Game Genshin Impact tentu tak bisa kita pisahkan dengan yang namanya sistem gacha. Karena untuk mendapatkan karakter atau senjata tertentu, kita harus melakukan wish dan berharap beruntung mendapatkannya tanpa harus menghabiskan banyak uang.
Karena seperti game gacha pada umumnya, sistem wish atau draw dalam Genshin Impact pun juga bergantung pada luck masing-masing orang. Apabila orang tersebut cukup beruntung, maka bisa dengan cepat mendapatkan karakter atau senjata yang diinginkan, dan begitu sebaliknya.
Akan tetapi, meski terbilang bergantung pada keberuntungan, akan tetapi gacha di Genshin Impact juga memiliki yang namanya Pity System. Pada kesempatan sebelumnya Jakarta Studio sendiri juga sudah pernah membahas tentang bagaimana cara kerja dari siste Pity di Genshin Impact ini.
Selain juga ada juga sistem yang dikenal sebagai Soft Pity dan Hard Pity. Kalian bisa langsung membaca artikel yang sudah pernah Jakarta Studio publish sebelumnya. Dan dalam kesempatan kali ini, kita juga masih akan membahas tentang sistem gacha di Genshin Impact yaitu 50/50 pity system. Apakah kalian sudah tahu?
Apa Itu 50/50 Pity System?
Masih banyak player Genshin Impact yang bingung dengan sistem 50/50 ini. Karena memang untuk memahaminya kadang kala membuat kita pusing sendiri. Nah berikut Jakarta Studio akan jelaskan bagaimana cara kerja dari 50/50 pity system di Genshin Impact.
First Pity
Jika kalian tidak mendapatkan item bintang 5 di sebuah banner setelah 89 kali roll/wish, maka draw berikutnya dijamin akan mendapatkan item bintang 5 dengan beberapa skenario sebagai berikut :
Standart Banner
Kalian akan mendapatkan item bintang 5 secara random namun bukan item limited seperti Venti, Klee, Zhongli atau yang lainnya.
Rate Up/Limited Banner
Kalian akan memiliki peluang 50% untuk mendapatkan karakter limited dan 50% item bintang 5 secara acak di banner standart.
Second Pity
Jika kalian tak mendapatkan karakter limited, maka kalian akan masuk ke fase ini. Saat kalian melakukan draw bintang 5 di banner yang sama, maka dipastikan kalian akan mendapatkan karakter limitednya. Artinya, kalian dijamin akan mendapatkan karakter limited tersebut maksimal dalam 180 kali wish.
Soft Pity
Sebelumnya Jakarta Studio sudah pernah membahas tentang sistem yang satu ini. Soft Pity adalah kondisi dimana saat kalian belum mendapatkan item bintang 5 setelah mencapai 75x draw, maka kesempatan kalian untuk mendapatkan item bintang 5 di draw berikutnya akan meningkat drastis meski belum dijamin.
Pity Reset
Apabila kalian telah mendapatkan item bintang 5, maka hitungan roll/draw akan direset menjadi nol. Hitungan pity untuk setiap banner akan dihitung secara terpisah. Contohnya saja, kalian telah melakukan 80 draw di standart banner dan kemudian mendapatkan item bintang 5 di limited banner, kalian akan tetap mendapatkan item bintang 5 pada draw berikutnya (ke-90) di standart banner.
Pity Carryover
Karena Rate Up dan Limited Banner memiliki batas waktu, jadi kalian tak akan mendapatkan item bintang 4 sebelum mereka menghilang. Saat Rate Up/Limited banner berakhir, maka hitungan pity akan tetap disimpan dan disatukan dengan banner selanjutnya yang memiliki tipe sama.
Contohnya seperti kalian melakukan draw di banner Albedo, kemudian item bintang 5 yang didapatkan pertama kali bukanlah Albedo. Lalu kalian draw 60 kali dan belum mendapatkan item bintang 5 yang kedua dan kemudian event banner berakhir.
Kemudian untuk banner berikutnya adalah Hu Tao, maka kalian hanya membutuhkan paling banyak 30 draw lagi untuk jaminan 100% mendapatkan Hu Tao. Karena kalian tidak mendapatkan karakter limited di banner sebelumnya dan kalah dalam 50/50.
4-star Pity
Di setiap banner kalian akan mendapatkan setidaknya 1 item bintang 4 atau diatasnya setiap 10 kali draw. Pity sistem ini akan berlaku jika kalian menggunakan single roll/draw. Dan setiap kali kalian mendapatkan item bintang 4 atau diatasnya, maka perhitungan Pity akan direset.
Apakah Weapon Banner Memilki Sistem 50/50?
Nah pertanyaannya sekarang adalah, apakah sistem pity 50/50 tersebut juga berlaku untuk weapon banner? Jawabannya ya, sistem tersebut juga ada di dalam banner senjata. Untuk cara kerjanya kurang lebih hampir sama, hanya ada beberapa perbedaan sebagai berikut :
- Pity maksimal untuk weapon banner adalah 80 dan bukan 90.
- Soft pity akan berlaku di weapon banner mulai dari 65 hingga 75 draw.
- Kesempatan untuk mendapatkan item featured di weapon banner adalah 75%.
- Weapon banner akan selalu memiliki 2 item bintang 5 sehingga kalian akan memiliki 37,5% untuk mendapatkan salah satunya.
Mekanisme Sistem Pity 50/50 Genshin Impact
Bagaimana, apakah kalian sudah paham atau masih bingung? Nah agar lebih mudah dalam memahami sistem pity 50/50 tersebut, berikut Jakarta Studio akan menjelaskan mekanismenya dengan lebih sederhana.
Peluang Untuk Mendapatkan Karakter/Senjata Bintang 5
- Dalam Genshin Impact, setiap kali kalian melakukan Wish maka ada peluang untuk mendapatkan karakter atau senjata dengan tingkatan bintang tertentu.
- Karakter atau senjata memiliki tingkatan bintang yang bervariasi mulai dari bintang 3 hingga 5. Semakin tinggi tingkatan bintangnya maka akan semakin langka dan kuat item tersebut.
Pity 50/50 Pad 10 Wish Banner Karakter yg Berbeda
Peluang 50% untuk mendapatkan karakter bintang 5 yang dijamin
- Kalian melakukan 10 Wish di banner karakter yag berbeda, maka ada 50% peluang mendapatkan karakter bintang 5 yang dijamin.
- Karakter yang dijamin adalah karakter promosi yang sedang berlangsung di Genshin Impact dan biasanya memiliki keunikan atau keterampilan tertentu.
Peluang 50% untuk mendapatkan senjata bintang 5 yang dijamin
- Jika kalian tidak mendapatkan karakter bintang 5 yang dijamin pada pity 50/50, maka peluang selanjutnya adlaah 50% menjdapatkan sejnata bintang 5 yang dijamin.
- Senjata bintang 5 juga memiliki keunikan dan kekuatan yang tinggi dibandingkan senjata biasanya.
Konsekuensi Mendapatkan Karakter/Senjata Pada Pity 50/50
Jika mendapatkan senjata bintang 5, pity akan direset.
- Jika pada pity 50/50 kalian berhasil mendapatkan senjata bintang 5 yang dijamin, maka pity akan kembali direset ke 0.
- Artinya, jika kalian ingin mendapakan karakter bintang 5 yang dijamin pada banner berikutnya, maka harus mulai mengumpulkan pity dari awal lagi.
Jika mendapatkan karakter bintang 5, peluang 50% pada banner berikutnya
- Jika pada pity 50/50 kalian berhasil mendapatkan karakter bintang 5 yang dijamin, maka peluang pada banner berikutnya akan kembali menjadi 50%.
- Apa artinya? Kalian harus mengumpulkan pity lagi untuk mengumpulkan peluang mendapatkan karakter promosi yang berikutnya.
Penerapan Sistem Pity 50/50 di Genshin Impact
Memang sistem pity di Genshin Impact sering membingungkan terutama bagi player yang baru bermain. Sebenarnya penerapannnya di ingame pun bisa lebih mudah dimengerti dengan penjelasan berikut.
Penerapan pada setiap banner karakter
- Genshin Impact secara berkala akan merilis banner karakter yang menampilkan karakter baru atau karakter promosi.
- Setiap banner akan memiliki aturan pity 50/50 yang berlaku setiap kalian melakukan Wish.
- Saat mencapai 10 Wish ddi banner karakter tersebut, maka pity 50/50 akan berlaku.
- Dimana pada Wish ke 10, kalian akan memiliki peluang 50% untuk mendapatkan karakter bintang 5 yang dijamin dan 50% mendapatkan karakter senjata bintang 5 yang dijamin.
Memilih banner yang tepat untuk karakter promosi
- Karakter promosi dalam banner memiliki peluang muncul lebih tinggi daripada karakter bintang 5 lainnya.
- Dalam sistem pity 50/50, jika kalian belum mendapatkan karakter bintang 5 sebelumnya, maka peluang untuk mendapatkan karakter promosi akan lebih besar.
- Jika ada karakter promosi yang sedang berlangsung dan kalian belum mendapatkan karakter bintang 5 sebelumnya, saat mencapai pity 50/0 pada banner tersebut, maka kalian punya peluang 50% untuk mendapatkan karakter promosi tersebut.
Jumlah Wish yang dibutuhkan untuk mencapai pity 90
- Dalam sistem pity Genshin Impact, pada Wish ke 90 kalian akan dijamin mendapatkan karakter atau sennjata bintang 5.
- Namun adlam sistem pity 50/50, pity ke 90 haya berlaku untuk karakter atua senjata bintang 5 yang dijamin.
- Pity ke 90 tidak terpengaruh oleh apakah kalian sudah mendapatkan karkater atau senjata bintang 5 sebelumnya di pity 50/0.
- Jumlah wish yang dibutuhkan untuk mencapai pity 90 pada banner karakter tertentu akan berbeda untuk tiap pemain, tergantung pada keberuntungan dan hasil wish sebelumya.
Dengan memahami sistem pity 50/50 di Genshin Impact akan membantu kalian untuk mengoptimalkan peluang mendapatkan karakter promosi yang diinginkan.
Yaitu dengan memilih banner yang tepat serta memahami jumlah wish yang diperlukan untuk mencapai pity ke 90, maka akan meningkatkan peluang untuk mendapatkan karakter atau senjat bintang 5 yang dijamin.
Kesimpulan
Itulah penjelasan tentang bagaimana cara kerja sistem pity 50/50 di Genshin Impact. Dengan memahami mekanisme tersebut, kalian jadi bisa lebih memperhitungkan kapan harus gacha demi mendapatkan karakter atau senjata yang kalian inginkan. Semoga penjelasan diatas bisa mudah dipahami dan juga bermanfaat.