Cara Melihat ID OVO untuk TikTok Lite, Saldo Jadi Gampang Masuk!

Cara Melihat ID OVO untuk TikTok Lite

JSMedia – Saldo TikTok Lite lama transfernya? Bisa jadi kamu salah memasukkan ID digital OVO. Agar tidak salah lagi, berikut cara melihat ID OVO untuk TikTok Lite.

Sudah lama menggunakan TikTok tetapi ada saja masalah yang muncul? Tak terkecuali versi Lite yang kini sedang marak dibicarakan karena tengah membagi-bagikan saldo OVO gratis. Hanya dengan melakukan beberapa tugas, saldo ratusan ribu poin akan langsung kamu dapatkan.

Hambatannya adalah terkadang saldo tersebut sulit ditarik karena ID yang tidak sama dengan yang tertera di OVO. Atau sebenarnya sudah sama tetapi masih tidak bisa melakukan penarikan? Temukan solusinya pada informasi lengkap mengenai OVO berikut ini.

Cara Melihat ID OVO untuk TikTok Lite

Cara Melihat ID OVO untuk TikTok Lite

Sama seperti GoPay dan DANA, OVO merupakan salah satu dompet digital yang memiliki banyak peminat. Bahkan, e-wallet ini menjadi alat pembayaran utama di salah satu marketplace terbesar di Indonesia.

TikTok Lite juga menggunakannya sebagai alat pembayaran untuk transfer saldo. Saat melakukan transaksi, kamu membutuhkan ID yang disediakan OVO sebagai nomor rekening.

Masih banyak yang kebingungan dengan OVO ID ini karena di aplikasinya tidak disebutkan secara langsung berapa nomor ID akun OVO. Yang tertera di sana hanyalah QR Code dan Loyalty yang digunakan untuk pembayaran.

Oleh karena itu, berikut cara mudah menemukan ID di aplikasi OVO.

  1. Untuk mengaplikasikan cara ini, siapkan aplikasi OVO di perangkat mobile kamu.
  2. Kemudian, masukkan 6 digit PIN untuk membuka aplikasi.
  3. Setelah berada di halaman utama, tap menu Profile.
  4. Lihat bagian nomor yang tertera di bawah nama profil kamu. Itulah ID OVO kamu. Gunakan nomor tersebut sebagai rekening untuk mengirim uang dari aplikasi TikTok.

Meskipun nomor OVO sederhana, seringkali menyebabkan error khususnya saat melakukan pencairan di TikTok. Mengapa bisa begitu?

Penyebab ID OVO pada TikTok Lite Error

Penyebab ID OVO pada TikTok Lite Error

Karena nomor rekening sama dengan nomor telepon, seringkali kamu menyalinnya dari kontak. Hal itu mungkin karena kamu tidak hafal atau lupa dengan nomor sendiri.

Setelah disalin lalu ditempelkan begitu saja di TikTok Lite. Inilah yang menjadi kesalahan utama kenapa ID bermasalah saat melakukan proses pencairan saldo TikTok. Saat paste nomor rekening OVO, terdapat beberapa tanda strip (-), bawaan dari kontak yang memisahkan nomor.

Sebelum mencairkan saldo OVO dari TikTok, hapus tanda tersebut terlebih dahulu supaya proses pengiriman uang berjalan lancar.

Baca Juga: Tidak Bisa Memasukkan Kode Undangan TikTok Lite? Ini Dia Penyebabnya!

Cara Memasukkan ID OVO untuk Transfer Saldo TikTok Lite

Cara Memasukkan ID OVO untuk Transfer Saldo TikTok Lite

Setelah mengetahui kesalahan dan penyebab ID OVO error, saatnya mentransfer penghasilan TikTok kamu. Pertama, klik simbol koin yang berada pada halaman menu Saya. Tentukan jumlah saldo yang akan dikirim.

Selanjutnya ubah metode penarikan menjadi OVO. Saat menautkan rekening, terdapat kolom untuk memasukkan OVO ID kamu. Banyak yang bingung dengan bagian ini karena judul kolomnya bertuliskan “pipo_common_wallet_id”. Tidak heran jika pengguna OVO bertanya mengenai ID dari akunnya. Padahal ID yang dimaksud di sini adalah nomor telepon OVO.

Sebaiknya, hindari copy paste nomor dari kontak karena akan menimbulkan tanda strip (-). Ketik secara manual ID OVO kamu, dimulai dengan angka nol yang panjangnya 10 hingga 13 digit. Kemudian, kamu akan menerima notifikasi bahwa saldo akan sampai setelah 1 hari kerja.

Berdasarkan pengalaman dari pengguna yang sudah mencoba cara melihat ID OVO untuk TikTok Lite ini, saldo langsung masuk dalam beberapa detik saja. Yang terpenting nomor rekening OVO tertulis dengan benar tanpa tanda strip.