JSMedia – Boku no Hero Academia merupakan salah satu serial shounen paling populer saat ini. Dan setelah pada event Jump Festa kemarin, akhirnya tanggal rilis anime My Hero Academia Season 6 pun dikonfirmasi akan tayang mulai musim Fall 2022 nanti.
Pengumuman tersebut tentu membuat banyak fans serial yang satu ini begitu senang dan tidak sabar untuk menontonnya. Nah kira-kira seperti apa sih kisah dari Deku dan kawa-kawannya yang akan hadir di musim keenam nanti? Silahkan simak pembahasan berikut ini.
SPOILER Boku no Hero Academia Season 6
Season terbaru dari anime My Hero Academia ini dikatakan akan menjadi salah satu yang terbaik. Kenapa begitu? Karena di anime Boku no Hero Academia Season 6 nanti akan ada banyak hal menarik serta pertarungan yang epic menanti kita. Apa saja ya?
Deku Menguasai Lebih Banyak Quirk
Pada season kelima kita sudah sedikit diperkenalkan dengan quirk para pengguna One For All yang sebelumnya. Dimana saat itu Deku sendiri terlihat kesulitan saat pertama kali quirck Black Whip muncul dan lepas kendali.
Nah pada season 6 nantinya, Deku akan ada lebih banyak quirk baru dari para pewaris OFA sebelumnya. Salah satunya adalah quirk milik Nana Shimura, Float yang bisa membuat penggunanya melayang. Selain itu juga ada quirk lain seperti Danger Sense, Fa Jin dan juga Smokescreen.
Shigaraki Menjadi Host AFO
Setelah berhasil membuat Gigantomachia mengakui dirinya, akhirnya Shigaraki dianggap layak dan Doctor pun menjanjikan kekuatan lebih padanya. Hingga di akhir season 5, kita melihat Shigaraki sedang dalam sebuah proses percobaan.
Dimana nantinya, di seasont terbaru ia akan menjadi host bagi AFO. Bukan hanya kekuatan saja yang akan ia dapatkan, namun AFO juga akan berusaha untuk mengambil alih tubuh Shigaraki dan menjadikan miliknya
Baca Juga : Nonton Jujutsu Kaisen Movie 0
Perang Paranormal Liberation
Di akhir season kelima kita pun sudah sedikit diberi bocoran bahwa perang besar pahlawan melawan penjahat akan segera terjadi. Dan memang di musim keenamnya nanti, asosiasi pahlawan telah menemukan rumah sakit yang menjadi tempat percobaan Doctor Kyudai untuk menciptakan Nomu.
Akhirnya para pahlawan pun menyerang rumah sakit tersebut sehingga perang besar pun tak terhindarkan. Pihak penjahat pun juga punya banyak stock Nomu yang membuat para pahlawan tidak bisa menang dengan mudah.
Rahasia One For All Terungkap
Selama ini, Quirck One For All telah menjadi rahasia dan hanya diketahui oleh segelintir orang saja. Namun nanti, pada akhirnya publik akan tahu tentang rahasia OFA. Karena pasca Perang Pembebasan Paranormal, Dabi membocorkan rahasia tersebut pada semua orang.
Hingga akhirnya publik pun tahu tentang rahasia kekuatan OFA yang selama ini dimiliki All Might sebagai simbol perdamaian. Dan Deku pun juga tak punya pilihan lain selain memberitahukan hal yang sebenarnya pada teman-temannya.
Quirk Lemillion Kembali
Hilangnya quirk Lemillion merupakan salah satu hal paling menyedihkan di Boku no Hero Academia. Hal tersebut terjadi saat insiden pertarungannya dengan Chisaki. Namun jangan khawatir, karena di season sealnjutnya kemampuannya akan kembali lagi kok.
Hal tersebut berkat kemampuan quirk Rewind milik Eri. Dimana nanti ia akan belajar lebih jauh bagaimana cara mengendalikannya hingga bisa membuat quirk Lemillion bisa kembali dan ia pun dapat beraksi sebagai pahlawan lagi.
Banyak Pahlawan Tumbang
Perang Pembebasan Paranormal akan menjadi salah satu klimaks di Boku no Hero Academia season 6 nanti. Dan tentu kita tak bisa berharap bahwa perang besar tersebut tidak akan memakan korban, bukan cuma dari pihak penjahat namun juga para pahlawan.
Tidak sedikit pahlawan yang nanti akan menemui ajalnya pada perang tersebut. Dan mungkin salah satu yang akan membuat para fans sedih adalah meninggalnya Midnight. Karakter yang satu ini telah menjadi favorit banyak fans sejak season pertama.
Baca Juga : Nonton Tokyo Revengers Season 2
Penyamaran Hawks Terungkap
Kita tahu bahwa pada musim sebelumnya Hawk telah melakukan misi penyamaran untuk menyelidiki asosiasi penjahat. Dan pada akhirnya, misi undercover tersebut harus terungkap dan membuat Hawk dalam posisi bahaya.
Saat itu ia harus menghadapi Dabi yang membakar semua bulunya. Namun beruntung, Tsukuyomi datang tepat waktu dan bisa menyelamatkan Hawk. Ini akan menjadi salah satu pertarungan paling menarik nantinya.
Deku Menjadi Target
Season selanjutnya akan menjadi momen untuk char development Deku. Dimana setelah rahasia One For All terungkap ke publik, ia pun memutuskan untuk keluar dari UA dan mengambil jalan sebagai seorang vigilante.
Namun tentu hal tersebut tak lantas menyelesaikan semua masalah. Justru ia akan menjadi target para pembunuh bayaran yang disewa untuk menghabisinya. Namun Deku telah banyak berubah dan jauh berbeda dari sosok yang kita kenal selama ini.
Identitas Dabi Terungkap
Season kelima MHA juga telah sedikit menceritakan tentang masalah dari keluarga Todoroki. Dimana kita tahu bahwa ada 1 kakaknya yang hilang bernama Toya. Dan ternyata, sosok tersebut adalah karakter yang saat ini kita kenal sebagai Dabi.
Sebenarnya sebelum diungkap pun sudah banyak fans yang menduga akan hal tersebut. Jadi fakta ini tidaklah terlalu mengejutkan bagi para penggemar MHA. Nantinya Dabi juga akan membongkar tentang kebobrokan dari Endeavor sebagai pahlawan no 1 ke publik.
Deku VS Shigaraki
Tentu saja momen puncak yang paling dinantikan di season 6 nanti adalah pertarungan antara Deku melawan Shigaraki. Dimana kedua karakter tersebut memang akan mengalami pengembangan yang pesat di musim selanjutnya.
Bentrokan antara keduanya akan menjadi awal kisah baru para pewaris One For All dan juga All For One. Banyak yang sudah tidak sabar menantikan pertarungan epic yang akan dilakoni keduanya di season enam nanti.
Kesimpulan
Nah itulah beberapa hal menarik yang akan kita tonton di Boku no Hero Academia Season 6. Bagaimana, sudah tidak sabar? Kita nantikan saja tanggal rilisnya yang mulai tayang Fall 2022 nanti. Jangan lupa untuk selalu simak artikel baru dari Jakarta Studio untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.