Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi Semua Tipe

Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Xiaomi Semua Tipe

JSMedia – Ada begitu banyak cara yang bisa kita gunakan untuk mengamankan privasi data di smartphone kita. Contohnya seperti memberikan password ataupun memasang fingerprint agar tidakbisa sembarangan dibuka oleh orang lain.

Nah selain itu, ada juga tips lain yang mungkin juga akan sangat berguna untuk menjaga privasi kalian lho. Yaitu dengan menyembunyikan aplikasi di smartphone agar tidak kelihatan dan tidak bisa ditemukan oleh orang lain.

Salah satu HP yang sudah menyediakan fitur untuk menyembunyikan aplikasi tersebut adalah Xiaomi. Nah apakah kalian ingin tahu bagaimana caranya? Simak pembahasan berikut ini.

Tutorial Menyembunyikan Aplikasi Xiaomi

Dengan menghide aplikasi dari tampilan menu Xiaomi, kita pun bisa tenang apabila ada orang lain yang meminjamg smartphone. Mereka tak akan bisa menemukan app yang sekiranya penting bagi kalian dan tak ingin diketahui oleh orang lain.

Jadi akan sangat aman apabila ada slalker yang suka membuka galeri untuk melihat foto ataupun whatsapp karena ingin tahu isi chat kalian. Nah makin penasarankan? Simak tips triknya berikut ini.

Baca Juga : Cara Mengembalikan Foto Terhapus di HP Xiaomi

Untuk MIU 13

Nah buat kalian yang menggunakan sistem MIUI 13, maka bisa ikuti panduan berikut ini :

  • Pertama, kalian buka aplikasi Security.
  • Setelah itu, gulir ke bagian bawah.
  • Cari dan pilih opsi Hide Apps.
  • Nah tinggal pilih deh aplikasi yang ingin disembunyikan.
  • Nantinya ia akan hilang dan tidak akan muncul di menu lagi.

Pada MIUI 13, fitur untuk menyembunyikan aplikasi ini memang sangat keren. Karena kalian juga bisa dengan mudah memunculkan kembali app yang dihide tersebut. Caranya tinggal menarik layar utama dengan 2 jari layaknya melakukan zoom. Nantinya akan muncul daftar aplikasi yang telah kalian sembunyikan. Keren bangetkan?

MUI 11 dan 12

Bagi kalian yang masih menggunakan MUI 11 dan 12, maka fiturnya bisa kalian akses dengan cara berikut :

  • Masuk ke menu Setting > Apps.
  • Kemudian pilih opsi Apps Lock.
  • Setelah itu lakukan pengaturan pola kunci.
  • Tambahkan juga Mi Account jika dibutuhkan.
  • Kalian bisa aktifkan fitur fingerprint juga.
  • Setelah masuk ke menu App Lock, pilih Hidden Apps.
  • Nah tinggal pilih deh aplikasi yang ingin disembunyikan.

Cara Mengembalikan Aplikasi yang Disembunyikan

Lalu bagaimana cara kita untuk menampilkan kembali APK yang sudah disembunyikan di HP Xiaomi? Gampang banget kok, berikut panduannya untuk kalian :

  • Silahkan buka menu Hidden Apps atau Apps Invisible.
  • Setelah itu, masukkan pin atau fingerprint apabila diminta.
  • Lalu tinggal kalian pilih aplikasi yang ingin dimunculkan kembali.
  • Gampang bangetkan? Sekarang aplikasi sudah kembali lagi ke menu.

Baca Juga : Cara Mengaktifkan Simcard 2 di HP Xiaomi

HP Xiaomi yang Bisa Menyembunyikan Aplikasi

Apakah semua HP Xiaomi bisa menyembunyikan aplikasi dari menu? Bisa kok, ada cukup banyak tipe HP Xiaomi yang sudah mendukung fitur ini mulai dari Xiaomi Redmi Note 9, Redmi 5A, Redmi 8, Redmi 6A, Redmi 0, Note 6a, Note 8, Redmi 4A dan masih banyak lagi yang lainnya.

Baik kalian menggunakan MIUI 13, 12, 11 ataupun versi yang lebih lawas akan ada fitur tersebut di smartphone kalian. Untuk versi MIUI 10 ke bawah, biasanya menu Hidden Apps akan memiliki nama Apps Invisible . Jadi silahkan kalian coba cari sendiri.