Diamond adalah mata uang virtual yang sering digunakan di MObile Legends untuk membeli skin, hero, dan item eksklusif lainnya. Biasanya, diamond bisa diperoleh dengan top up langsung atau hadiah dari event tertentu. Akan tetapi, kita bisa juga mendapatkan diamond dari kiriman player lain.
Namun ternyata masih banyak orang yang belum tahu bagaimana cara mengirim diamond kepada player lainnya. Tapi kalian tidak usah khawatir, Jakarta Studio sudah merangkum informasi lengkap yang bisa membantu kalian untuk berbagi diamond gratis. Penasarankan? Langsung saja kita simak pembahasan lenkgapnya berkut ini.
Tutorial Gift Diamond Mobile Legends
Mengirim diamond bisa jadi salah satu bentuk support ataupun hadiah kepada teman. Mungkin kalian ingin menghadiahi mereka dengan skin yang bagus jadi mengirimkan dalam bentuk diamond saja. Nah bagaimana caranya?
Mengirim Diamond Melalui Gift di Live Streaming
Salah satu cara yang paling populer dan mudah untuk mengirim diamond kepada teman adalah melalui fitur live streaming di Mobile Legends. Fitur ini memungkinkan kamu untuk memberikan hadiah kepada teman yang sedang melakukan live stream secara langsung.
- Buka Mobile Legends dan masuk ke menu Live Stream.
- Cari siaran teman yang sedang melakukan live stream.
- Ketuk ikon hadiah di sebelah kanan layar.
- Pilih hadiah yang ingin kamu kirimkan, sesuai dengan jumlah diamond yang kamu miliki.
- Tekan tombol kirim, dan diamond akan langsung masuk ke akun temanmu.
Beberapa pilihan hadiah yang tersedia dan harga diamondnya sebagai berikut:
- Ikon Flower: 2 diamond
- Ikon Jewelry: 6 diamond
- Ikon Roadster: 250 diamond
- Ikon Yacht: 1000 diamond
- Ikon Airplane: 5000 diamond
Top Up Langsung ke ID Teman
Metode lain yang lebih praktis untuk mengirim diamond adalah dengan melakukan top up ke ID akun temanmu. Cara ini sangat mudah dan aman, terutama jika kamu menggunakan platform top up yang terpercaya.
- Kunjungi platform top up terpercaya yang mendukung pembelian diamond Mobile Legends.
- Masukkan ID akun dan server temanmu untuk memastikan diamond dikirim ke akun yang tepat.
- Pilih jumlah diamond yang ingin kamu beli sesuai dengan kebutuhanmu.
- Pilih metode pembayaran yang nyaman, seperti transfer bank, e-wallet, atau metode pembayaran lainnya.
- Ikuti instruksi pembayaran hingga selesai. Setelah pembayaran berhasil, diamond akan langsung masuk ke akun temanmu.
Tips Agar Gift Diamond Aman
Agar transaksi kalian aman dan tidak terjadi kesalahan, maka harus perhatikan beberapa hal penting berikut ini:
- Pastikan ID Akun benar, kesalahan memasukkan ID atau server bisa menyebabkan diamond terkirim ke akun yang salah.
- Selalu pilih platform yang memiliki reputasi baik dan banyak digunakan oleh pemain lain untuk menghindari penipuan.
- Pilih metode pembayaran yang kamu percayai dan pastikan semua langkah pembayaran dilakukan dengan benar.
Kesimpulan
Mengirim diamond Mobile Legends ke teman adalah salah satu cara terbaik untuk menunjukkan dukungan dan mempererat pertemanan dalam game. Baik melalui live streaming atau top up langsung, pastikan kamu mengikuti langkah-langkah yang benar dan menggunakan platform yang aman. Semoga dengan informasi diatas bisa membantu dan bermanfaat.