JSMedia – Baru-baru ini, miHoYo telah merilis event baru di Genshin Impact bernama Fleeting Colors in Flight. Kalian tak boleh melewatkan event tersebut karena ada banyak hadiah menarik yang bisa didapatkan dengan menyelesaikannya.
Dalam event kali ini, ada beberapa puzzle dan teka-teki yang harus kalian selesaikan. Dan tidak sedikit player Genshin Impact yang merasa kesulitan untuk memecahkan puzzle The Wondrous Shadow tersebut.
Oleh karena itulah, Jakarta Studio akan membagian panduan lengkapnya untuk kalian. Dimulai dari guide teka-teki The Wondrous Shadow hari pertama. Seperti apa? Silahkan simak pembahasan lengkapnya berikut ini.
Cara Unlock The Wondrous Shadow Puzzle
Untuk bisa mengikuti event yang satu ini, ada beberapa persyaratan yang harus kalian penuhi, diantaranya :
- Adventure Rank 28 atau lebih
- Menyelesaikan quest A New Star Approaches.
- Menyelesaikan quest The Crane Returns on the Wind.
Selanjutnya untuk mengakses eventnya, kalian bisa pergi ke Pelabuhan Liyue. Kemudian tinggal bicara pada Yuan Ron untuk memulai challenge. Durasi dari eventnya sendiri akan berlangsung mulai dari tanggal 25 Januari hingga 12 Februari 2022 (waktu server).
Cara Bermain The Wondrous Shadow Puzzle Day 1
Sebenarnya cara bermain dari event yang satu ini sangatlah mudah dan sederhana. Kita hanya perlu memanipulasi objek kayu agar bayangan yang dihasilkannya bisa serupa dengan objek tertentu. Meski begitu, hal tersebut sudah cukup membuat banyak player pusing. Jika kalian salah satunya, maka cek panduan dari Jakarta Studio berikut ini.
Solusi Puzzle Pertama
Kita mulai dengan puzzle pertama, teka-teki ini mengharuskan kalian membuat bentuk Japanese Censer yang biasanya dipakai untuk membakar dupa. Untuk membuatnya, dari posisi default kayu ubah hingga lurus menghadap ke arah bawah.
Lalu putar hingga terbalik dan nampak seperti pada gambar. Maka bayangan yang dihasilkan akan berbentuk tempat perdupaan.
Baca Juga : Cara Mendapatkan Frog Genshin Impact
Solusi Puzzle Kedua
Teka-teki selanjutnya mengharuskan kita membentuk bayangan kapal harta karun jepang. Bagaimana caranya? Kurang lebih hampir sama dengan yang pertama, dari posisi defaultnya, kalian putar hingga lurus menghadap ke bawah.
Kemudian putar kembali searah atau berlawanan arah jarum jam sebesar 180 derajat. Maka hasil bayangannya akan menyerupai kapal.
Solusi Puzzle Ketiga
Selanjutnya untuk puzzle yang ketiga memiliki cara penyelesaian yang agak unik dan cukup sulit. Bentuk bayangan yang harus dibentuk yaitu berupa layang-layang yang biasa digunakan dalam perayaan tahun baru Jepang. Langkah pertama, putar objek ke arah bawah hingga menemukan ujung runcing yang akan membentuk bayangan talinya. Memang agak tricky, kalian harus menemukan posisi yang benar dalam beberapa kali percobaan.
Kesimpulan
Itulah guide cara menyelesaikan puzzle The Wondrous Shadow Day 1 dengan mudah. Bagi kalian yang merasa kesulitan untuk memecahkan teka-teki event ini, bisa langsung cek tutorial diatas. Nantikan juga guide selanjutnya yang akan terus diupdate. Jangan sampai melewatkannya ya karena ada banyak hadiah menarik yang bisa didapatkan.