Cara Mengaktifkan Pesan Sementara di WhatsApp

Cara Mengaktifkan Pesan Sementara di WhatsApp

JSMedia – Cara mengaktifkan pesan sementara di WhatsApp adalah hal yang sering dipertanyakan banyak pengguna aplikasi WA. Pasalnya, masih banyak yang baru tahu kalau WhatsApp punya fitur pesan sementara yang nantinya bisa langsung terhapus secara otomatis.

Anda mungkin masih bingung bagaimana cara mengaktifkan fitur pesan sementara di WhatsApp. Jika ingin tahu caranya, simak artikel ini sampai selesai.

Cara Mengaktifkan Pesan Sementara di WhatsApp

Cara mengaktifkan pesan sementara di Whatsapp tidak begitu sulit. Sebelumnya, Anda pasti tahu bahwa aplikasi Whatsapp memiliki fungsi untuk bertukar pesan atau chatting.

Nah, saat Anda melakukan chatting menggunakan WA, maka obrolan tersebut akan terekam baik di aplikasi WA pengirim maupun penerima. Sehingga setiap obrolan akan tetap Anda jika tidak dihapus.

Fitur Pesan Sementara

Aplikasi WhatsApp saat sudah menyediakan sebuah fitur keren terbaru yang bernama layanan pesan sementara. Sesuai dengan namanya, maka sudah pasti pesan atau chat ada batas waktunya. Apabila batas waktu habis, maka pesan akan terhapus secara otomatis dan tidak dapat dibuka lagi.

Sebenarnya, fitur pesan sementara di WA ini memang bukan fitur paling baru, namun layanan yang sudah ada sejak tahun lalu ini masih banyak yang belum mengetahuinya. Karena sangat jarang pengguna WA yang mau melihat pembaharuan yang dilakukan oleh pihak WA.

Fitur yang dapat Anda temukan dengan nama view once ini bisa untuk berbagai pesan berupa foto, video hingga file. Fitur ini juga bukan hanya untuk chat personal saja, tetapi juga bisa untuk chat di grup. Lantas, untuk apa sih fitur ini dihadirkan di aplikasi WA?

Tidak mungkin sebuah fitur dibuat tanpa tujuan, yang pertama masalah privasi. Ada sebagian orang yang ingin pesan mereka hanya terlihat sekali saja dan tidak dapat dilihat secara berulang-ulang oleh orang lain.

Fitur ini juga disediakan untuk grup chat juga, namun admin grup juga dapat memodifikasi atau mengubah banyak hal. Seperti membuat pengaturan apakah anggota lain menggunakan layanan fitur chat sementara di grup atau tidak.

Apabila Anda bukan admin grup dan sang admin mematikan layanan tersebut, maka secara otomatis grup Anda tidak dapat menggunakan fitur view once. Namun, setidaknya Anda bisa menggunakannya untuk chat personal.

Baca Juga: Cara Atasi Fitur Reaksi WhatsApp Tidak Muncul di Ponsel dan Laptop

Cara Mengaktifkan Pesan Sementara WA

Anda mungkin penasaran dan tidak sabar ingin menggunakan fitur view once, tapi tidak tahu bagaimana caranya. Nah, berikut ini langkah-langkah mengaktifkan pesan sementara WhatsApp:

  • Pertama kali, silahkan buka aplikasi WhatsApp Anda.
  • Setelah itu, klik pada ikon titik tiga dan pilih Setelan.
  • Selanjutnya, pilih Pesan Sementara.
  • Silakan pilih waktu hapus otomatis mulai dari 24 jam hingga 90 hari.
  • Apabila Anda ingin mematikan layanan tersebut, klik Off atau klik Mati.
  • Anda juga bisa masuk ke nomor orang yang ingin Anda chat menggunakan layanan view once ini.
  • Klik ikon waktu yang ada di sebelah kanan tombol kirim.
  • Bula sudah aktif, maka pesan Anda hanya dapat dibaca sekali saja oleh penerima.
  • Proses selesai dan layanan sudah bisa dinikmati.

Baca Juga: Fitur View Once WhatsApp, Foto dan Video Hanya Bisa Dilihat Sekali

Kesimpulan

Cara mengaktifkan pesan sementara di WhatsApp sangat mudah, bukan? fitur aplikasi WhatsApp ini penting untuk Anda yang ingin menjaga privasi, atau tidak ingin pesan Anda dibaca orang lain secara berulang-ulang.

Cara mengaktifkan pesan sementara di WhatsApp adalah hal mudah yang dapat Anda lakukan saat membutuhkan layanan tersebut. Demikianlah informasi tentang cara aktifkan fitur pesan sementara WA. Selamat mencoba dan menikmati kecanggihan fitur once view WA.