Cara Hitung Denda Telat Bayar Shopee Paylater, Antisipasi Sebelum Merugi

Cara Hitung Denda Telat Bayar Shopee Paylater, Antisipasi Sebelum Merugi

JSMedia – Shopee sebagai salah satu marketplace terbesar kini memiliki fitur Shopee Paylater. Dengan fitur ini pengguna dapat berbelanja terlebih dahulu, dan mencicil pembayarannya dimulai dari bulan berikutnya. Lalu, apa yang akan terjadi jika telat bayar Shopee Paylater?

Sudah menjadi hal yang umum, jika telat membayar, maka akan mendapatkan denda. Artikel ini akan membahas perhitungan denda Shopee Paylater supaya tidak salah membayar, dan mulai mencicil tagihan.

Baca juga: Link Download Shopee Mod Apk, Apakah Benar Aman Atau Scam?

Cara Hitung Denda Telat Bayar Shopee Paylater

Cara Hitung Denda Telat Bayar Shopee Paylater

Sebelum fitur Shopee Paylater, Shopee sudah memiliki banyak layanan menarik, seperti layanan gratis ongkir yang mampu melambungkan namanya dengan cepat. Kemudian ada promo cashback, flash sale, kemudahan pilihan transaksi, juga aneka produk unik.

Shopee Paylater sebagai layanan kredit merupakan salah satu layanan favorit pengguna Shopee. Dengan kebijakan Shopee, tidak semua pengguna dapat mengaktifkan layanan ini. Hanya pada aplikasi pengguna yang terpilih saja layanan Paylater muncul.

Dengan demikian Shopee dapat memperkecil kemungkinan kerugian jika pengguna jasa tidak dapat mengembalikan pinjaman tersebut.

Baca juga: Apa Arti Nan Koin Shopee? Ini Maksud Dan Cara Mengatasi

Kerugian Membayar Shopee Paylater Tidak Tepat Waktu

Kerugian Membayar Shopee Paylater Tidak Tepat Waktu

Jika pembayaran selalu tepat waktu, maka credit score akan bagus dan kemudahan memakai fasilitas serta nominal kredit bisa jadi akan ditambah.

Namun, bagaimana jika yang terjadi adalah kebalikannya? Karena satu dan lain hal, pembayaran tertunda. Jika ini terjadi, pengguna akan dikenakan denda keterlambatan, yang secara otomatis akan ditambahkan pada tagihan.

Sehingga jangan kaget ketika mendapati total tagihan di bulan berjalan meningkat akibat keterlambatan ini. Selain itu, usahakan tagihan jangan sampai ditumpuk terlalu lama karena akan semakin membengkak.

Cara Menghitung Denda Telat Bayar Shopee Paylater

Cara Menghitung Denda Telat Bayar Shopee Paylater

Jika bulan ini tagihan Shopee Paylater pengguna telat dibayarkan, maka simak cara menghitung denda telat bayar Shopee Paylater  berikut ini:

Denda yang berlaku di Shopee Paylater adalah 5% dari total tagihan. Jika denda tidak juga dibayarkan hingga berbulan-bulan, maka denda akan berbunga berkali-kali lipat.

Sebagai contoh, jika pengguna memiliki tagihan sebesar Rp.200.000,- maka perhitungan dendanya yaitu: Rp.200.000,- x 5% = Rp.10.000,-. Jadi total tagihan dan denda keterlambatan yang harus dibayarkan pada bulan berikutnya adalah sebesar Rp.200.000,- + Rp.10.000,- = Rp.210.000,-

Semoga penjelasan diatas cukup mudah dipahami, sehingga kini pengguna sudah bisa menghitung besaran denda keterlambatan yang harus dibayarkannya nanti. Sedapat mungkin, segerakan membayar tagihan, karena akan mempengaruhi kredibilitas pengguna di Shopee.

Resiko Telat Membayar Shopee Paylater

Resiko Telat Membayar Shopee Paylater

Usahakan selalu membayar tepat waktu, bahkan bayar tagihan segera setelah gajian, meski tenggat waktu masih jauh. Hal ini untuk mencegah kejadian tak terduga yang akhirnya menggunakan dana pembayaran tagihan Shopee Paylater. Karena  resiko keterlambatan pembayaran akan cukup merugikan pengguna. 

Resiko pertama adalah dinonaktifkannya layanan Paylater oleh pihak Shopee. Shopee mempunyai kewenangan yang tidak dapat diganggu gugat akan hal ini. Resiko berikutnya adalah penagihan oleh pihak debt collector Shopee.

Penagihan akan dilakukan bertahap, mulai dari SMS, telepon, juga chat WA. Kemudian berlanjut pada penagihan langsung kerumah (alamat yang didaftarkan di Shopee pada akun pengguna). Hal yang sangat memalukan ini, semoga dapat dihindari semua pengguna dengan kasus keterlambatan pembayaran.

Resiko terakhir adalah nama pengguna akan diberikan pada Bank Indonesia (BI). Hal ini akan sangat merugikan, karena kedepannya pengguna akan kesulitan melakukan pinjaman di berbagai platform kredit.

Akhir Kata

Catatan hitam di BI akan dapat diakses oleh semua penyedia layanan kredit. Sehingga jika nama pengguna sampai tercatat di BI hanya karena telat bayar Shopee Paylater, sungguh sangat disayangkan, bukan?