Pernahkah kalian pernah merasa terganggu dengan notifikasi yang muncul secara mengambang ketika sedang asyik bermain game di HP Samsung? Terutama saat fokus pada permainan, tiba-tiba notifikasi yang masuk secara terus-menerus akan merusak pengalaman bermain kalian.
Nah untuk itulah, artikel ini hadir untuk memberikan solusi praktis bagi kalian yang mencari cara untuk menghilangkan gangguan notifikasi di HP Samsung saat sedang menikmati game favorit. Ada beberapa trik yang bisa digunakan mulai dari fitur bawaan seperti Game Booster hingga memanfaatkan mode spesifik seperti Priority Mode dan Do Not Disturb.
Tutorial Memblokir Notifikasi HP Samsung Saat Main Game
Ketika sedang fokus main game seperti Mobile Legends atau Free Fire, tentu akan sangat terganggu jika tiba-tiba ada notifikasi masuk dan menutupi layar. Apalagi dalam kondisi permainan yang sedang intens seperti saat war, sediikit gangguan saja bisa membuat kita kalah.
Dan sudah tentu hal tersebut bisa sangat mengganggu kenyamanan kita dalam bermain game. Nah maka dari itulah, untuk menghindarinya kita bisa manfaatkan beberapa fitur yang sudah disediakan oleh HP Samsung. Ingin tahu apa saja?
1. Menggunakan Game Booster
Game Booster pada HP Samsung merupakan alat bawaan yang memungkinkan pengguna meningkatkan performa game. Dengan membuka Game Booster, pengguna dapat mengakses fitur “Block During Game” yang secara otomatis mematikan notifikasi selama sesi bermain. Sehingga bisa memberikan pengalaman bermain game yang lebih lancar dan tanpa gangguan.
- Temukan dan buka aplikasi Game Booster bawaan di HP Samsung Anda.
- Cari dan pilih opsi “More” atau “Lainnya” di bagian bawah layar.
- Dalam menu yang muncul, pilih opsi “Game Booster.”
- Cari dan aktifkan opsi “Block During Game” untuk memblokir notifikasi selama permainan.
- Pastikan opsi “Notifications” diaktifkan untuk memastikan notifikasi dimatikan selama permainan.
2. Aktifkan Priority Mode
Pengguna dapat memanfaatkan Priority Mode di Game Launcher untuk mematikan notifikasi. Dengan mengaktifkan Priority Mode, aplikasi latar belakang akan ditutup, dan notifikasi juga akan dinonaktifkan, bisa menciptakan suasana main game yang optimal.
- Akses aplikasi Game Launcher pada perangkat Anda.
- Temukan dan klik opsi “Priority Mode” yang akan memunculkan notifikasi.
- Pilih opsi untuk mengaktifkan Priority Mode, yang akan menutup aplikasi latar belakang dan mematikan notifikasi selama permainan.
3. Mode Jangan Ganggu (Do Not Disturb)
Aktifkan Mode Jangan Ganggu pada pengaturan ponsel untuk menghindari gangguan notifikasi saat bermain game. Dengan langkah-langkah berikut ini, notifikasi akan dimatikan secara otomatis, sehingga kalian bisa main game dengan tenang.
- Akses menu pengaturan pada perangkat Samsung Anda.
- Temukan dan pilih pada menu “Notifications.”
- Cari opsi “Jangan Ganggu” atau “Do Not Disturb” dan aktifkan.
- Dengan mengaktifkannya, kalian akan mematikan notifikasi selama permainan.
4. Matikan Notifikasi Secara Manual
Kalian juga bisa mengontrol notifikasi aplikasi tertentu secara manual. Dengan menonaktifkan izin notifikasi secara manual, pengguna dapat memilih aplikasi mana yang sering mengganggu saat main game dan dimatikan notifikasinya.
- Akses menu pengaturan pada perangkat Anda.
- Cari dan pilih opsi “Apps” untuk melihat daftar aplikasi yang terinstal.
- Pilih aplikasi yang ingin dimatikan notifikasinya.
- Beralih ke bagian izin aplikasi dan nonaktifkan izin notifikasi untuk mematikan pemberitahuan dari aplikasi tersebut.
5. Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga
Untuk alternatif lainnya, kalian bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti “Notification Blocker & Cleaner”. Dengan mengunduh aplikasi ini, pengguna dapat dengan mudah mengatur dan mematikan notifikasi dari berbagai aplikasi sesuai kebutuhan masing-masing.
- Download dan install aplikasi “Notification Blocker & Cleaner” dari Play Store.
- Buka aplikasi dan atur preferensi notifikasi sesuai kebutuhan Anda.
- Aktifkan fitur pemblokiran notifikasi untuk aplikasi yang ingin Anda matikan notifikasinya.
- Nah dengan begitu, kalian bisa main game lancar tanpa gangguan.
Kesimpulan
Itulah beberapa tips trik yang bisa kalian gunakan untuk memblokir notifikasi saat sedang bermain game. Jadi pengalaman main game kalian tidak akan terganggu oleh pemberitahuan yang tiba-tiba masuk. Memastikan bahwa pengalaman bermain game jadi makin seru dan menyenangkan. Semoga dengan tips trik diatas bisa membantu dan bermanfaat.