JSMedia – Cara merawat hardisk sendiri tidaklah sulit, asalkan Anda tahu metodenya. Dengan Anda melakukan perawatan, komponen ini juga menjadi lebih sehat, sehingga hardisk itu sendiri tidak cepat mengalami kerusakan. Meskipun komponen ini seiring berjalannya akan rusak, namun bukan berarti Anda tidak melakukan perawatan.
Hardisk sendiri adalah salah satu komponen paling penting dalam sebuah perangkat laptop atau komputer. Di mana komponen ini berfungsi sebagai media untuk menyimpan data. Meskipun saat sudah populer dengan media penyimpanan SSD, namun masih banyak perangkat komputer atau laptop yang masih memakai hardisk.
Cara Merawat Hardisk
Terdapat banyak cara yang bisa Anda gunakan untuk merawat HDD. Nah, bagi Anda yang penasaran dengan cara-caranya, yuk langsung simak saja pembahasan lengkapnya berikut ini.
1. Mematikan Laptop dengan Benar
Tips pertama yang sebaiknya kamu perhatikan adalah cara mematikan perangkat komputer atau laptop. Pastikan Anda melakukannya dengan cara yang benar sesuai aturannya.
Mematikan perangkat PC atau Laptop langsung dari sumber listrik secara tiba-tiba akan membuat komponen di dalamnya menjadi cepat rusak.
Cara yang benar adalah dengan melakukan shutdown terlebih dahulu dan tunggu hingga benar-benar mati.
2. Hindari Membuat Terlalu Banyak Partisi
Biasanya, sebuah hardisk yang mempunyai kapasitas besar yang akan dibagi menjadi beberapa partisi. Ini bertujuan untuk memisahkan dan memudahkan dalam mengorganisir file-file yang berbeda. Contohnya file sistem Anda pisahkan dengan data pribadi supaya tidak tercampur.
Cara ini memang efektif, tapi dianjurkan untuk tidak membuat terlalu banyak membuat partisi pada HDD. Sebab fragment hardisk juga akan terbag dan mengganggu proses read writenya. Sangat dianjurkan hanya membagi HDD menjadi 2-3 partisi saja supaya lebih optimal.
3. Pakai Laptop pada Tempat yang Benar
Banyak dari kita yang memakai laptop ketika sedang di atas kasur. Tanpa kita sadari, kebiasaan ini akan berdampak buruk bagi laptop yakni membuat perangkat kita menjadi cepat rusak.
Sebab, laptop yang di atas kasur/bantal membuat udara panasnya tidak dapat keluar secara maksimal. Sehingga membuat laptop menjadi cepat panas dan pada akhirnya overheat.
Dan salah satu komponen yang terkena efeknya adalah hardisk. Jadi, sangat disarankan menggunakan laptop yang tidak menyumbat sirkulasi udaranya, sehingga suhu laptop bisa terjaga dengan baik.
4. Hindarkan Hardisk Menjadi Overheat
Ketika sebuah perangkat laptop dipakai, maka akan menghasilkan suhu udara yang panas. Namun ini sudah dirancang sedemikian rupa supaya suhu panas tersebut bisa keluar dengan sempurna.
Nah kalau sirkulasi udara terganggu, maka dapat membuat komponen dalam salah satunya hardisk atau proses mengalami panas yang berlebih sehingga bisa overheat.
Akibat panas yang berlebih, menjadikan usia komponen menjadi pendek sehingga akan cepat rusak. Jadi, gunakan laptop sewajarnya, jangan paksakan kinerja di luar kemampuannya.
Baca Juga: Cara Memotong Video Di Laptop
5. Simpan Data Secukupnya
Sebuah hardisk memang difungsikan untuk tempat menyimpan suatu data. Namun juga tidak baik, kalau untuk menyimpan data secara berlebihan sampai memenuhi hardisk. Kondisi ini akan membuat kinerjanya menjadi lebih berat, sehingga cepat membuat bad sector.
Usahakan untuk selalu menjaga beberapa kapasitas tetap kosong supaya HDD dapat bekerja lebih ringan. Apabila Anda mempunyai data berukuran besar, lebih baik disimpan pada penyimpanan eksternal. Ini salah salah satu cara merawat hardisk supaya tidak cepat rusak.
6. Hapus File Sampah secara Rutin
Dengan pemakaian hardisk dari waktu ke waktu, tentunya akan menghadirkan file-file sampah yang sudah tidak berguna.
Sangat penting untuk dilakukan penghapusan file sampah tersebut secara berkala. Sebab cara ini bisa untuk memberikan ruang lebih, sehingga kinerja HDD menjadi lebih ringan.
7. Rutin Defrag Hardisk
Seringnya pemakaian hardisk, tentunya membuat kemampuan hardisk menurun. Jadi, sangat diperlukan yang namanya melakukan defrag untuk menjaga kemampuan read dan write dari hardisk, sehingga kemampuan kinerjanya bisa kembali meningkat.
Dengan Anda melakukan defrag juga akan membuat kesehatan hardisk menjadi lebih terjaga, sehingga tidak cepat rusak. Selain itu, langkah ini juga bisa untuk mencegah hardisk mengalami bad sector, akibat banyak data yang menumpuk.
Hardisk adalah sebuah komponen penting dalam perangkat laptop dan komputer. Oleh karena itu, Anda harus rutin melakukan perawatan komponen ini supaya kinerjanya normal dan tidak mudah rusak.
Setelah mengetahui cara merawat hardisk yang kami rangkumkan di atas, diharapkan Anda rutin melakukan perawatan komponen ini, agar tetap dalam keadaan baik.