Aplikasi Peduli Kementerian ESDM, Cara Daftar Subsidi Listrik Gratis

Aplikasi Peduli Kementerian ESDM

JSMedia – Belakangan ini, banyak orang yang mencari aplikasi Peduli Kementerian ESDM. Karena katanya aplikasi tersebut bisa memberikan kita subsidi listrik gratis. Apakah benar? Nah tentunya kalian juga ingin tahu bagaimana cara untuk mendapatkan bantuan dari pemerintah tersebut.

Listrik memang telah menjadi salah satu kebutuhan utama di dalam masyarakat saat ini. Namun beberapa kalangan masyarakat khususnya kelas menengah ke bawah merasa kesulitan untuk membayar tagihan listrik yang semakin tinggi. Oleh karena itulah, pemerintah mengadakan program bantuan subsidi bagi mereka yang membutuhkan.

Tentang Aplikasi Peduli Kementerian ESDM

Aplikasi Peduli Kementerian ESDM

Sebenarnya aplikasi peduli yang satu ini sudah diluncurkan sejak 14 Januari 2022 oleh salah satu bagian dari kementerian ESDP yaitu Pusdatin ESDM. Dimana app tersebut ditujukan sebagai salah satu bukti komitmen dalam melaksanakan amanat dari pemerintah untuk memberikan bantuan listrik terhadap masyarakat yang membutuhkan.

Karena memang saat ini masih banyak masyarakat miskin di Indonesia yang kesulitan membayar tagihan listrik mereka. Oleh karena itulah, sejak tahun 2017 pemerintah telah mengadakan kebijakan subsidi listrik pada seluruh rumah tangga dengan daya 450 VA. Sehingga mereka bisa membayar kebutuhan listrik dengan lebih murah dan terjangkau.

Dan untuk menyempurnakan program seperti yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2007 tentang Energi, Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2009 tentang Ketenagalistrikan, dan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2021, melalui kementerian ESDM pemerintah meluncurkan aplikasi Peduli ESDM tersebut.

Baca Juga : Kenapa Meteran Listrik Tidak Bisa Diisi Pulsa?

Fitur Aplikasi Peduli Kementerian ESDM

Aplikasi Peduli Kementerian ESDM

Nah apa aja sih fitur-fitur yang dimiliki oleh aplikasi yang satu ini? Karena bukan hanya untuk memberikan subsidi listrik saja, app ini juga punya beragam fungsi lain yang wajib kalian ketahui. Berikut penjelasannya untuk kalian :

  • Untuk mengajukan atau mendaftar subsidi listrik gratis.
  • Mengecek Nomor Induk keluarga dari Basis Data Terpadu.
  • Cek apakah seseorang berhak menerima subsidi listrik.
  • Sebagai tempat pengaduan dari suatu masalah.
  • Tempat informasi program dan kebnijakan kementerian ESDM.

Download Aplikasi Peduli kementerian ESDM

Aplikasi Peduli Kementerian ESDM

Nah bagaimana, apakah kalian tertarik untuk mencoba aplikasi yang satu ini? Khususnya bagi masyarakat kalangan menengah ke bawah wajib banget untuk memilikinya karena bisa memberikan peluang subsidi listrik gratis lho. Bagi yang ingin download, silahkan klik link di bawah ini :

Nama Aplikasi Peduli ESDM
Versi 1.0.1
Pengembang Pusdatin ESDM
Ukuran 4.4 MB
Link Download

Cara Daftar Subsidi Listrik Gratis

Aplikasi Peduli Kementerian ESDM

Nah setelah kalian mengunduh aplikasi diatas dan kemudian akan langsung diinstall di perangkat kalian masing-masing. Lalu bagaimana cara untuk mengajukan bantuan agar mendapatkan subsidi listrik gratis? Gampang banget kok, berikut tutorial lengkapnya :

  • Silahkan buka aplikasi yang sudah terinstall di HP kalian.
  • Lalu lengkapi data-data diri yang diperlukan.
  • Selanjutnya data akan dilakukan verifikasi dan pengecekan.
  • Jika setelah dicek kalian berhak menerima subsidi, lakukan pengajuan.
  • Lengkapi persyaratan yang diperlukan dan selesaikan prosesnya.

Baca Juga : Cara Cek Tagihan Listrik Tiap Bulan

Kesimpulan

Nah demikian pembahasan tentang aplikasi peduli Kementerian ESDM yang bisa memberikan subsidi listrik gratis. Bagi kalian masyarakat yang menggunakan listrik rumah tangga dengan daya 450 VA, maka berhak untu mendapatkan bantuan tersebut. Silahkan download aplikasinya kemudian isi data diri dan lakukan pengajuan bantuan subsidi listrik.