TikTok Lite adalah sebuah aplikasi yang merupakan versi ringan dari TikTok. TikTok sendiri sudah menjadi aplikasi yang sangat digandrungi oleh semua kalangan, baik remaja hingga orang dewasa.
TikTok tidak hanya untuk menonton video, tetapi juga memiliki beragam fitur, seperti siaran langsung, TikTok Shop dan bahkan bisa sebagai media untuk mendapatkan penghasilan melalui aplikasi TikTok maupun TikTok Lite. Antara TikTok original dengan TikTok Lite memiliki kesamaan fitur utama, yaitu bisa menonton dan membuat konten sesuai keinginan.
Tentunya, ada beberapa perbedaan serta keunggulan tersendiri di antara keduanya. Nah, untuk mengetahui perbedaannya, sebaiknya simak penjelasannya sampai selesai.
Baca Juga: TikTok Lite Apk Terbaru, Android dan IOS Ringan di HP
Mengenal TikTok Lite Apk
TikTok Lite adalah aplikasi yang banyak digunakan karena aplikasinya yang ringan, sehingga tidak membutuhkan ruang yang besar pada RAM atau memori. Dengan begitu, aplikasi ini dapat Anda gunakan di berbagai perangkat, seperti Android maupun iPhone.
Meskipun pada aplikasi ini tersemat kata Lite atau ringan, namun Anda tetap bisa menikmati banyak fitur yang ada, seperti menonton bermacam video, barang unik, cerita horor hingga tutorial dari para konten kreator. Selain itu, Anda juga bisa membuat dan mengedit video Anda sendiri kemudian mengunggahnya ke dalam TikTok.
1. Kelebihan TikTok Versi Lite
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, meski aplikasi ini versi Lite namun bukan berarti tidak memiliki banyak fitur keren. Aplikasi TikTok versi Lite ini juga mempunyai kelebihan yang bisa dinikmati oleh penggunanya, diantaranya sebagai berikut:
- Ukurannya kecil, TikTok versi Lite mempunyai ukuran yang terbilang sangat kecil dibandingkan versi original, bahkan ukurannya hanya 8,6 MB.
- Sangat ringan, aplikasi ini sangat ringan saat dijalankan, sehingga ponsel Anda tidak akan mudah lag atau panas ketika membuka aplikasi ini.
- Tampilan sama dengan versi original, meski aplikasi ini versi Lite namun tampilannya tetap sama saja dengan versi aslinya.
- Tidak ada iklan, kelebihan satu ini tidak dimiliki oleh versi aslinya, yaitu Anda akan bebas dari iklan-iklan yang mengganggu ketika melakukan pencarian video yang Anda suka.
- Fungsi edit video yang sama dengan versi original, seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa di versi Lite ini Anda bebas mengedit video dengan berbagai pilihan fitur, seperti musik, filter dan lainnya.
2. Kekurangan TikTok Versi Lite
Dibalik kelebihannya, aplikasi TikTok versi Lite ini juga memiliki kekurangan. Berikut ini beberapa kekurangan yang ada pada TikTok versi Lite:
- Tidak ada fitur report, pada aplikasi versi Lite ini Anda tidak akan menemukan fitur report yang berfungsi untuk melaporkan pelanggaran yang Anda temui ketika menonton video.
- Tidak bisa upload video lebih dari 60 detik, bagi sebagian orang tidak masalah membuat video dengan durasi 60 detik saja, namun banyak juga yang kecewa karena tidak bisa membuat video story dengan durasi yang lebih panjang.
- Tidak ada siaran langsung, ini salah kekurangan yang mungkin sangat mengganggu karena tidak bisa menonton siaran langsung dan juga melakukan siaran langsung. Apalagi sekarang ini banyak pengguna TikTok yang melakukan siaran langsung untuk berdagang atau melakukan hal-hal seru.
- Tidak bisa kirim DM atau direct message, di aplikasi ini Anda juga tidak bisa mengirim DM atau direct message.
3. Download Aplikasi TikTok Lite Terbaru
Setelah mengenal tentang TikTok versi Lite beserta kelebihan dan kekurangannya, sekarang Anda bisa download aplikasinya jika tertarik untuk daftar dan menggunakannya. Nah, berikut ini tabel informasi dan link download aplikasi TikTok versi Lite terbaru 2022:
Nama Aplikasi | TikTok Lite |
Pengembang | TikTok Pte.Ltd. |
Versi | Terbaru 2022 |
Ukuran File | 8,6 MB |
Link Download | Disini |
Baca Juga: 7+ Cara Hapus Akun Dana Di Tiktok Biasa Dan Tiktok Lite Paling Mudah
Akhir Kata
TikTok Lite adalah solusi bagi Anda yang ingin menggunakan aplikasi TikTok original, namun RAM atau memori ponsel tidak mendukung aplikasi yang berat. Meskipun versi Lite atau ringan, Anda tetap bisa menikmati banyak fitur yang ada di dalam versi aslinya.