JSMedia – Adaptasi dari anime Bleach arc Thousand Year Blood War telah diumumkan akan tayang mulai bulan Oktober 2022 nanti. Arc terakhir dari Bleach tersebut akan menjadi penutup serial tersebut. Apakah kalian sudah siap untuk menontonnya?
Nah bicara soal Bleach, tentu tidak lengkap jika tak membahas soal Bankai. Apalagi dengan rilisnya arc terakhir tersebut, banyak fans yang penasaran Bankai apa saja yang akan muncul di Thousand Year Blood War nanti.
Karena di animenya sendiri yang terakhir kali tayang pada tahun 2012 lalu, masih ada banyak karakter terutama para Captain Gotei 13 yang masih belum memperlihatkan seperti apa bentuk Bankainya. Penasarankan? Simak bocorannya berikut ini.
Bankai Terkuat di Thousand Year Blood War
Dalam Thousand Year Blood War, para Quincy yang dipimpin oleh Yhwach telah mendeklarasikan perang terhadap Soul Society. Hal tersebut sebagai bentuk pembalasan dendam terhadap apa yang para Shinigami lakukan pada ras Quincy 1000 tahun yang lalu.
Dan tentunya perang besar tersebut akan menghadirkan banyak pertarungan seru. Para Captain Gotei 13 yang sebelumnya belum sempat memiliki kesempatan untuk memperlihatkan kemampuan penuhnya pun diharuskan menggunakan Bankainya. Siapa saja mereka?
Baca Juga : Tanggal Rilis Tokyo Revengers Season 2
Renji Abarai – Soo Zabimaru
Renji merupakan salah satu karakter di Bleach yang pertama kali diperlihatkan bentuk Bankainya. Selama ini kita mengira bahwa bankai milik Renji adalah Hihio Zabimaru. Akan tetapi, ternyata itu bukanlah bentuk sempurna dari Bankainya.
Setelah melalui latihan di istana roh, Renji pun berhasil mengeluarkan bentuk sempurna dari Zanpakutounya yaitu Soo Zabimaru. Dibandingkan versi lamanya, bankai baru Renji terlihat lebih kecil dan tentunya jauh lebih kuat.
Ichibe Hyousube – Shirafude Ichimonji
Anggota dari Gotei Divisi 0 ini tentu memiliki kekuatan yang luar biasa. Karena dialah sosok yang memberikan nama kepada setiap Zanpakutou di Soul Society termasuk untuk bentuk Shikai dan juga Bankainya.
Dan bukan hanya itu saja, Ichibe memiliki Zanpakutou dengan bentuk Shikai seperti kuas. Ketika bankainya dilepaskan, Ichibe bisa mengubah nama target dengan zanpakutounya. Dan ketika hal tersebut dilakukan, maka sifat dan karakteristik objek yang ditarget akan berubah sesuai nama baru yang diberikan.
Chojiro Sasakibe – Koko Gonryo Rikyu
Wakil kapten divisi 1 ini memang jarang sekali memiliki kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya. Akan tetapi di final arc nanti, ia akhirnya menunjukkan bentuk bankai zanpakutounya yang bernama Koko Gonryo Rikyu.
Dimana kemampuan bankai tersebut bisa membuatnya mengendalikan cuaca dalam skala yang besar. Sehingga ia bisa memanfaatkannya untuk membuat badai petir yang mencakup wilayah luas sekalipun. Tipe bankai yang memiliki kerusakan sangat besar.
Retsu Unohana – Minazuki
Untuk bentuk shinkai Unohana sendiri sudah pernah diperlihatkan yaitu beruba ikan pari besar yang bisa menyembuhkan orang. Sementara itu untuk bankainya baru diperlihatkan di final arc ketika ia melawan Zaraki dalam rangka untuk melatihnya.
Di pertarungan tersebut Unohana melepaskan bankainya yang benama Minazuki. Kemampuannya ialah memproduksi semacam cairan mirip darah yang bisa menyembuhkan berbagai jenis luka yang diderita dalam sekejap.
Shunshui Kyoraku – Katen Kyokotsu : Karamatsu Shinju
Captain yang sering terlihat santai namun sebenarnya memiliki kemampuan bertarung yang mengerikan. Ia merupakan salah satu dari sedikit Shinigami yang memiliki sual Zanpakutou. Jika shikainya dilepaskan, Zanpakutounya akan berubah menjadi 2 bilah pedang.
Ketika bankainya dilepaskan, maka orang-orang di sekitar Kyoraku akan merasakan hawa depresi dan ketakutan. Karena itulah ia sangat jarang menggunakan bankai miliknya, karena efek tersebut tidak mengenal kawan atau lawan.
Rojuro Otoribashi – Kinshara Butodan
Anggota Vizard yang kini menjabat sebagai kapten divisi 3 Gotei 13 menggantikan Gin Ichimaru. Bentuk shinkai zanpakutounya mirip seperti cambuk dengan ujung berbentuk layaknya bunga. Dan dalam perang besar melawan para Quincy, ia juga memperlihatkan bankai miliknya.
Ketika bankai tersebut dilepaskan, ia akan menjelma layaknya seperti seorang konduktor. Kemudian ia akan bisa membuat ilusi fisik dengan media suara atau musik. Meskipun dibilang ilusi, namun hal tersebut bisa menimbulkan damage fisik pada targetnya.
Baca Juga : Karakter Terkuat di Tokyo Revengers
Rukia Kuchiki – Hakka no Togame
Akhirnya Rukia pun juga berkesempatan untuk menunjukkan bankai miliknya. Setelah melewati pelatihan yang keras, ia pun berhasil melepaskan bankai Hakka no Togame. Seketika Rukia pun akan merubah penampilan layaknya seorang putri es.
Dengan bankai tersebut, Rukia bisa mengendalikan suhu yang ada di sekitarnya. Bahkan pada level ekstrem, Rukia bisa membuat target mencapai suhu nol mutlak. Namun bankai ini juga akan berbahaya bagi diri Rukia sendiri jika salah digunakan.
Kisuke Urahara – Kannonbiraki Benihime Arateme
Sosok jenius yang seringkali membantu Ichigo dalam berbagai macam kesulitan. Selama ini kita tak terlalu diperlihatkan kemampuan bertarung Urahara, Hanya saja ia pernah beberapa kali memperlihatkan bentuk Shinkai Benihime.
Ketika ia melawan Quincy Askin Nakk Le Vaar, Urahara pun harus melepaskan kekuatan bankainya. Seketika akan muncul sosok wanita raksasa di belakangnya. Dimana kemampuan khusus bankai tersebut adalah merekonstruksi ulang objek apapun. Hal tersebut bisa dipakai untuk menyerang ataupun menyembuhkan luka.
Zaraki Kenpachi – Nama Tidak Diketahui
Salah satu karakter terkuat dan paling brutal yang ada di Bleach. Zaraki merupakan sosok yang hanya harus akan pertarungan. Dia selalu mencari lawan-lawan yang kuat untuk memuaskan rasa haus pertarungannya tersebut.
Dan semua pertarungan itu ia lakoni tanpa pernah melepaskan Shikainya karena ia sendiri tak tahu nama zanpakutounya. Hingga saat melawan quincy, ia diberitahu oleh Yachiru nama zanpakutounya. Dan Zaraki pun melepaskan bankainya dan berubah menjadi sosok merah menyeramkan mirip iblis.
Yamamoto Genryusai – Zanka no Tachi
Komandan gotei 13 sekaligus kapten divisi 1, Yamamoto Genryusai merupakan sosok yang sangat kuat. Selama 1000 tahun terakhir hampir tidak ada sosok yang lebih kuat darinya. Ryujin Jakka miliknya merupakan zanpakutou tipe api terkuat yang pernah ada.
Ketika perang melawan quincy, kapten Yamamoto harus melepaskan bankai Zanka no Tachi miliknya. Dikatakan bahwa bankai tersebut sangat berbahaya karena jika terlalu lama digunakan bisa menghanguskan seluruh Soul Society. Dan siapapun yang menyentuh pedangnya, maka akan menjadi abu seketika.
Kesimpulan
Nah itulah beberapa bankai yang terungkap dalam arc Thousand Year Blood War. Kita tentu akan sangat menantikan adaptasi anime kisah terakhir dari serial bleach tersebut. Akan ada banyak pertarungan seru yang menampilkan kekuatan penuh para karakternya.