu luangnya untuk menonton video di youtube tanpa mendapat apa-apa. Lalu bagaimana jika menonton video bisa menjadi tambahan penghasilan? Itulah yang coba ditawarkan oleh EGAWORK. Hanya dengan menonton video kita justru malah dibayar.

Mentonton Iklan

Egawork situs penghasil uang

Selain video, menonton iklan juga merupakan salah satu cara kerja dari EGAWORK. Kurang lebih hampir sama dengan Vtube yang juga menawarkan penghasilan dari kegiatan menonton video. Katanya hanya dengan menonton video saja kita sudah bisa menghasilkan uang.

Program Referral

Egawork situs penghasil uang

Adalah salah satu mekanisme paling lazim yang digunakan pada situs atau aplikasi semacam ini. Yaitu menggunakan sistem refferal, dimana kita harus mengundang orang lain untuk bergabung dengan EGAWORK.

Untuk setiap orang yang berhasil kita aja gabung menggunakan kode atau link referral milik kita, maka akan ada reward yang diterima. Semakin banyak orang yang bisa kita ajak maka akan semakin besar pula reward yang diterima.

Cara Daftar Akun EGAWORK

Nah buat kalian yang mungkin penasaran dan ingin coba untuk mengikuti EGAWORK, maka harus daftar akunnya terlebih dahulu. Silahkan ikuti tutorialnya berikut ini :

Egawork situs penghasil uang

1. Pertama masuk ke situs EGAWORK
2. Selanjutnya isi form yang tersedia.
3. Pastikan semua datanya telah terisi dengan benar.
4. Jika sudah, langsung saja klik Sign Up.
5. Nah sekarang kalian sudah berhasil daftar akun.
6. Tinggal jalankan misinya pada menu Dashboard.
7. Kumpulkan saldo agar nanti bisa cepat dicairkan.

Baca Juga : Apa Aplikasi Getrich06 Bisa Menghasilkan Uang?

Cara Withdraw di Situs EGAWORK

Ketika membicarakan tentang situs penghasil uang, tentu kita juga harus memperhatikan cara penarikan saldonya. Lalu bagaimana dengan EGAWORK? Dari informasi di situsnya sendiri terdapat 3 metode withdraw yang tersedia, diantaranya :

Egawork situs penghasil uang

  • Paypal : Minimum withdraw 150 USD
  • WebMoney : Minimum withdraw 300 USD
  • Western Union : Minimum withdraw 300 USD

Jadi kalian setidaknya harus mengumpulkan saldo minimal dari jumlah yang dibutuhkan untuk bisa melakukan pencairan.

Apakah EGAWORK Benar Membayar?

Satu hal lagi yang tak kalah penting untuk kita cari tahu tentang sebuah situs penghasil uang. Apakah benar situs tersebut membayar para membernya? Jika dilihat dari mekanisme cara kerja EGAWORK, kurang lebih hampir sama dengan situs scam lain.

Dan sampai saat ini pun juga belum ada bukti valid yang menyatakan bahwa EGAWORK benar-benar membayar. Sehingga bisa dikatakan bahwa situs yang satu ini beresiko SCAM alias tidak membayar para membernya.

Namun juga pada situs tersebut juga tidak ditemui fitur deposit. Sehingga resiko untuk terjadinya kerugian materil terbilang kecil. Apabila kalian ingin membuktikan apakah EGAWORK benar-benar membayar, silahkan jalankan misi dan kumpulkan saldo hingga batas minimal penarikan.

Dengan begitu kalian akan bisa membuktikan apakah situs yang satu ini membayar atau benar-benar scam seperti situ sejenisnya.

Kesimpulan

Demikian pembahasan tentang EGAWORK situs penghasil uang yang sedang viral belakangan ini. Sebelum kalian mencoba app ataupun situs yang katanya bisa memberikan penghasilan, ada baiknya mencari tahu terlebih dahulu agar tidak terjebak dalam bisnis scam. Semoga informasi diatas bisa membantu dan bermanfaat bagi kita semua.