Siapa yang tidak kenal dengan game GTA San Andreas, salah satu game yang rilis tahun 2000an ini dulu sangat populer di jaman PS2. Bahkan sampai sekarang pun GTA San Andreas ini masih menjadi favorit bagi para gamer. Hingga akhirnya, game tersebut kini juga sudah tersedia untuk dimainkan di HP android.
Dengan ketersediaannya di platform android, membuat GTA San Andreas menjadi lebih mudah dimainkan. Tidak hanya itu saja, hal tersebut juga membuka peluang untuk menambahkan berbagai mod menarik ke game yang satu ini. Salah satu yang sedang viral adalah mod Cleo GTA San Andreas. Ingin tahu lebih lanjut?
Persiapan Bahan Install MOD Cleo GTA SA
Sebelum memulai proses instalasi, ada beberapa bahan yang harus kalian persiapkan terlebih dahulu. Kalian bisa langsung mengunduhnya melalui link yang sudah Jakarta Studio siapkan berikut ini :
- Unduh Aplikasi ZArchiver dari Playstore.
- Ambil File APK GTA San Andreas Android.
- Pilih dan Unduh Mod Cleo yang diinginkan.
Tutorial Install Mod Cleo GTA San Andreas
Setelah semua bahannya siap, maka kita bisa lanjut ke proses instalasinya. Namun sebelum itu, disarankan untuk melakukan backup file savestate yang kalian miliki agar tidak hilang saat proses instalasi mod. Jika sudah, kalian bisa lanjut dengan mengikut panduan berikut ini :
- Buka aplikasi ZArchiver dan masuk ke folder Android > Obb > com.rockstargames.gtasa.
- Kemudian ubah nama folder tersebut dengan menambahkan karkater (contoh: com.rockstargames.gtasa1).
- Lakukan hal yang sama pada folder DATA dari game GTA San Andreas yang kalian miliki.
- Setelah itu, uninstall game GTA SA yang sudah terinstall di perangkat android kalian.
- Kemudian, install versi baru yang tadi sudah diunduh dari link diatas.
- Selanjutnya, kalian ubah kembali nama folder yang telah diganti seperti semula.
- Jangan lupa untuk kembalikan nama folder DATA nya seperti semula juga.
- Jika sudah, ekstark file mod Cleo yang sudah kalian download tadi.
- Pindahkan file mod Cleo ke folder Android > Data.
- Terakhir, buka game GTA San Andreas untuk cek hasilnya.
- Biasanya mod akan berhasil dipasang dan bisa langsung dimainkan.
Kesimpulan
Demikian panduan singkat tentang bagaimana cara untuk menginstall mod Cleo di game GTA San Andreas tanpa root. Dengan memasang mod tersebut, kalian bisa mendapatkan berbagai konten baru yang akan membuat permainan jadi lebih seru dan menarik. Semoga dengan tips trik tersebut bisa membantu dan bermanfaat.