Cara Mengunci Profil Akun Facebook Agar Privasi Terjaga

Cara Mengunci Akun Facebook
Cara Mengunci Akun Facebook

Di jaman sekarang ini, hampir setiap orang memiliki akun sosial media seperti Facebook. Karena memang dengan adanya sosmed membuat kita semakin mudah untuk terhubung dengan siapapun di seluruh dunia. Namun ada satu hal penting yang wajib kalian perhatikan ketika bermain sosmed seperti Facebook, yaitu terkait dengan privasi.

Banyak sekali pengguna sosial media yang kurang aware dengan yang namanya privasi. Mereka sering membagikan informasi yang tidak seharusnya dibagikan kepada khalayak ramai. Padahal dari pihak Facebook sendiri juga sudah menyediakan fitur untuk mengatur privasi yaitu dengan cara mengunci akun Facebook mereka.

Mungkin kalian pernah menemukan sebuah akun ketika diklik, maka kita tidak akan bisa melihat isi profilnya. Sehingga informasi terkait dengan akun tersebut akan lebih terjaga dari publik dan hanya teman dan orang tertentu saja yang bisa melihatnya. Nah ingin tahu bagaimana caranya? Silahkan simak pembahasannya berikut ini.

Alasan Kenapa Harus Mengunci Profil Facebook

Cara Mengunci Akun Facebook
Cara Mengunci Akun Facebook

Mungkin kalian bertanya-tanya, kenapa kita harus mengunci profil pada akun FB kita? Apa fungsi dan juga kegunaannya? Nah ada banyak manfaat yang bisa kalian dapatkan dengan mengunci profil FB, diantaranya :

1. Menjaga Privasi Akun

Manfaat yang utama dengan mengunci akun FB yaitu untuk menjaga privasi kita. Khususnya untuk menjaga agar data dan informasi pribadi milik kita tidak tersebar dan diketahui oleh khalayak publik. Karena sekarang ini data-data pribadi bisa dengan mudah disalahgunakan untuk hal-hal yang merugikan.

2. Melindungi Diri dari Stalker

Kemudian mungkin kalian juga pernah mendenar istilah stalker, yaitu orang yang suka mengintip atau melihat-lihat akun dan aktivitas orang lain melalui akun sosial media mereka. Nah dengan mengunci profil FB, maka bisa mencegah adanya stalker agar tak bisa mengetahui isi serta aktivitas yang kita lakukan di FB.

3. Mencegah Peretasan Akun

Dengan mengunci profil FB, maka kita juga bisa mencegah terhadap akses data pribadi oleh orang tak dikenal. Hal tersebut juga bisa melindungi diri kita dari aktivitas peretasan akun yang sedang marak terjadi. Karena jika informasi seperti email atau nomor HP tersebar, maka bisa dipakai untuk hack akun kita lho.

4. Kontrol Informasi Pribadi

Jika kalian melakukan penguncian terhadap profil Facebook, maka bisa lebih mengontrol informasi apa saja yang ingin dibagikan kepada orang lain. Sehingga tidak semua data diri dan informasi pribadi yang ada di akun FB akan terlihat oleh semua orang. Untuk informasi yang bersifat penting sebaiknya disembunyikan agar lebih aman.

Tutorial Privasi Profil Akun Facebook

Cara Mengunci Akun Facebook
Cara Mengunci Akun Facebook

Nah bagaimana, tertarik untuk coba mengunci akun FB kalian demi melindungi privasi dan data diri yang bersifat penting? Caranya gampang banget kok, kalian tinggal ikuti saja tutorial berikut ini :

  • Silahkan buka dan login ke akun FB kalian masing-masing.
  • Setelah itu, masuk ke menu Setelan dan Privasi
  • Kemudian kalian pilih menu Pemeriksaan Privasi.
  • Disana akan ada beberapa pengaturan yang bisa disetting.
  • Nah tinggal kalian sesuaikan saja dengan kebutuhan.
  • Kalian bisa pilih siapa yang bisa melihat profil akun.
  • Kemudian ada pengaturan privasi terkait story dll.
  • Tinggal kalian edit dan sesuaikan saja dengan selera.

Kesimpulan

Itulah tips trik singkat untuk lock akun facebook agar tidak bisa dilihat dan diintip oleh orang lain. Sehingga kalian akan lebih bisa menjaga data pribadi yang bersifat penting. Privasi kalian juga akan lebih terjaga dan mencegah aktivitas pencurian data pribadi yang sedang marah terjadi. Semoga tips trik tersebut membantu dan juga bermanfaat.