JSMedia – Free Fire akan kembali kedatangan karakter baru lagi nih, namanya adalah Otho. Nah tentu kalian tidak mau ketinggalan dong ingin segera mencobanya? Bagaimana kira-kira cara untuk mendapatkan karakter baru Otho di Free Fire?
Bonus Top Up Otho Free Fire
Karakter baru bernama Otho ini sudah pernah Jakarta Studio bahas dalam bocoran terbaru Free Fire patch OB30 yang lalu. Namun saat itu memang informasinya belum lengkap dan kita belum tahu siapa nama karakter tersebut. Namun kini ia secara resmi diperkenalkan sebagai karakter bernama Otho.
Nah bagaimana cara untuk mendapatkannya? Nampaknya Garena Free Fire ingin agar semua player bisa memiliki karakter baru ini. Oleh karena itulah mereka menghadirkan karakter Otho secara gratis sebagai bonus top up terbaru di Free Fire.
Cara Mendapatkan Karakter Otho
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa Otho akan menjadi reward bonus top up terbaru di Free Fire. Jadi bisa dikatakan bahwa karakter baru ini akan diberikan secara gratis apabila kalian melakukan top up dengan sejumlah minimal diamond.
Untuk bonus top up kali ini, kalian hanya perlu mengisi minimal 100 diamond saja. Jika dirupiahkan, harganya hanya sekitar 14 ribu saja. Dan kalian pun sudah berhak untuk klaim reward bonus yaitu karakter baru Otho lewat tab event. Durasi dari event ini akan dimulai dari tanggal 6 hingga 12 November 2021.
Baca Juga : Daftar Brand Ambassador Free Fire
Skill Karakter Baru Otho
Sebagai karakter FF, tentu Otho dibekali dengan skill uniknya sendiri. Ia memiliki skill pasif yang bernama Memory Mist, kemampuan yang membuatnya bisa mengungkap lokasi musuh di sekitar setelah mengkill lawan.
Jarak dari area yang akan dijangkau oleh skill Memory Mist milik Otho akan semakin luas tergantung dari levelnya, Berikut detail skill milik Otho :
- Level 1 : Setelah membunuh lawan, Otho akan mengungkap lokasi musuh dengan radius 25 meter dari tempat lawan yang mati tersebut dan dapat dilihat oleh anggota tim.
- Level 2 : Setelah membunuh lawan, Otho akan mengungkap lokasi musuh dengan radius 30 meter dari tempat lawan yang mati tersebut dan dapat dilihat oleh anggota tim.
- Level 3 : Setelah membunuh lawan, Otho akan mengungkap lokasi musuh dengan radius 35 meter dari tempat lawan yang mati tersebut dan dapat dilihat oleh anggota tim.
- Level 4 : Setelah membunuh lawan, Otho akan mengungkap lokasi musuh dengan radius 40 meter dari tempat lawan yang mati tersebut dan dapat dilihat oleh anggota tim.
- Level 5 : Setelah membunuh lawan, Otho akan mengungkap lokasi musuh dengan radius 45 meter dari tempat lawan yang mati tersebut dan dapat dilihat oleh anggota tim.
- Level 6 : Setelah membunuh lawan, Otho akan mengungkap lokasi musuh dengan radius 50 meter dari tempat lawan yang mati tersebut dan dapat dilihat oleh anggota tim.
Apakah Otho Akan Masuk META?
Kedatangan seorang karakter baru di Free Fire bisa saja mengubah alur permainan dan META yang sedang populer. Lalu bagiamana dengan Otho? Apakah skill Memory Mist miliknya bisa dikatakan cukup efektif dan bisa membuat META yang baru?
Kemampuan yang dimiliki oleh Otho termasuk tipe pendeteksi yang bisa mengungkap lokasi lawan. Skill tersebut bisa dikatakan mirip dengan kemampuan Moco, dimana ia bisa menandai musuh dan mengungkap lokasinya saat mereka bergerak.
Namun perbedaan besarnya ada pada syarat skill, dinmana kalau Otho harus membunuh lawan agar skillnya aktif. Sedangkan Moco hanya perlu melukasi lawan untuk menandai dan mengungkap lokasinya selama durasi waktu tertentu.
Selain itu, skill Otho lebih bersifat area dan bisa mengungkap lokasi lawan dengan radius tertentu dari pusat skill saat aktif. Untuk pertempuran antara skuad, bisa dibilang skill Otho ini akan sangat efektif untuk mengecek dimana saja sisa lokasi lawan yang masih hidup. Tentunnya kemungkinan besar sangat mudah dalam cara menggunakan Karakter Baru Otho FF.
Sehingga ada kemungkinan Otho masuk ke dalam META untuk beberapa situasi dan strategi. Apalagi jika kalian bermain sebagai tim dengan teman. Maka skill milik Otho bisa menjadi pendeteksi yang ampuh untuk mengungkap semua lokasi lawan di sekitar setelah membunuh salah satunya.
Kesimpulan
Nah itulah sedikit informasi tentang cara mendapatkan karakter baru Otho di Free Fire secara gratis. Menurut kalian, apakah karakter Otho ini bisa masuk ke dalam META dan banyak digunakan nantinya? Silahkan tulis pendapat kalian, nantikan juga update informasi lainnya hanya di Jakarta Studio.