Tips Mengatasi Trackpad Kursor Laptop Lompat-Lompat Sendiri

Solusi Trackpad Lompat-Lompat
Solusi Trackpad Lompat-Lompat

Pada perangkat laptop, biasanya sudah dilengkapi dengan trackpad yang berguna untuk mengendalikan pergerakan dari kursor tanpa perlu mouse. Namun seringkali penggunakan trackpad ini juga kurang nyaman karena suka lompat-lompat sendiri. Ketika digerakan tidak sesuai dengan apa yang kita inginkan sehingga sulit untuk dikendalikan.

Nah mungkin ada diantara kalian yang juga tengah mengalami masalah yang sama. Ketika trackpad digeser, pergerakan kursor justru tidak sesuai dengan apa yang kita inginkan. Sehingga membuat produktivitas kita menjadi terganggu dan kurang optimal. Lalu bagaimana cara untuk memperbaikinya agar trackpad normal kembali?

Penyebab Trackpad Lompat-lompat Sendiri

Solusi Trackpad Lompat-Lompat
Solusi Trackpad Lompat-Lompat

Biasanya masalah ini bisa disebabkan oleh banyak faktor. Jika kita sudah tahu penyebabnya, maka akan lebih mudah untuk mencari solusi terbaik yang bisa diambil. Simak beberapa faktor yang bisa menyebabkan kursor trackpad bergerak sendiri.

1. Sensitivitas Terlalu Tinggi

Pengaturan sensitivitas yang terlalu tinggi pada trackpad membuat pointer sangat responsif terhadap sentuhan. Akibatnya, pergerakan pointer bisa terasa tidak terkendali dan terlalu cepat, sehingga sering melompat dari satu sudut layar ke sudut lainnya.

2. Driver Belum Diupdate

Driver mouse adalah perangkat lunak yang menghubungkan hardware trackpad dengan sistem operasi. Jika driver ini tidak terupdate, mungkin akan terjadi ketidakcocokan dengan versi sistem operasi di perangkat kalian. Hal ini bisa mengakibatkan kursor bergerak tidak konsisten dan melompat-lompat.

3. Arus Listrik yang Berlebihan

Penggunaan charger non-resmi atau charger yang rusak dapat menyebabkan fluktuasi arus listrik. Hal ini bisa memengaruhi berbagai komponen laptop, termasuk trackpad. Arus yang tidak stabil atau berlebihan dapat menyebabkan gangguan dalam pergerakan pointer.

4. Alas Mouse Kurang Bagus

Sensor pada trackpad bekerja paling baik pada permukaan yang rata, halus, dan responsif. Jika kalian menggunakan mouse pada permukaan yang tidak rata atau kurang cocok seperti kaca, maka sensor mungkin tidak dapat mengambil data dengan akurat yang mengakibatkan kursor bergerak tidak konsisten.

5. Konektor USB Bermasalah

Jika kalian menggunakan mouse dengan kabel, bisa jadi konektor USB bermasalah membuat transmisi data antara mouse dan komputer menjadi terganggu. Akibatnya, pergerakan mouse pun menjadi kurang akurat dan tidak seperti yang kita inginkan.

6. Tidak Mematikan Trackpad

Ketika menggunakan mouse eksternal, sebaiknya mematikan trackpad untuk sementara waktu. Terkadang jari yang tak sengaja menyentuhnya bisa menyebabkan kursor bergerak secara acak tak sesuai pergerakan mouse. Sehingga sebaiknya kalian gunakan 1 input saja agar tidak terjadi crash.

Solusi Trackpad/Mouse Gerak Sendiri

Solusi Trackpad Lompat-Lompat
Solusi Trackpad Lompat-Lompat

Lantas apa yang bisa kita lakukan agar kursor pada laptop bisa berfungsi dengan normal kembali dan tidak bergerak sendiri? Ada beberapa tips trik yang bisa kalian coba siapa tahu bisa memperbaiki masalah yang satu ini.

1. Atur Sensitivitas Kursor

Pertama, kalian bisa coba untuk atur sensitivitas kursor terlebih dahulu. Terkadang jika kursor terasa terlalu cepat pergerakannya dan seperti lompat kesana kemari bisa disebabkan oleh sensitivitas yang terlalu tinggi sehingga perlu disesuaikan.

  • Buka “Control Panel” pada perangkat laptop kalian.
  • Kemudian pilih menu “Hardware and Sound.”
  • Di dalam menu tersebut, pilih “Mouse” di bawah “Device and Printer”
  • Lalu, buka tab “Pointer Option”
  • Di sini, kalian dapat mengatur kecepatan pointer untuk mengurangi responsifitas yang berlebihan.
  • Jika pointer terlalu cepat dan melompat-lompat, kalian dapat mengurangi kecepatannya.
  • Kalian juga dapat menonaktifkan fitur “Enhance pointer precision” jika diperlukan.

2. Update Driver Mouse

Berikutnya kalian juga bisa coba update driver mouse ke versi yang lebih baru. Dengan begitu akan memastikan bahwa driver kompatibel dan sesuai dengan perangkat serta sistem operasi di laptop kalian.

  • Cari “Device Manager” melalui menu start di laptop.
  • Pilih “Mice and other pointing devices.”
  • Klik kanan pada mouse atau trackpad yang mengalami masalah dan pilih “Update Driver.”
  • Pilih opsi “Search automatically for drivers.”
  • Sistem akan mencari pembaruan driver secara otomatis dan menginstalnya.

3. Install Ulang Driver Mouse

Jika mengupdate driver belum berhasil, silahkan coba untuk uninstall kemudian install kembali drivernya. Bagi yang belum tahu bagaimana caranya, bisa simak tutorial berikut ini :

  • Masuk ke “Device Manager” dan pilih “Mice and other pointing devices”
  • Klik kanan pada mouse atau trackpad yang bermasalah, lalu pilih “Uninstall Device.”
  • Restart laptop kalian, saat Windows melakukan booting, sistem secara otomatis menginstal driver trackpad yang baru.
  • Setelah proses selesai, coba gunakan mouse atau trackpad lagi untuk melihat apakah kursor sudah normal.

4. Gunakan Charger Original

Penggunaan charger palsu/KW atau yang sudah rusak dapat mengakibatkan arus listrik yang tidak stabil. Bukan hanya bisa menyebabkan kerusakan pada komponen perangkat, tapi juga bisa menyebabkan error pada sistem. Untuk mengatasi inigunakan charger asli dan resmi yang kualitasnya teruji. Sehingga menghindari adanya arus listrik yang tak stabil.

5. Gunakan Alas yang Datar

Berikutnya, penggunaan alas yang rata dan halus saat menggunakan mouse atau trackpad juga sangat penting. Hal ini akan membantu sensor mouse bekerja dengan lebih baik. kalian dapat membeli mousepad, menggunakan meja kayu, atau bahkan kertas atau karton sebagai alternatif.

6. Ganti Mouse yang Baru

Jika masalah terletak pada mouse itu sendiri, seperti kabel yang rusak atau konektor USB yang bermasalah, sebaiknya kalian coba untuk mengganti mouse dengan yang baru. Mungkin saja karena mouse sudah lama digunakan maka sensornya sudah tidak bekerja dengan baik sehingga tak akurat lagi.

7. Nonaktifkan Trackpad

Ketika menggunakan mouse eksternal, sebaiknya mematikan trackpad laptop untuk sementara waktu. Caranya mungkin bisa berbeda tergantung pada merek laptop kalian. Namun biasanya kalian dapat menekan tombol Fn bersama dengan tombol F1 sampai F12 yang sesuai untuk mengaktifkan atau menonaktifkan trackpad.

Kesimpulan

Demikian beberapa tips trik yang bisa kalian coba untuk mengatasi kursor dan trackpad pada laptop yang suka lompat dan bergerak sendiri. Tentu jika masalah yang satu ini dibiarkan akan membuat penggunaan laptop menjadi kurang nyaman dan mengganggu produktivitas kita. Sebaiknya segera cari tahu penyebab dan solusi untuk mengatasinya agar kursor bisa kembali berfungsi dengan normal.