Build Clint Tersakit 2023: Item, Emblem dan Spell Terbaik

Build Item Tersakit Clint Terbaru
Build Item Tersakit Clint Terbaru

Clint bisa dibilang salah satu hero marksman lawas di Mobile Legends yang popularitasnya naik turun. Ia sempat menjadi META dan sering dipakai namun juga terkadang turun.

Namun secara overall, Clint adalah hero marksman yang masih sangat bagus untuk digunakan baik bermain casual maupun push rank.

Ia termasuk hero dengan damage yang bisa diandalkan jika dibekali dengan item dan emblem yang tepat. Ingin tahu apa build clint terbaik 2023? Simak penjelasan berikut ini.

Skill Hero Clint ML

Build Item Tersakit Clint Terbaru
Build Item Tersakit Clint Terbaru

Clint merupakan tipe hero yang menggabungkan antara skill dan basic attack. Skill milik clint bisa digunakan untuk memperkuat basic attacknya sehingga menimbulkan damage lebih besar.

Ia juga termasuk hero yang cukup lincah untuk sekelas marksman sehingga sangat bagus dan tidak mudah terciduk oleh assassins lawan. Berikut penjelasan skill set Clint ML.

1. Skill Pasif (Double Shot)

Setelah setiap penggunaan Skill, Basic Attack Clint berikutnya dalam 4 detik akan menembus barisan lawan, memberikan 50( +120% Total Physical ATK) (Physical Damage) (dapat mengaktifkan efek serangan, dan bagian bonus Physical Attack dapat menyerang secara Critical).

Ini adalah skill pasif yang sangat kuat, sangat membantu untuk menjaga lane, serta membantu menjangkau Hero lemah yang bersembunyi di belakang.

2. Skill 1 (Quick Draw)

Clint menembakkan 5 peluru secara berurutan, setiap peluru memberikan 250( +85% Total Physical ATK) (Physical Damage) kepada lawan yang terkena Hit.

Peluru akan menyebar secara merata kepada lawan di area berbentuk kipas. Lawan yang terkena lebih dari satu peluru akan menerima Damage yang berkurang mulai dari peluru kedua.

Skill ini memiliki efek yang sangat kuat, namun pemakaiannya sangat situasional karena memiliki jangkauan yang kecil. Gunakan skill ini untuk membatasi Movement lawan dan memicu pasif Clint.

3. Skill 2 (Trapping Recoil)

Clint menembakkan jaring perangkap ke depan, memberikan 140( +30% Total Physical ATK)( +150% Total Magic Power) (Physical Damage) kepada lawan pertama yang terkena Hit dan menyebabkan efek Immobilize selama 1.2 detik.

Dia juga akan sedikit melompat ke belakang di waktu yang sama. Setelah mengenai lawan, Cooldown Skill ini akan berkurang sebesar 40%.

Clint dapat menggunakan Skill ini untuk melarikan diri ketika dikejar, dan juga dapat digunakan untuk melompati tembok. Skill ini memiliki fungsi yang sangat banyak.

4. Skill Ultimate (Grenade Bombardment)

Clint menembakkan granat ke arah yang ditentukan. Granat tersebut meledak ketika mengenai lawan, memberikan 280( +100% Total Physical ATK) (Physical Damage) dan menyebabkan efek Slow kepada lawan sebesar 25% selama 1.2 detik. 1 granat dapat dipulihkan setiap 12 detik, hingga 5.

Menyebabkan Damage yang besar ke satu target serta dapat sering digunakan. Pastikan granat Anda cukup banyak sebelum mengikuti Team Fight!

Build Clint Terbaik 2023

Clint adalah tipe hero yang sejak fase early memang cukup kuat. Sehingga mulai dari awal game, ia bisa mendominasi gold lane dan menakan hero marksman lain yang ada disana.

Dengan memanfaatkan hal tersebut, Clint bisa membuat mereka tidak bisa farming sembari terus mempertahankan keunggulan yang dimilikinya.

Build Item Clint Terbaik 2023

Nah karena Clint bisa dengan mudah mendominasi gold lane, artinya ia bisa farming cepat dan mendapatkan item-item yang dibutuhkannya lebih dulu dari lawan.

Efek snowball ini akan memberikan kalian keunggulan yang berpotensi mengarah kepada kemenangan. Berikut beberapa item wajib untuk Clint ML.

1. Swift Boots

  • +40 Movement Speed
  • 15% Attack Speed

Untuk item sepatu bisa pakai Swift Boots karena cocok untuk mayoritas marksman dengan peningkatan Attack Speednya. Sehingga bisa membuat Clint menyerang dengan lebih cepat.

2. Endless Battle

  • +65 Physical Attack
  • +5 Mana Regen
  • +250 HP
  • +10 Cooldown Reduction
  • +5% Movement Speed
  • +10% Physical Lifesteal

Pasif Unik Divine Justice :

3 detik setelah menggunakan skill, basic attack akan memberikan 60% true damage tambahan dai physical attack. Efek ini memiliki cooldown 1.5 detik. Mendapatkan 10% movement speed tambahan ketika pasif aktif

Item yang satu ini akan sangat cocok untuk Clint karena ia merupakan hero yang menggabungkan skil dan basic attack. Setelah menggunakan skill, ia bisa mendapatkan penguatan basic attack untuk meningkatkan damagenya.

3. Thunder Belt

  • +40 Physical Defense
  • +10% Cooldown Reduction
  • +6 Mana Regen
  • +800 HP

Pasif Unik Thunder Belt :

Setelah menggunakan skil, 3 detik berikutnya hero akan mendapatkan tambahan true damage sebanyak 50 +5% dari maks hero lawan. Selain itu juga bisa memicul efek slow 40 hingga 80%.

Lagi-lagi item yang sangat bagus jika dikombinasikan dengan skill set milik Clint. Tambahan true damage yang dihasilkan oleh item ini bisa membuat clint menembus HP tank dengan mudah.

4. Blade of Despair

  • +160 Physical Attack
  • +5% Movement Speed

Pasif Unik Despair :

Physical attack meningkat sebesar 25% ketika hero lawan memiliki HP dibawah 50%.

Clint termasuk memiliki burst damage yang besar. Dan dengan pasif unik dari BOD ini maka bisa membuat damage yang dihasilkannya makin sakit saat HP lawan di bawah 50%.

5. Windtalker

  • +40% Attack Speed
  • +20 Movement Speed
  • +10% Critical chance

Pasif Unik Typhoon :

Setiap 3-5 detik, basic attack berikutnya bisa mengenai 3 hero lawan dan memberikan 150-362 damage (magic).

Magic damage dari pasif ini bisa menjadi critical dan memberikan 200% damage kepada minion.

Pasif Unik Aktif :

Movement speed akan meingkat sebanyak 5% dalam waktu singkat, setiap kali pasif typhoon ini aktif.

Windtalker bisa meberikan efektivitas lebih pada basic hit yang dikeluarkan oleh Clint. Dimana ia bisa mengenai hingga 3 hero lawan sekaligus jadi cocok ketika sedang war besar.

6. Malefic roar

  • +60 Physical Attack
  • +35% Physical PEN

Pasif Unik Armor Buster :

Saat memberikan damage kepada lawan akan meningkatkan physical PEN sebesar 0,05%. Semakin meningkat sesuai jumlah physical defense yang dimiliki lawan. peningkatan maksimal 20%.

Malefic roar ini akan bagus untuk membangu clint dalam menembus pertahanan para hero tank yang alot. Memberikan tambahan physical penetarion yang bisa menembus defense mereka dengan lebih mudah.

Emblem dan Spell Clint Terbaik 2023

Clint bisa menggunakan emblem assassins dengan talent seperti Killing Spree. Talent ini bisa memberikan pemulihan HP setiap kali kita mendapatkan kill.

Sehingga Clint akan lebih sustain jika diharuskan untuk war dalam durasi yang panjang. Ia tak akan mudah untuk dibunuh oleh hero lawan karena efek pemulihan tersebut.

Sementara itu untuk battle spell bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. Namun salah satu spell terbaik untuk Clint adalah Flicker.

Dimana spell ini bisa menjadi opsi penyelamat saat diciduk oleh assassins lawan. Meski Clint sendiri termasuk marksman yang lincah namun ia tetap butuh tools cadangan saat dibutuhkan.

Kesimpulan

Clint merupakan hero marksman di Mobile Legends yang sempat populer dan masuk ke dalam META. Meski sekarang popularitasnya memang sedang naik turun namun ia tetap memiliki potensi yang bagus untuk push rank.

Jika kalian bisa memberikannya item dan emblem yang benar, Clint bisa mendominasi goldlane dengan mudah. Kita bisa menekan hero marksman lawan sejak early game karena ia sudah kuat.