JSMedia – Keyboard bahasa Arab memang terbilang jarang digunakan, namun untuk Anda yang bergelut di bidang keagamaan pastinya membutuhkannya. Oleh karena itu ketahuilah cara mengubah keyboard menjadi bahasa Arab baik di PC ataupun di HP Android Anda.
Cara Mengubah Keyboard Menjadi Bahasa Arab
Untuk mengubah keyboard menjadi bahasa Arab, ada beberapa cara yang bisa Anda terapkan. Namun umumnya setiap perangkat memiliki cara yang berbeda, lebih lengkapnya Anda bisa menyimak ulasan cara mengubah keyboard bahasa Arab berikut ini:
1. Cara Mengubah Keyboard Arab di Windows 7
Pengguna PC dengan sistem operasi Windows 7 patut merasa senang, karena PC ini memiliki keyboard bahasa Arab bawaan. Sehingga Anda bisa menggunakannya saat sedang membutuhkan, berikut ini cara untuk mengubah dan menggunakan keyboard Arab di Windows 7:
- Pertama klik Start di PC Anda, lalu masuklah ke bagian Control Panel.
- Kemudian pilihlah Clock, Language, and Region.
- Di sini Anda akan diberi opsi pengaturan bahasa dan negara, klik opsi Change keyboard other input methods.
- Selanjutnya Anda akan diarahkan ke daftar bahasa dan negara yang didukung, arahkan tab ke bagian Keyboard and Languages lalu pilih Change Keyboard.
- Berikutnya pilih negara dan bahasa yang ingin digunakan, di sini centang bagian negara atau bahasa Arab.
- Klik lagi opsi Arabic (01) dan tekan tombol OK.
- Dari sini Anda sudah bisa menggunakan keyboard bahasa Arab di PC Anda.
2. Cara Mengubah Keyboard Arab di Windows 8 & 10
Bila Anda menggunakan PC dengan Windows 8 atau 10, maka caranya hampir sama dengan sebelumnya. Namun agar lebih jelas, berikut ini cara mengubah keyboard menjadi Bahasa Arab di Windows 8 atau 10:
- Bukalah menu Control Panel di PC Anda terlebih dahulu.
- Kemudian pilih menu Clock, Language, and Region.
- Selanjutnya akan muncul pilihan waktu, bahasa, dan negara yang digunakan.
- Di bagian language klik Add Language, lalu Anda akan diarahkan menuju laman language preference.
- Klik lagi pilihan Add Language, otomatis akan muncul banyak pilihan bahasa.
- Pilihlah Arabic dan tekan Open, di dalamnya akan terdapat beragam varian bahasa Arab.
- Pilih lagi Arabic (Saudi Arabia) dan tekan Add.
- Setelah itu Anda sudah bisa menggunakan keyboard bahasa Arab di PC Anda tersebut.
Baca Juga: Ketahuilah! Contoh Perangkat Keras Komputer Dan Fungsinya
3. Cara Mengubah Keyboard Arab dengan Cepat (Alternatif)
Selanjutnya ada juga cara mudah dan cepat yang bisa Anda lakukan, namun cara ini hanya bisa dilakukan bila PC Anda mendukungnya. Berikut caranya:
- Hidupkan PC Anda terlebih dahulu.
- Kemudian klik icon IDN yang ada di sudut kanan bahwa layar PC.
- Otomatis akan muncul pilihan bahasa yang dapat digunakan, di sini klik Arabic (Saudi Arabia).
- Setelah itu Anda sudah bisa menggunakan keyboard berbahasa Arab di PC Anda tersebut.
4. Cara Mengubah Keyboard Arab di Android
Bukan hanya di PC saja Anda dapat mengubah keyboard menjadi bahasa Arab, namun Anda juga bisa melakukannya di handphone Android Anda. Untuk bisa melakukannya Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Install terlebih dahulu aplikasi yang bernama Go Keyboard, Anda bisa mendownloadnya di sini.
- Jangan lupa install juga aplikasi keyboard Arab di handphone Android Anda.
- Kemudian bukalah aplikasi Go Keyboard, lalu pilih opsi Bahasa.
- Hilangkan centang di bagian bahasa Inggris ataupun bahasa Indonesia, centanglah pilihan bahasa Arab dan klik Simpan.
- Setelah itu Anda bisa pergi ke menu Pengaturan ponsel, kemudian klik di bagian opsi Bahasa & Masukan.
- Di bagian keyboard aktifkan Go Keyboard sebagai default dan klik Simpan.
- Dari sini kembalilah dan coba untuk mengetik di note atau pesan, maka Anda sudah mendapatkan keyboard dengan bahasa Arab di handphone Anda.
Itulah beberapa cara mengubah keyboard menjadi bahasa Arab yang bisa Anda terapkan. Tentunya setiap cara mempunyai kelebihan masing-masing, Anda bisa mencobanya dan memilih cara mana yang paling efektif untuk Anda gunakan. Diharapkan cara tersebut dapat membantu Anda bila sedang membutuhkannya.