JSMedia – Mengecek tipe HP Samsung terkadang diperlukan untuk beberapa hal, misalnya saja saat ingin membeli handphone, service, ataupun memilih aksesoris untuk HP. Tentunya ada banyak cara cek tipe HP Samsung yang bisa Anda lakukan.
Dengan mengecek tipe HP maka ada banyak hal yang bisa Anda ketahui, mulai dari keaslian HP, tahun rilis, spesifikasi, dan lain sebagainya. Hal ini sangat penting terutama untuk Anda ingin membeli handphone second atau melakukan service di service center.
Cek Tipe HP Samsung
Untuk mengeceknya sendiri ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan, baik melalui pengaturan, kode fisik, ataupun kode rahasia di Samsung. Tentunya setiap cara mempunyai kelebihan tersendiri, termasuk informasi apa saya yang akan ditampilkan.
1. Melalui Pengaturan Handphone
Menggunakan menu pengaturan menjadi cara termudah yang bisa Anda lakukan, di sini selain untuk melihat tipe HP. Anda juga bisa mengetahui informasi lengkap ponsel, seperti nama perangkat, IMEI, perangkat lunak, dan lain sebagainya. Cara untuk melakukannya ialah:
- Pergilah ke menu Pengaturan di HP Samsung Anda.
- Kemudian pilih opsi Tentang Ponsel yang biasanya ada di bagian paling bawah.
- Otomatis semua informasi ponsel sudah tertera di sini, termasuk tipe HP Samsung Anda.
- Selain itu pilih status bila Anda ingin mengetahui IMEI, SIM, dan informasi penting lainnya.
2. Menggunakan Kode Khusus
HP Samsung mempunyai sebuah kode khusus atau rahasia, kode ini digunakan untuk berbagai kebutuhan. Salah satunya adalah untuk mengecek tipe HP Samsung, caranya sebagai berikut:
- Bukalah terlebih dahulu menu dial up di handphone Samsung Anda.
- Kemudian ketik kode dial berupa *#1234#.
- Tekan Call dan tunggu proses USSD
- Setelah itu akan muncul informasi ponsel, berupa AP, CP, CSC, dan model atau tipe HP Samsung Anda.
3. Kode Fisik di Body Handphone
Cara cek tipe HP Samsung melalui body handphone juga bisa Anda lakukan, di mana semua HP Samsung bisa menggunakan cara yang satu ini. Berikut caranya:
- Bukalah body bagian belakang HP Samsung Anda, lalu lihat di bagian cover atau baterai HP Samsung.
- Di sini Anda akan melihat dua IMEI handphone, Anda bisa menggunakan salah satunya.
- Setelah itu pergilah ke browser dan akses https://www.imei.info/.
- Masukkan IMEI ponsel di kolom yang ada di situs tersebut, lalu klik Check.
- Otomatis akan muncul informasi lengkap HP Samsung Anda, biasanya tipe atau model HP berada di bagian paling atas.
- Selain untuk mengecek tipe HP, cara ini juga berguna untuk mengecek keaslian HP tersebut.
- Bila handphone tersebut asli, maka akan muncul informasi lengkap seputar ponsel tersebut. Namun bila palsu akan muncul notifikasi IMEI tidak ditemukan.
Baca Juga: 5 Cara Screenshoot Samsung: Menggunakan Tombol Volume Dan Power, Swipe Gesture, Bixby
4. Dengan Sebuah Aplikasi
Bila Anda tidak ingin ribet membuka body handphone, maka Anda bisa menggunakan sebuah aplikasi untuk mengecek tipe HP Samsung Anda. Salah satu aplikasi yang bisa Anda gunakan ialah CPU-Z, cara menggunakannya seperti ini:
- Instal dahulu aplikasi CPU-Z di ponsel Samsung Anda.
- Kemudian bukalah aplikasi, lalu klik menu Device yang ada di bagian slide aplikasi.
- Di sini Anda sudah bisa melihat model atau tipe HP Samsung Anda, biasanya ia terletak di bagian kolom paling atas.
- Selain itu aplikasi ini bisa menunjukkan informasi lengkap ponsel, bahkan hingga bagian sensor HP sekalipun.
5. Melalui Dusbook Handphone
Cara yang pastinya bisa digunakan lainnya ialah dengan melalui dusbook handphone. Di sini sudah terdapat informasi lengkap mengenai ponsel Samsung Anda, mulai dari tipe HP, spesifikasi, IMEI, dan lain sebagainya.
Namun terkadang bila Anda membelinya secara second, bisa jadi Anda mendapat dusbook dari handphone yang berbeda atau bahkan tidak mendapat dusbook sama sekali. Sehingga tidak terlalu akurat bila menggunakan cara yang satu ini.
Memeriksa dan cek tipe HP Samsung memang sangat penting, terlebih lagi saat Anda ingin membelinya, melakukan service, ataupun membeli aksesoris handphone tersebut. Hal ini karena tipe HP sangat menentukan semua hal yang berkaitan dengan keaslian atau kepemilikan dari handphone itu sendiri.