Cara Ukur Tinggi Badan Menggunakan Hikaku Sitatter

Cara Ukur Tinggi Badan

JSMedia – Cara ukur tinggi badan viral di TikTok adalah trending topik mengukur tinggi badan di situs. Untuk kemudian membandingkannya dengan tinggi orang lain secara online.

Hikaku Height Comparison Chart yang memperkenalkan cara unik ini. Kini pembaca tidak perlu lagi sibuk mengira-ngira tanpa titik kejelasan, hanya dengan mengunjungi laman situs tersebut.

Baca juga : software Nationality Challenge, Ubah Tampilan Wajahmu Sesuai Negara Pilihan

Cara Ukur Tinggi Badan Menggunakan Hikaku Sitatter

Zaman digital semakin membawa kemudahan dalam semua aspek kehidupan. Termasuk banyak hal yang tak terpikirkan sebelumnya. Salah satu contohnya adalah mengukur tinggi badan secara online.

Mengapa hal ini penting hingga menjadi viral? Oleh karena kaum milenial yang tak jauh dari dunia digital dan idola, sehingga software seperti ini sangat lah penting. Software ini memudahkan penggunanya membandingkan tinggi badan dengan sang idola tersebut jika suatu saat bertemu dan berdiri berdampingan.

Bukan itu saja, pengguna pun  dapat membandingkan tingginya bila bersanding dengan seseorang yang belum pernah ditemui sebelumnya. Software ini diviralkan konten di TikTok, dengan bantuan situs, sehingga pembaca tidak perlu menghitung manual atau mengira-ngira dengan menggambar sendiri.

Website hikaku-sitatter atau Hikaku Height Comparison Chart disebut-sebut sebagai pemilik software tersebut. Pembaca hanya perlu memasukkan tinggi badan orang-orang yang ingin dibandingkan ke laman situs. Berikut langkah-langkah dalam cara ukur tinggi badan viral di TikTok menggunakan situs ini:

1. Kunjungi Situs

Kunjungi situs adalah langkah awal dalam cara mengukur perbandingan tinggi badan secara online ini. Pembaca dapat mengetikkan ‘Hikaku Height Comparison Chart’ di kolom pencarian Google, lalu klik ikon kaca pembesar.

Untuk Bahasa Indonesia, dapat menggunakan versi yang mana saja, lalu aktifkan fitur terjemahan pada aplikasi Google Chrome.

2. Isi Data

Isi data adalah langkah selanjutnya. Gulir layar ke bawah, isi data di kolom yang telah disediakan. Klik kotak yang bertuliskan Male untuk laki-laki atau Female untuk perempuan, sesuai gender.

3. Perbandingan Dua Orang

Perbandingan Dua Orang adalah langkah berikutnya apabila pembaca hanya ingin membandingkan dua orang saja. Masukkan data instan di bagian kiri kolom custom data.

Pada poin nama, dapat diisi secara asal, begitu juga dengan kolom warna (untuk membedakan karakter, agar perbedaan dapat terlihat jelas). Sedangkan untuk poin tinggi, isi dengan benar.

4. Menu Add A Person

Menu Add A Person adalah tombol yang perlu di klik untuk memasukkan data orang kedua, lalu ulangi langkah di atas.  Setelah itu, ulangi kembali langkah-langkah tadi dengan data orang ketiga jika pembaca ingin membandingkan lebih dari 2 orang. Setelah selesai, klik Submit.

5. Hasil Perbandingan

Hasil perbandingan adalah hasil akhir yang akan ditampilkan dalam bagan di laman situs. Dengan demikian pembaca dapat memperkirakan perbandingan tinggi badan orang kedua atau ketiga. Orang pertama yang datanya dimasukkan ke dalam situs, akan selalu berada di tengah bagan perbandingan.

Untuk mengunduh, tekan lama bagan tersebut, lalu klik Download. Bisa juga dengan men-screenshot bagan agar lebih cepat.

Selanjutnya berkas unduhan atau hasil screenshot bagan tadi dapat dijadikan konten di media sosial (TikTok, Instagram – Reels, dan Snack Video). Jangan lupa tag akun orang yang dibandingkan dalam bagan tersebut.

Baca juga : Tiktok Lite Viral! Cara Mendapatkan Uang di Tiktok Lite, Hingga Jutaan Rupiah!

Akhir Kata

Cara ukur tinggi badan viral di TikTok adalah prediksi untuk mengetahui tinggi badan, hingga akurasinya masih kurang. Meski demikian, hasil dari situs Hikaku Height Comparison Chart ini sudah mencapai fungsi utamanya. Oleh karena itu, jadikan software ini sebagai hiburan saja.