Hero Jungler Paling Gacor Untuk Push Rank MLBB 2024

Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024
Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024

Sudah sampai mana push rank Mobile Legends kalian? Sudah sampai mythic atau masih stuck epic? Push rank MLBB memang tidak bisa diprediksi, khususnya yang bermain solo. Karena kita bisa bertemu dengan orang-orang random yang skillnya pun juga tidak bisa selalu diandalkan. Bahkan terkadang kita satu tim dengan player beban yang membuat sulit untuk menang.

Sehingga tidak heran jika banyak player solo yang kesulitan untuk push rank sampai ke mythic. Karena harus naik turun rank akibat bertemu player-player random yang sulit ditebak. Oleh karena itulah, jika ingin cepat naik rank, disarankan untuk menggunakan hero jungler yang bisa carry tim.

Rekomendasi Hero Jungler Untuk Push Rank

Di META MLBB sekarang ini, ada beberapa hero jungler yang sedang bagus untuk digunakan push rank. Bagi kalian yang stuck epic dan susah naik rank, maka bisa coba beberapa hero berikut ini. Dijamin bisa dengan mudah gendong tim sampai mythic jika kalian jago menggunakannya. Penasaran siapa saja?

1. Lunox

Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024
Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024

Lunox adalah seorang Mage yang dikenal karena kemampuan Burst Damage-nya yang sakit, cocok untuk dijadikan Hero Jungler. Keunggulan utama Lunox terletak pada skill pasifnya yang unik, yang mampu mengubah Spell Vamp menjadi Magic Penetration yang sangat tinggi. Dengan keunggulan ini, Lunox mampu menembus pertahanan magic lawan dengan efektif, bahkan melawan hero-hero yang memiliki armor tebal sepert tank dan fighter.

Skill andalannya, Power of Chaos: Darkening (Skill 3), mampu memberikan burst damage yang besar kepada lawan-lawannya. Dalam pertempuran, Lunox juga memainkan peran yang sangat penting. Dengan kemampuan burst damage-nya, bisa dengan cepat menyapu hero lawan dan mengeliminasinya satu per satu.

2. Martis

Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024
Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024

Martis merupakan seorang Fighter yang memiliki keunggulan dalam serangan jarak dekat Dibandingkan dengan hero Mage seperti Lunox, Martis lebih fokus pada kemampuan fisik. Ia cocok digunakan sebagai jungler untuk memaksimalkan potensi damage yang bisa dihasilkannya.

Salah satu keunggulan utama Martis adalah kemampuannya untuk menyebabkan Airborne kepada lawan dan kebal terhadap Crowd Control melalui skill Mortal Coil (Skill 2). Hal tersebut tidak hanya menjadikannya hero yang punya CC kuat, tapi juga bisa membatasi pergerakan lawan dengan skillnya.

Skill utamanya, Decimation (Skill 3), memungkinkannya melompat ke arah target dan memberikan serangan beruntun dengan damage yang tinggi. Kemampuan ini sangat berguna dalam menghadapi lawan-lawan yang berusaha menghindari serangan langsung, sehingga Martis bisa dengan mudah mengejar dan menghabisinya.

3. Nolan

Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024
Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024

Nolan adalah salah satu Hero selanjutnya yang bisa diandalkan sebagai Jungler di MLBB. Kemampuannya dalam memberikan Burst Damage tinggi dan mobilitas yang lincah, membuat Nolan sangat efektif sebagai seorang jungler. Ia bisa bergerak secara cepat antar-lane dan memanfaatkan peluang farming dengan efisien untuk meningkatkan levelnya dengan efisien.

Ditambah dengan Cooldown skill yang cepat, Nolan mampu secara efektif menyelesaikan camp dan monster di hutan dengan cepat, membuat gold dan experience yang didapatkannya jadi lebih banyak dan unggul dari lawan-lawannya. Sehingga Nolan bisa dengan mudah mendapatkan snowball dan mendominasi permainan sejak early game.

Selain itu, mobilitas yang lincah memungkinkan Nolan untuk bergerak dengan cepat antar-lane, untuk memberikan tekanan pada lawan-lawan mereka dengan serangan tiba-tiba dari arah yang tidak terduga. Sehingga akan memberikan keunggulan pada anggota tim agar bisa push lane masing-masing.

4. Cici

Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024
Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024

Cici adalah salah satu hero fighter baru yang hadir di Mobile legends. Cici juga bisa jadi pilihan menarik bagi kalian yang ingin mendominasi fase Early Game dengan Damage yang sakit. Sebagai seorang Jungler, Cici mampu memberikan tekanan besar kepada lawan-lawannya sejak awal permainan, sehingga bisa mendominasi pertandingan dengan lebih mudah.

Keunggulan utama Cici terletak pada kemampuannya untuk memberikan Damage yang sakit dan sangat mengganggu lawan-lawannya. Dengan skill Curtain Call (Skill 3), Cici dapat mengganggu skill lawan dan menyebabkan slow. Sehingga tidak hanya bisa mencicil HP lawan, tapi juga bisa mengganggu mobilitasnya sekaligus.

Selain itu, Cici juga memiliki kemampuan Spell Vamp yang tinggi, memungkinkannya untuk bertahan lebih lama dalam pertempuran yang panjang dan terus memberikan tekanan kepada lawan-lawannya. Kombinasi antara kemampuan Damage tinggi dan lifesteal tersebut menjadikan Cici sebagai salah satu hero jungler yang bagus untuk push rank sekarang ini.

5. Freya

Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024
Hero Jungler Terbaik Untuk Push Rank 2024

Untuk yang terakhir, ada Freya, salah satu Hero Jungler yang juga sudah sangat populer di Mobile Legends, terutama karena kemampuannya dalam menghasilkan damage yang tinggi mulai dari early sampai late game.

Skill utamanya, Valkyrie Descent (Skill 3), memungkinkannya untuk memasuki mode Valkyrie dan mengeluarkan damage Splash yang sangat besar, membinasakan lawan-lawannya dengan cepat. Freya juga memiliki juga akan mendapatkan peningkatkan skill yang signifikan. Siapapun lawan yang dihadapi, tidak akan membuatnya mundur.

Kesimpulan

Itulah beberapa hero jungler pilihan terbaik yang bisa kalian gunakan untuk push rank sampai mythic di tahun 2024 ini. Mereka terbukti tidak hanya memiliki damage yang sakit, tapi juga memiliki banyak keunggulan lainnya. Sehingga bisa mendominiasi dan gendong tim yang beban sekalipun dengan lebih mudah. Silahkan coba dan buktikan sendiri ya!