Populer Lagi, 2 Cara Buat Email Yahoo Baru Melalui HP dan Laptop dengan Mudah

Cara Buat Email Yahoo Baru Melalui HP dan Laptop

JSMedia – Cara buat email Yahoo dapat dilakukan melalui perangkat desktop maupun perangkat seluler. Jika membuat email melalui perangkat seluler tentu akan ada beberapa perbedaan, karena user interface yang lebih kecil.

Namun sejatinya tata caranya tetap sama dan tidak ada yang berbeda. Apabila Anda merasa kesulitan membuat email Yahoo melalui smartphone, maka bisa mencoba membuat email melalui perangkat desktop lewat PC atau laptop.

Cara Buat Email Yahoo Baru di HP

Cara Buat Email Yahoo Baru di HP

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa membuat email Yahoo baru melalui HP dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu melalui browser seperti Google Chrome atau via aplikasi Yahoo. Agar  lebih jelas, berikut cara membuat email Yahoo melalui HP:

  • Buka aplikasi browser yang ada di smartphone Anda.
  • Kunjungi situs resmi dari Yahoo atau search di Google dengan keyword “Yahoo Sign up”.
  • Klik menu Account yang berada di pojok kanan atas.
  • Pilih Create Account atau Buat Akun.
  • Isi data diri dan kelengkapan yang menjadi persyaratan.
  • Pada kolom pertama isikan dengan nama depan serta nama belakang Anda.
  • Selanjutnya isi alamat email yang ingin Anda gunakan dan pastikan alamat tersebut tersedia atau belum digunakan orang lain.
  • Sementara pada kolom password buat kata sandi dengan jumlah karakter sebanyak 8 buah. Usahakan berisi kumpulan huruf kecil dan besar ditambah dengan angka.
  • Isikan tanggal lahir Anda.
  • Klik Next atau terus.
  • Selanjutnya akan ada proses verifikasi nomor. Isikan nomor ponsel yang masih aktif, setiap satu nomor ponsel bisa untuk membuat 10 akun Yahoo.
  • Yahoo akan mengirimkan kode verifikasi ke nomor yang sebelumnya telah Anda masukan.
  • Masukan kode tersebut pada kolom yang tersedia.
  • Email Yahoo Anda telah selesai dibuat.

Cara Daftar Email Yahoo Baru di Laptop

Cara Daftar Email Yahoo Baru di Laptop

Membuat akun atau email Yahoo di laptop tentu lebih mudah karena resolusi layarnya lebih besar sehingga mudah untuk dilakukan. Berikut tutorial lengkap untuk membuat atau daftar email Yahoo melalui laptop:

  • Buka aplikasi browser Anda yang ada di laptop.
  • Buka situs com.
  • Klik menu Mail yang ada di pojok kanan atas.
  • Selanjutnya klik Buat Akun yang berada pada menu paling bawah.
  • Isi data pribadi yang diperlukan untuk membuat email pada kolom-kolom yang tersedia.
  • Jika sudah terisi semua klik Lanjutkan atau Next.
  • Anda akan diminta untuk memasukan nomor HP yang masih aktif.
  • Setelah itu Anda wajib untuk melakukan konfirmasi.
  • Yahoo akan mengirimkan kode konfirmasi via SMS ke ponsel Anda.
  • Masukan kode konfirmasi ke kolom yang tersedia.
  • Alamat email Yahoo Anda telah sukses dibuat.

Baca Juga: Solusi 5 Cara Memperbaiki Hardisk Rusak

Apakah Daftar Alamat Email Yahoo.co.id Masih Bisa?

Apakah Daftar Alamat Email Yahoo.co.id Masih Bisa?

Sebagai aplikasi email dan komunikasi yang sudah lama beredar di Indonesia, Yahoo pernah mengeluarkan domain khusus Indonesia dengan ekstensi co.id. Alamat email Yahoo.co.id pernah populer terutama ketika era Yahoo Messenger sedang menjadi favorit.

Sayangnya saat ini domain tersebut sudah tidak bisa digunakan untuk pendaftar baru. Tidak hanya domain Yahoo.co.id saja, namun semua domain yang berakhiran kode negara juga sudah resmi ditutup oleh Yahoo sejak beberapa tahun lalu.

Namun bagi Anda yang sudah memiliki layanan email aplikasi Yahoo.co.id tetap bisa menggunakan emailnya yang memiliki domain Yahoo.co.id.

Tips Daftar Email Yahoo

Membuat email Yahoo memang sangat mudah untuk dilakukan, namun ada beberapa hal yang wajib untuk Anda perhatikan. Hal-hal tersebut antara lain adalah sebagai berikut.

1. Gunakan nomor HP Pribadi

1. Gunakan nomor HP Pribadi

Saat proses verifikasi, Yahoo akan meminta Anda untuk memasukan nomor telepon lalu mengirim SMS berupa kode OTP. Pastikan nomor yang Anda gunakan untuk mendaftar selalu aktif, karena berfungsi untuk melakukan reset password.

Apabila nomor untuk melakukan verifikasi hilang atau sudah tidak bisa diakses, maka Anda tidak akan bisa memulihkan akun apabila terjadi masalah seperti dihack atau lupa password.

2. Gunakan Kombinasi Password Kuat

2. Gunakan Kombinasi Password Kuat

Agar akun email Anda tetap aman, pastikan juga Anda membuat sebuah kombinasi password yang kuat. Kriteria password yang kuat sendiri adalah terdiri dari 8 karakter kombinasi huruf dan angka. Akan lebih kuat juga apabila disertai simbol atau tanda baca.

Cara buat email Yahoo baik melalui laptop dan smartphone tidak memiliki perbedaan. Namun sayangnya, bagi Anda yang ingin mendaftar email Yahoo Indonesia dengan domain Yahoo.co.id sudah tidak bisa digunakan.