Bintang Facebook: Cara Menghasilkan Uang dari Facebook

Cara Mengaktifkan Fitur Bintang di FB
Cara Mengaktifkan Fitur Bintang di FB

Platform media sosial seperti Facebook telah menjadi panggung bagi berbagai jenis konten, termasuk aktivitas siaran langsung atau streaming. Melalui aktivitas tersebut, pemilik akun atau streamer dapat memonetisasi siaran mereka menggunakan fitur Bintang Facebook.

Bintang Facebook memungkinkan penggemar dan penonton untuk memberikan dukungan finansial kepada streamer dengan cara mengirimkan Bintang sebagai bentuk donasi. Nah ini tentu menjadi kesempatan yang bagus bagi kalian yang ingin mendapatkan penghasilan dari Facebook.

Dengan fitur monetisasi live streaming, kita bisa mendapatkan uang dari aktivitas siaran langsung yang kita lakukan. Nah ingin tahu lebih lanjut bagaimana mekanisme dan juga cara kerjanya? Semua itu akan Jakarta Studio bahas dalam artikel berikut ini.

Cara Mengaktifkan Fitur Bintang Facebook

Cara Mengaktifkan Fitur Bintang di FB
Cara Mengaktifkan Fitur Bintang di FB

Sebelum kalian dapat mulai menerima Bintang dan menggunakannya untuk memonetisasi siaran langsung di Facebook, kalian perlu melakukan beberapa langkah persiapan. Dengan langkah-langkah berikut, kalian bisa menerima dukungan dari penggemar dan penonton dalam bentuk gift bintang tersebut :

1. Bergabung dengan Program Level Up

Pertama-tama, pastikan kalian telah bergabung ke dalam program Level Up di Facebook. Program ini adalah prasyarat untuk mengaktifkan fitur Bintang. Pastikan kalian telah melengkapi semua persyaratan yang diperlukan untuk bergabung.

2. Buka Creator Studio dan Dasbor Siaran Langsung

Setelah kalian bergabung dengan program Level Up, langkah selanjutnya adalah membuka Creator Studio di platform Facebook. Di dalam Creator Studio, carilah opsi “Fitur Kreatif,” dan dari sana, kalian akan menemukan “Dasbor Siaran Langsung.”

3. Siapkan Bintang

Pilih opsi “Siapkan Bintang” dalam dasbor siaran langsung kalian. Ini akan memulai proses pengaktifan fitur Bintang di siaran langsung kalian agar bisa menerima gift dari penonton.

4. Siapkan Informasi Pembayaran kalian

Selama proses mengaktifkan Bintang, kalian akan diminta untuk menyiapkan atau memilih informasi pembayaran kalian. Ini mencakup menghubungkan akun pembayaran kalian dengan platform Facebook. Sehingga jika nanti saldo bintang sudah terkumpul, kalian bisa segera menariknya ke rekening bank.

Cara Tarik Saldo Bintang ke Rekening Bank

Cara Mengaktifkan Fitur Bintang di FB
Cara Mengaktifkan Fitur Bintang di FB

Kemudian kalian juga wajib tahu bagaimana proses pencairan saldo dari gift bintang yang sudah kita kumpulkan menjadi bentuk rupiah ke rekening bank. Berikut informasi lengkapnya sudah Jakarta Studio rangkum untuk kalian.

1. Minimal Pembayaran

Facebook akan mengirimkan pembayaran Bintang hanya jika total saldo sudah mencapai minimal $100 USD (atau $25 USD untuk kreator di AS) atau setara dengan 10.000 Bintang. Kalian harus rajin melakukan live streaming untuk segera mencapai ambang batas tersebut.

2. Pencairan Saldo yang Tertunda

Penting untuk diingat bahwa pembayaran Bintang dapat mengalami penundaan jika terdeteksi aktivitas yang mencurigakan atau penipuan. Facebook akan melakukan verifikasi sebelum mengirimkan pembayaran untuk memastikan tidak ada aktivitas yang mencurigakan di akun kalian.

3. Waktu Pengiriman Pembayaran

Proses pengiriman pembayaran internasional memerlukan waktu beberapa hari, tergantung pada proses lembaga bank. Oleh karena itu, setelah kalian mencapai minimal pembayaran, kalian perlu bersabar beberapa hari sebelum pembayaran dikirimkan dan ke rekening kalian masing-masing.

4. Jadwal Pembayaran

Waktu pencairan bintang akan dikirimkan sekitar 21 hari setelah akhir bulan ketika Bintang tersebut diterima. Sebagai contoh, pendapatan Bintang yang kalian terima pada bulan Juni akan dibayarkan pada bulan Juli.

5. Invoice dan Pembayaran Kumulatif

Setiap bulan, kalian akan menerima invoice yang mencakup pendapatan dari periode pembayaran bulan sebelumnya atau pendapatan bulanan kumulatif kalian. Ini memungkinkan kalian untuk melacak dengan jelas pendapatan dari fitur Bintang.

6. Pembaruan Informasi Pembayaran

Jika kalian ingin mengubah informasi pembayaran, kalian dapat melakukannya di Pengaturan Pembayaran. Namun, perlu diingat bahwa perubahan ini memerlukan waktu setidaknya 10 hari untuk mulai berlaku. Jadi hal tersebut bisa mengakibatkan penundaan pencairan saldo.

7. Pendapatan Level Up dan Bintang

Facebook hanya dapat membayar pendapatan Bintang di negara yang menyediakan Program Level Up Gaming. Pastikan untuk memeriksa daftar negara yang memenuhi syarat untuk program ini agar kalian dapat memonetisasi dengan Bintang.

8. Berapa Nilai 1 Bintang Facebook?

Nilai 1 Bintang Facebook adalah sekitar $0,01 USD. Ini berarti setiap kali seorang penggemar atau penonton memberikan satu Bintang kepada seorang streamer di Facebook, mereka akan menerima $0,01 USD. Umumnya, konten kreator harus mengumpulkan hingga 10.000 bintang sebelum saldo terkumpul dan bisa ditarik ke rekening bank.

Kesimpulan

Demikian informasi tentang fitur bintang yang ada di Facebook. Kalian bisa memanfaatkannya sebagai salah satu cara untuk memonetisasi akun FB agar bisa menjadi sumber pendapatan. Jika kalian rajin dan bisa membuat konten-konten yang menarik, ini adalah peluang yang sangat bagus yang sangat sayang jika dilewatkan.