Baterai merupakan komponen yang bisa dibilang sebagai nyawa dari sebuah perangkat smartphone. Karena baterai lah yang menyimpan daya agar HP kita bisa menyala dan digunakan untuk aktivitas sehari-hari.
Namun seperti yang kita ketahui, seiring dengan berjalannya waktu komponen baterai pastinya juga akan mengalami penurunan performa. Semakin lama, baterai akan jadi kurang bisa menyimpan daya dan akhirnya boros serta cepat habis.
Untuk itulah, sangat penting untuk selalu melakukan pengecekan yang namanya battery health atau kesehatan baterai. Dimana hal tersebut bisa menjadi indikator kesehatan komponen baterai kita apakah masih bagus atau harus segera diganti.
Biasanya untuk HP iPhone sudah dibekali dengan fitur battery health yang bisa dicek dengan mudah lewat pengaturan. Namun bagaimana dengan merek lain seperti Samsung, bagaimana cara untuk mengecek kesehatan komponen baterainya?
Tutorial Cek Kesehatan Baterai HP Samsung
Ada cukup banyak metode yang bisa kalian gunakan untuk mengetahui berapa battery health pada HP samsung. Bahkan kalian juga tak harus selalu menggunakan aplikasi tambahan karena fiturnya sudah tersemat di dalam sistem smartphone.
1. Pakai Aplikasi Samsung Members
- Buka Samsung Members, bisa diunduh di Samsung Store atau Google Play Store.
- Login dulu, atau kalau belum punya akun, daftar aja.
- Klik “Get Help” di bawah halaman utama.
- Pilih opsi “Interactive Checks.” yang ada disana.
- Centang “Battery” biar tau kondisi baterainya.
- Hasilnya ada di bagian “Life,” kalo tulisannya “Good,” berarti oke; kalo “Weak,” berarti si baterai perlu perhatian lebih.
2. Lewat Pengaturan (Settings)
- Buka “Settings” di HP Samsung.
- Cari “Battery and Device Care” atau “Perawatan Perangkat dan Baterai.”
- Kemudian pilih opsi “Diagnostics.” dan tunggu sebentar.
- Scroll ke bawah, pilih “Battery Status” atau “Status Baterai.”
3. Pakai Kode Rahasia
Ada juga beberapa kode rahasia yang bisa kalian gunakan untuk cek kesehatan baterai HP samsung tanpa perlu aplikasi tambaha. Berikut tutorial lengkapnya :
- Buka app Telepon atau panggilan di smartphone kalian.
- Kemudian ketik salah satu dari kode berikut ini
- 4636## buat info dan statistik baterai.
- *#0228# atau #8999228# buat info baterai secara umum.
- *2286# buat lihat pemakaian daya baterai.
- *2474# buat ngecek kecepatan pengisian.
4. Lewat Aplikasi BatteryStatus:
- Buka app Telepon atau Phone.
- Ketik nomor *#0228# dengan benar.
- Akan muncul BatteryStatus, ini nunjukin kesehatan baterai.
- Angka 0 ~ 8 berarti baterai sehat, kalau 0 ~ 7 atau lebih rendah, baterainya udah agak ngedrop.
Kesimpulan
Nah bagaimana, mudah bangetkan cara untuk mengecek battery health di HP Samsung. Dengan cara diatas, kalian bisa mengetahui status kesehatan baterai smartphone apakah masih bagus atau sudah mulai ngedrop dan harus diganti dengan yang baru. Jangan sampai baterai yang rusak jadi mengganggu aktivitasmu nantinya.