Berapa Biaya Ganti Keyboard Laptop? Tergantung Mereknya

Biaya Ganti Keyboard Laptop
Biaya Ganti Keyboard Laptop

Keyboard merupakan salah satu komponen pada laptop yang cenderung rentan rusak. Karena memang keyboard itu digunakan hampir setiap hari dan pasti lama kelamaan akan aus dan rusak. Mulai dari mengetik dokumen, browsing internet ataupun main game, semua aktivitas tersebut pastinya akan membutuhkan yang namanya keyboard.

Nah maka dari itu, saat keyboard laptop rusak, tentu akan sangat mengganggu aktivitas kita dalam menggunakannya. Kita harus segera melakukan perbaikan agar bisa digunakan dengan normal kembali. Nah berapa sih biaya untuk memperbaiki keyboard laptop yang rusak? Tentu bisa sangat bervariasi, ada banyak faktor yang mempengaruhinya, jadi mari kita bahas bersama-sama!

Penyebab Kerusakan Keyboard Laptop

Biaya Ganti Keyboard Laptop
Biaya Ganti Keyboard Laptop

Pertama, mari kita bahas terlebih dahulu apa saja yang bisa menyebabkan kerusakan pada komponen keyboard laptop. Kita bisa pisahkan menjadi 2, yaitu faktor internal dan eksternal. Dengan mengetahuinya, kalian bisa coba menghindari penyebab tersebut di masa depan agar keyboard bisa lebih awet lagi.

Faktor Internal

Keyboard laptop adalah komponen yang sangat sensitif, dan ada beberapa faktor internal yang bisa menyebabkan kerusakan:

  • Usia Pemakaian: Seperti komponen elektronik lainnya, keyboard laptop memiliki umur pakai. Seiring waktu, tombol-tombol bisa aus dan karet di bawahnya bisa kehilangan elastisitas.
  • Kerusakan Karet Tombol: Karet di bawah tombol keyboard bisa aus atau robek, menyebabkan tombol menjadi tidak responsif atau sulit ditekan.
  • Masalah pada Driver: Terkadang, masalah pada driver keyboard bisa menyebabkan beberapa atau semua tombol tidak berfungsi. Ini bisa terjadi setelah update sistem operasi atau instalasi perangkat lunak baru.

Faktor Eksternal

Selain faktor internal, ada juga beberapa faktor eksternal juga dapat menyebabkan kerusakan pada keyboard laptop, antara lain:

  • Debu dan Kotoran: Debu yang menumpuk di bawah tombol bisa menyebabkan tombol macet atau tidak berfungsi. Membersihkan keyboard secara rutin bisa mencegah masalah ini.
  • Tumpahan Cairan: Cairan yang tumpah pada keyboard bisa menyebabkan kerusakan serius, bahkan bisa merusak motherboard. Segera matikan laptop dan bersihkan cairan jika ini terjadi.
  • Tekanan Berlebih pada Tombol: Menekan tombol terlalu keras atau terlalu sering bisa menyebabkan kerusakan mekanis pada keyboard.

Ciri-ciri Keyboard Laptop Rusak

Biaya Ganti Keyboard Laptop
Biaya Ganti Keyboard Laptop

Selain itu, ada banyak jenis kerusakan yang bisa terjadi pada komponen keyboard laptop, mulai dari kerusakan yang ringan hingga berat. Masing-masing tentu membutuhkan jenis perbaikan yang berbeda, sebagai berikut:

  • Keyboard Tidak Merespon: Jika beberapa tombol tidak merespon saat ditekan, ini adalah tanda awal kerusakan.
  • Keyboard Menekan Sendiri: Keyboard mengetik sendiri tanpa disentuh adalah masalah umum yang bisa disebabkan oleh kerusakan fisik atau masalah perangkat lunak. Tombol mungkin juga menghasilkan karakter yang salah atau melakukan fungsi yang berbeda dari yang diharapkan.
  • Gagal Booting OS: Jika keyboard tidak berfungsi saat kalian mencoba memasukkan password, kalian tidak akan bisa masuk ke sistem operasi.

Estimasi Biaya Ganti Keyboard Laptop

Biaya Ganti Keyboard Laptop
Biaya Ganti Keyboard Laptop

Nah jika memang kerusakan pada keyboard laptop sudah parah, maka perlu perbaikan atau bahkan pergantian secara menyeluruh. Untuk estimasi biaya yang diperlukan tentu bervariasi, berikut perhitungannya.

Berdasarkan Merek dan Model

Biaya penggantian keyboard laptop bervariasi tergantung pada merek dan model laptop:

  • Lenovo: Untuk model seperti Lenovo Ideapad S145, biaya penggantian sekitar Rp170.000, sedangkan untuk Lenovo G40 sekitar Rp175.000. Model lainnya seperti Lenovo T400S dan E440 bisa mencapai Rp265.000 hingga Rp300.000.
  • HP: Untuk model HP 14 AC biayanya sekitar Rp170.000, HP EliteBook 2560 sekitar Rp200.000, dan HP Envy 13 bisa mencapai Rp265.000.
  • Asus dan Acer: Biaya penggantian keyboard bisa berkisar antara Rp400.000 hingga Rp1.200.000 tergantung model dan jenis keyboard.

Berdasarkan Jenis Keyboard

Jenis keyboard juga akan mempengaruhi biaya penggantian komponen. Contohnya keyboard standart dan backlit tentu punya biaya perbaikan yang berbeda:

  • Keyboard Standar vs. Backlit: Keyboard standar biasanya lebih murah dibandingkan keyboard dengan fitur backlit atau mekanik. Keyboard backlit biasanya digunakan untuk laptop gaming atau high-end dan bisa lebih mahal.

Biaya Tenaga Kerja

Selain biaya untuk pergantian komponen keyboard, ada juga biaya tenaga kerja untuk pemasangan jika dilakukan oleh teknisi ahli:

  • Pemasangan oleh Teknisi: Biaya pemasangan keyboard oleh teknisi biasanya berkisar antara Rp50.000 hingga Rp250.000 tergantung tingkat kesulitan dan lokasi kalian masing-masing.

Tips Menghemat Biaya Penggantian Keyboard

Biaya Ganti Keyboard Laptop
Biaya Ganti Keyboard Laptop

Bagaimana, apakah menurut kalian biaya pergantian komponen keyboard laptop itu mahal atau masih terjangkau. Mungkin bagi sebagian orang, harga yang harus dibayarkan cukup mahal. Tapi tak perlu khawatir, karena masih ada beberapa tips trik yang bisa mmebantu kalian untuk mengurangi biaya yang harus dikeluarkan.

1. Lakukan Sendiri (DIY)

Jika Anda merasa cukup mahir, mengganti keyboard sendiri bisa menghemat biaya. Kalian akan bisa melakukan penghematan biaya, tetapi ada risiko kerusakan jika tidak dilakukan dengan benar. Banyak tutorial online yang bisa diikuti untuk melakukan ini.

2. Membeli Keyboard Online

Membeli keyboard pengganti dari toko online biasanya akan lebih murah daripada beli langsung di toko. Online Shop sering menawarkan diskon atau promo yang bisa menghemat biaya. Pastikan keyboard yang dibeli kompatibel dengan model laptop Anda.

3. Memanfaatkan Garansi

Jika laptop masih dalam masa garansi, penggantian keyboard mungkin bisa dilakukan secara gratis atau dengan biaya yang lebih rendah: Pastikan untuk memeriksa apakah kerusakan keyboard ditanggung oleh garansi. Ini bisa sangat membantu untuk mengurangi biaya penggantian.

Kesimpulan

Kerusakan pada keyboard laptop memang seringkali terjadi secara tiba-tiba tanpa kita duga. Dan karena komponen ini sangat penting untuk penggunaan perangkat, tentu kita harus segera melakukan perbaikan. Semoga dengan informasi diatas bisa memberikan berapa estimasi biaya yang perlu kalian keluarkan untuk melakukan pergantian keyboard laptop. Nantikan informasi dan artikel menarik lainnya yang akan hadir setiap hari hanya di Jakarta Studio.