Belum lama ini, sedang viral emoji berbentuk seperti rasengan di berbagai sosial media. Mulai dari Facebook, TikTok, Whatsapp dan lainnya kita akan sering banget menemukan postingan atau komentar dengan emoji berbentuk mirip Rasengan yang merupakan jurus andalan Naruto.
Nah banyak sekali yang penasaran dengan bagaimana cara untuk membuat emoji rasengan tersebut. Karena sudah banyak yang mencoba mencarinya namun tidak juga kunjung menemukan bentuk emoji seperti rasengan tersebut. Nah penasarankan? Langsung saja simak rahasianya berikut ini.
Apa Itu Emoji Rasengan?
Emoji Rasengan, yang juga dikenal sebagai Cyclone Emoji, adalah simbol yang menjadi sangat populer di media sosial belakangan ini. Emoji ini terkenal karena kemiripannya dengan jurus “Rasengan” yang merupakan salah satu teknik khas dari karakter Naruto Uzumaki dalam serial anime dan manga Naruto. Namun, nama resmi emoji ini sebenarnay adalah “Cyclone Emoji”
Emoji Rasengan (Cyclone Emoji) menggambarkan sebuah pusaran angin yang berputar, dengan ikon 🌀 yang menggambarkan gerakan angin dalam bentuk bulat. Walaupun emoji ini mungkin lebih dikenal sebagai “Rasengan,” namanya yang sesungguhnya adalah “Cyclone Emoji.” Emoji tersebut kini sedang viral dan banyak sekali kita temukan di postingan dan komentar sosial media.
Cara Membuat Emoji Rasengan Dengan Mudah
Nah buat yang sudah penasaran dengan bagaimana cara membuat emoji berbentuk mirip rasengan 🌀 tersebut, maka bisa simak tutorialnya berikut ini :
- Pertama, kalian buka kolom komentar atau tempat untuk membuat emojinya.
- Setelah itu, pada menu keyboard silahkan tap opsi Emoji.
- Maka nanti akan muncul daftar emoji yang sangat banyak.
- Kalian pilih pada menu Pencarian agar lebih memudahkan.
- Lalu kalian ketik angin atau cyclone/siklon untuk mencarinya.
- Jika sudah muncul, tap ikon tersebut untuk memasukannya.
- Nah sekarang kalian sudah berhasil menambahkan emoji rasengan.
- Bagaimana, gampang bangetkan? Langsung saja kalian coba sendiri.
Kesimpulan
Demikian sedikit tips trik rahasia tentang bagaimana cara membuat emoji berbentuk mirip seperti jurus rasengan. Ia memang sedang menjadi trend yang viral di berbagai platform sosial media seperti Facebook, Tiktok hingga Whatsapp. Semoga dengan tutorial diatas tidak lagi membuat kalian penasaran dan bisa langsung mencobanya sendiri.