Arti Lencana (Badge) di Facebook dan Cara Mendapatkannya

Arti Bande Lencana di Grup Facebook
Arti Bande Lencana di Grup Facebook

Kalian tentu sudah tidak asing lagi dong dengan fitur lencana atau badge yang ada di Facebook? Biasanya ini akan muncul di sebelah nama akun kita ketika membuat postingan atau berkomentar di grup dan fanpage Facebook.

Nah pastinya banyak dari kalian yang penasaran, apa sih arti dari setiap lencana Facebook itu? Karena jenisnya ada banyak misal seperti penggemar berat, komentator terbaik, visual storyteller, rising star, admin, moderator dll.

Pastinya setiap badge atau lencana tersebut punya arti tersendiri yang menarik untuk kita ketahui. Nah jika kalian penasaran, langsung saja simak informasi lengkapnya yang sudah Jakarta Studio rangkum berikut ini.

Pengertian Lencana di Facebook

Arti Bande Lencana di Grup Facebook
Arti Bande Lencana di Grup Facebook

Lencana atau Badge Facebook adalah sebuah fitur yang diberikan kepada anggota grup atau pengikut FP sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi mereka telah aktif dalam berinteraksi di platform sosial media tersebut.

Lencana tersebut memiliki simbol atau ikon khusus yang menandakan status atau peran tertentu sesuai dengan aktivitas yang sering dilakukan oleh si pengguna akun tersebut. Sehingga bisa menjadi penanda apakah seseorang aktif berkontribusi meramaikan grup atau FP tertentu.

Jenis Lencana di Facebook

Arti Bande Lencana di Grup Facebook
Arti Bande Lencana di Grup Facebook

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa ada beberapa jenis badge yang sering kita temui di platform FB. Masing-masing memiliki arti berbeda tergantung dari peran dan kontribusi pemilik akun tersebut. Nah berikut penjelasan lengkap beserta cara mendapatkan setiap badge di grup Facebook.

1. Lencana Admin

Badge ini diberikan kepada anggota grup yang berperan sebagai pengelola atau administrator dari sebuah grup. Bentuk ikonnya mirip seperti perisah dengan bintang di dalamnya. Seorang admin memiliki wewenang penuh untuk mengatur grup termasuk memasukan dan mengeluarkan anggota. Admin juga bisa mengangkat seorang anggota menjadi moderator.

2. Lencana Moderator

Kemudian ada lencana moderator yang diberikan kepada akun dengan peran sebagai moderator di sebuah grup. Berbeda dari admin, moderator hanya punya wewenang untuk mengelola postingan dan permintaan keanggotaan grup. Mereka punya kendali yang lebih rencah daripada admin. Untuk simbol badgenya berupa perisai dengan gambar centang di dalamnya.

3. Lencana Pembuka Percakapan

Conversation Starter adalah badge yang biasanya dimiliki oleh anggota grup yang aktif memulai sebuah pembicaraan atau membuat postingan yang menarik. Lencana ini memiliki ikon berbentuk segelas cangkir kopi panas dengan asap mengepul diatasnya. Anggota grup dengan badge ini diakui sebagai penyumbang kontribusi yang mendorong interaksi di grup FB.

4. Lencana Visual Storyteller

Untuk Visual Storyteller sendiri kurang lebih mirip dengan Conversation Starter. Hanya saja kalau Visual Storyteller itu lebih kepada anggota yang sering mengirimkan media seperti foto atau video menarik ke grup. Ikon lencananya berupa gambar pemandangan dengan bentuk balon pikiran.

5. Lencana Anggota Baru

Dari namanya saja mungkin kalian sudah tahu apa arti dari badge yang satu ini. Yap, lencana ini diberikan untuk akun yang baru bergabung ke dalam grup dalam kurun waktu 2 minggu terakhir. Ikonnya berbentuk seperti tangan yang melambai.

6. Lencana Rising Star

Berikutnya ada lencana yang dikhususkan untuk anggota baru yang langsung aktif membuat postingan menarik dalam waktu 1 bulan pertama setelah bergabung ke dalam grup. Untuk ikonnya berbentuk bintang yang terbang ke atas. Badge ini sebagai bentuk apresiasi pada anggota baru yang dengan cepat bisa berkontribusi untuk meramaikan grup.

  • Catatan : Lencana-lencana diatas hanya berlaku untuk masing-masing grup saja. Jadi misal kalian bergabung dalam beberapa grup berbeda, maka bisa punya jenis badge yang berbeda pula. Contoh di grup A kalian punya lencana pembuka percakapan karena aktif membuat postingan. Namun di grup B punya lencana Anggota Baru karena belum lama bergabung.

Selain untuk lencana FB yang sudah disebutkan diatas, ada juga beberapa badge khusus yang diberikan bagi mereka yang aktif berkontribusi di sebuah fanpage Facebook, diantaranya :

7. Lencana Penggemar Terbaik

Top Fan Badge ini diberikan kepada para pengikut fanpage yang aktif, berdedikasi dan sering berinteraksi secara konsisten. Dengan adanya lencana ini menandakan bahwa sebuah akun merupakan penggemar setiap dari postingan-postingan dari sebuah halaman FB.

8. Lencana Kontributor

Lalu ada juga Contributor Badge yang diberikan pada pengikut yang sering berkontribusi dengan mengirimkan konten, berkomentar ataupun membagikan postingan dari halaman fanpage. Sehingga menjadi penanda bahwa orang tersebut berpartisipasi aktif dalam memperkaya konten dan mempromosikan halaman FB.

9. Lencana Aktif

Active Badge di FP menandakan bahwa seorang pengikut aktif berinteraksi dengan setiap postingan ataupun konten yang dibuat oleh sebuah halaman fanpage. Ia sering memberikan like, menulis komentar dan juga membagikan postingannya.

10. Lencana Pengikut Setia

Loyale Follower Badge ini diberikan kepada pengikut yang selalu setia dan telah mengikuti halaman dalam jangka waktu tertentu. Sehingga ia diakui sebagai seorang follower yang telah lama mendukung sebuah halaman facebook.

11. Lencana Komentator Terbaik

Terakhir ada Top Commenter Badge yang tentu saja diberikan kepada pengikut yang selalu aktif memberikan komentar atau tanggapan dalam sebuah postingan yang dibuat oleh halaman facebook. Sehingga mereka berkontribusi untuk meramaikan interaksi yang terjadi di fanpage tersebut.

Kesimpulan

Jadi bisa disimpulkan bahwa lencana atau badge di FB merupakan salah satu fitur yang memberikan apresiasi kepada sebuah akun yang telah aktif dan berkontribusi di dalam platform tersebut.

Setiap lencana memiliki arti tertentu yang sesuai dengan peran maupun kontribusi yang telah diberikan oleh orang tersebut. Mulai dari visual storyteller, rising star, admin dan moderator ataupun penggemar berat.

Dengan adanya badge tersebut, kita jadi lebih mudah untuk mengenali apakah seseorang termasuk aktif dalam meramaikan komunitas. Selain itu juga sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan bagi si pemilik akun tersebut.