Pernahkah kalian dikirimi suatu link lewat whatsapp namun ternyata ketika diklik tidak bisa dibuka? Nah pastinya bikin kalian bingung dong.
Masalah semacam ini memang terkadang dialami oleh beberapa pengguna WA. Dimana link atau tautan yang mereka terima dari seseorang tidak mau terbuka ketika diklik.
Dan berbeda dari link biasanya yang berwarna biru, link tersebut justru berwarna hitam seperti teks biasa. Apa penyebab dan bagaimana cara untuk mengatasinya?
Penyebab Link WA Tidak Bisa Dibuka
Sebenarnya masalah ini bukanlah hal yang terlalu sulit untuk diatasi. Namun pertama-tama, kita harus cari tahu terlebih dahulu apa penyebab link di WA tidak bisa dibuka.
Biasanya ada beberapa hal yang menyebabkan hal tersebut terjadi, diantaranya :
1. Link Tidak Aktif
Hal pertama yang membuat link tidak mau terbuka ketika kita klik karena kondisi link tidak aktif. Itu ditandai dengan link yang berwarna hitam dan bukannya biru seperti biasanya.
2. Kontak Belum Tersimpan
Banyak yang belum tahu jika WA punya sistem untuk memfilter pesan dimana sepertinya mereka secara otomatis akan menonaktifkan link yang dikirimkan oleh nomor yang belum tersimpan di kontak kita.
3. Format Link Salah
Banyak juga yang mengalami masalah ini dikarenakan format link tidak benar. Karena tautan itu sangat sensitif dan salah satu karakter saja bisa mengakibatkannya tidak berfungsi.
Kalian bisa cek apakah link tersebut sudah benar atau mungkin sering juga terjadi adanya spasi diantara karakter yang membuat link jadi tidak aktif.
Cara Mengatasi Link WA Tidak Bisa Diklik
Nah setelah tahu beberapa hal yang membuat link di pesan Whatsapp tidak bisa dibuka, maka sekarang kita bisa cari solusi terbaiknya.
1. Simpan Kontak
Jika kalian mendapatkan pesan dari nomor yang belum tersimpan di kontak, maka sebaiknya save terlebih dahulu.
Karena WA memang secara otomatis memfilter link yang dikirim oleh nomor tak dikenal sebagai salah satu tindakan preventif terhadap spam dan penipuan.
2. Cek Link Lagi
Berikutnya kalian juga harus memastikan bahwa link sudah dalam format yang benar. Cek apakah semuanya sudah sesuai dan pastikan tidak ada spasi diantara karakternya.
Karena satu kesalahan penulisan saja bisa membuat link menjadi tidak aktif dan berwarna hitam. Jadi kalian harus jeli dan berhati-hati.
3. Edit Secara Manual
Kemudian kalian juga bisa salin chat berisi link yang tidak bisa dibuka. Kemudian pastekan di browser dan edit secara manual jika ada kesalahan.
Dengan begitu, kalian bisa membukanya secara langsung jika memang tautan tidak bisa diklik seperti biasanya.
Kesimpulan
Demikian tips trik untuk mengatasi link yang tidak bisa dibuka di Whatsapp. Biasanya hal tersebut terjadi karena kontak belum tersimpan atau penulisan link salah.
Jadi kalian harus lakukan pengecekan ulang untuk memastikan tautan sudah ditulis dengan benar dan tidak ada kesalahan padanya.