Banyak pengguna yang mencari cara cek nomor Telkomsel karena alasan lupa atau bahkan memang tidak menghafal nomor teleponnya sendiri. Padahal mengetahui atau menghafal nomor telepon sendiri sangatlah penting untuk mengisi formulir atau ketika sedang pendataan sebuah informasi.
Jika Anda salah satu pengguna yang sering lupa dengan nomor sendiri atau memang tidak menghafalnya, maka tidak perlu terlalu khawatir karena bisa dicek dengan mudah. Telkomsel menyediakan layanan cek nomor untuk memeriksa nomor kartu Telkomsel yang terpasang dalam sebuah HP.
Cara Cek Nomor Telkomsel
Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk memeriksa nomor Telkomsel seperti melalui dial, melalui call center, melalui aplikasi my Telkomsel, melalui website resmi hingga melalui virtual asisten.
Nah, di sini kami akan mengulas tiga cara yang paling banyak digunakan untuk memeriksa nomor Telkomsel. Apa saja langkah-langkah yang perlu Anda lakukan? Simak pembahasannya secara lengkap dalam artikel di bawah ini.
1. Melalui Dial
Cara memeriksa nomor telepon Telkomsel yang pertama yaitu melalui tombol dial yang ada di handphone Anda. Cara ini merupakan yang termudah karena tidak perlu melakukan tindakan rumit dan hanya cukup menekan tombol di menu panggilan.
Ikuti langkah-langkah ini untuk cek nomor Telkomsel melalui tombol dial.
- Pertama bukalah menu telepon di HP Anda
- Selanjutnya tekan *808#
- Tekan tombol “Panggil” atau “Call“
- Tunggu beberapa saat sampai Anda akan mendapat pesan singkat dari 98888 berisi informasi mengenai nomor HP aktif yang saat ini sedang digunakan
Biaya yang perlu Anda keluarkan untuk cek nomor Telkomsel melalui menu dial adalah Rp100 per permintaan untuk para pelanggan prabayar. Biaya tersebut sudah termasuk PPN 10%. Tarif yang sama juga berlaku bagi para pelanggan pascabayar.
Layanan cek nomor melalui kode dial bukan merupakan layanan berlangganan sehingga Anda tidak akan dikenakan tarif apabila tidak menggunakan layanan tersebut. Meskipun perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp100, layanan cek nomor dari Telkomsel dapat digunakan untuk semua jenis ponsel.
2. Melalui Aplikasi MyTelkomsel
Untuk memeriksa nomor Telkomsel Melalui aplikasi MyTelkomsel, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi ini di App Store untuk pengguna iPhone dan Google Play Store untuk penggunaan Android.
Setelah mengunduhnya Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Pertama bukalah aplikasi My Telkomsel dari smartphone Anda
- Login ke aplikasi tersebut dengan memasukkan username dan password
- Jika Anda belum memiliki akun maka bisa mendaftar terlebih dahulu
- Pada beranda di bagian pojok kiri atas Anda bisa menemukan nomor telepon Telkomsel yang digunakan saat ini
Cek nomor Telkomsel melalui aplikasi My Telkomsel mengharuskan Anda untuk terkoneksi dengan internet baik melalui jaringan data maupun wifi. Jadi apabila Anda membutuhkan nomor telepon untuk mengisi pulsa baik itu pinjam pulsa tekomsel maupun atau untuk membeli paket internet sebaiknya koneksikan terlebih dahulu smartphone dengan jaringan wifi.
3. Call Center
Cara mengecek nomor Telkomsel berikutnya yaitu melalui call center. Cara ini tergolong sangat mudah karena Anda tidak perlu terkoneksi dengan internet dan hanya butuh sinyal untuk bisa memanfaatkan layanan call center.
- Pertama masuk ke menu panggilan
- Ketik angka 188
- Tekan “Panggil” atau “Call“
- Jika sudah tersambung Anda bisa menunggu instruksi berikutnya dari panggilan telepon tersebut
Para pelanggan Telkomsel prabayar akan dikenakan tarif sebesar Rp300, namun bagi pelanggan Telkomsel diamond dan halo layanan ini tidak dikenakan biaya alias gratis.
Dari ketiga cara cek nomor Telkomsel di atas yang paling mudah adalah melalui dial *808#, karena bisa digunakan pada jenis HP apapun. Akan tetapi jika Anda memiliki aplikasi My Telkomsel dan smartphone selalu terkoneksi dengan internet, maka akan jauh lebih mudah menggunakan aplikasi ini untuk mengecek nomor.