Benarkah background merah pada foto bisa diedit secara online? Untuk membuktikan hal tersebut tentunya Anda perlu mencobanya secara langsung. Karena itu, artikel tentang cara edit foto background merah online adalah tulisan yang wajib Anda simak hingga tuntas agar dapat mengetahui langkah-langkahnya.
Tak jarang, Anda memiliki beberapa foto yang ingin diganti latar belakangnya karena kurang sesuai. Tidak ada salahnya Anda mencoba melakukannya sendiri dengan cara mengikuti tutorialnya. Di bawah ini akan dibagikan beberapa cara edit background foto yang mudah untuk diaplikasikan sendiri.
Apa Pentingnya Edit Background Foto?
Mengedit background foto adalah suatu hal yang sudah sering dilakukan oleh sebagian besar pengguna kamera. Edit foto background merah online adalah salah satunya. Tentunya, hal tersebut dilakukan karena berbagai tujuan. Untuk itu, simaklah tujuan edit foto menggunakan background merah beserta caranya di bawah ini:
Baca juga: Cara Menghapus Background Foto Jadi Transparan Online
Tujuan Edit Foto Pakai Background Merah
Setiap orang memiliki alasan masing-masing dalam hal melakukan edit foto. Adapun beberapa tujuan yang mendasari mereka melakukan edit foto background merah online adalah sebagai berikut:
- Agar menghasilkan foto yang lebih fokus pada objek.
- Estetika sebuah foto makin meningkat.
- Untuk mengganti background yang kurang menarik.
- Untuk foto jualan akan bermanfaat dalam hal konsistensi branding produk yang makin meningkat.
- Foto akan terlihat makin menarik.
- Cara online sering dipilih karena lebih praktis sehingga dapat digunakan kapan dan di mana saja.
Cara Mudah Edit Foto Pakai Background Merah
Setelah mengetahui tujuan pengeditan background foto, selanjutnya akan dibahas satu per satu inti dari topik kali ini. Yaitu tentang beberapa cara mengedit foto pakai background merah yang dilakukan secara online seperti berikut ini:
1. Menggunakan HitPaw Online Background Remover
Cara pertama ini memungkinkan Anda untuk dapat melakukan edit background foto tanpa aplikasi. Anda hanya perlu memanfaatkan website seperti HitPaw Online Background Remover. Caranya mudah, pertama Anda wajib membuka laman website terlebih dahulu kemudian pilih ‘Choose File’ dan ikuti langkah selanjutnya sesuai arahan.
2. Menggunakan Remove.bg
Website yang berikut ini juga dapat membantu Anda untuk menghapus background tanpa menggunakan aplikasi. Caranya, unggah foto yang akan Anda hapus latar belakangnya pada kolom ‘Upload Image’ di laman website tersebut. Tunggu beberapa saat untuk mendapatkan hasilnya. Anda juga dapat mengubah warna latar foto dengan website ini.
3. Photo Scissors
Sama seperti cara menggunakan website pada umumnya untuk menghapus dan mengganti warna background foto, Photo Scissors juga demikian. Pertama, bukalah website Photo Scirros dan pilih ‘Upload Image’. Sebelumnya, pastikan foto sudah tersimpan dalam file JPG, PNG, atau WebP. Ukuran foto sendiri tidak lebih dari 10 MB.
Baca juga: Cara Menghilangkan Objek Foto Online Tanpa Aplikasi 2023
4. Slazzer
Website sejenis yang direkomendasikan untuk Anda adalah Slazzer. Cara menggunakannya, masuklah ke laman website slazzer.com dan pilih ‘Upload Image’ untuk memulai prosesnya. Setelah berhasil, klik ‘Download’ dan secara otomatis foto hasil edit tersebut akan tersimpan pada perangkat Anda.
5. Canva
Selain bisa diakses melalui website, Canva juga dapat Anda gunakan dalam bentuk aplikasi. Canva dapat digunakan secara gratis ataupun berbayar. Fitur lengkap tersedia di dalam Canva, misalnya saja Desain Grafis, Memotong Objek, Menggabungkan Foto, Efek dan Template.
Kesimpulan
Pada dasarnya, ada banyak aplikasi edit foto yang dapat Anda gunakan. Berbagai aplikasi tersebut memiliki fitur-fitur yang lengkap. Namun, tak jarang aplikasi tambahan mewajibkan Anda untuk mengosongkan ruang penyimpanan perangkat terlebih dahulu. Oleh karena itu, edit foto background merah online adalah salah satu solusi bagi Anda.