JSMedia – Koneksi internet yang lambat membuat seseorang malas untuk mengakses internet. Kadang tidak sedikit yang ingin mengecek berapa kecepatan koneksi internet yang ia gunakan. Bagi yang membutuhkannya, Anda bisa cek kecepatan internet CMD yang akan kami bahas.
Keuntungan menggunakan CMD adalah tidak perlu memakai software atau aplikasi tambahan untuk mengecek kecepatan internet. CMD sendiri adalah Command Prompt yang merupakan perintah berbasis DOS untuk sistem operasi Windows.
Cara Cek Kecepatan Internet CMD Paling Gampang
Mengecek kecepatan internet menggunakan CMD tidak sulit dan bisa dilakukan dengan cepat. Secara garis besar, caranya sebagai berikut:
1. Membuka CMD Terlebih Dahulu
Anda harus membuka program CMD bawaan Windows untuk mengecek kecepatan internet terlebih dahulu. Berikut tutorialnya:
- Pilih menu Windows yang ada di pojok kiri bawah atau bisa klik keyboard yang bergambar seperti bendera.
- Ketikkan CMD di search.
- Pilih CMD.
Untuk cara lebih cepat, Anda bisa menekan tombol Windows + R dan kemudian mengetikkan CMD. Setelah itu pilih OK untuk melanjutkan proses.
2. Masukkan Kode Ping
Setelah program CMD yang diinginkan terbuka, Anda bisa memasukkan kode ping 8.8.8.8 –t –l 1000 dan kemudian pilih Enter. Setelah itu, nantinya akan muncul tampilan gelap dengan tulisan warna hijau di dalamnya. Tulisan inilah yang menunjukkan kecepatan internet CMD.
Baca Juga: Cara Membuat Akun SSH Gratis Premium
3. Cara Membaca Hasil Test
Setelah mendapatkan hasil, tentunya Anda harus membaca hasil test tersebut. Bagi yang baru mencoba mungkin agak kesulitan karena belum terlalu terbiasa. Berikut cara membaca hasil testnya:
- Semakin kecil simbol time di hasil test yang dilakukan, semakin cepat kecepatan internet.
- Semakin besar simbol time di hasil test yang dilakukan, semakin lambat keepatan internet.
- Simbol request time our menunjukkan koneksi internet yang terputus.
Cara Simple Meningkatkan Kecepatan Internet CMD
Bagi yang merasa kecepatan internet CMD-nya kurang memuaskan, Anda juga bisa meningkatkan kecepatan internet. Caranya lumayan mudah, berikut langkah-langkahnya:
Reset Alamat IP
Banyak hal yang membuat koneksi internet jadi lambat, salah satunya karena konflik IP dengan user lain. Solusi terbaiknya Anda harus mereset alamat IP terlebih dahulu. Banyak pengguna yang telah membuktikannya.
Anda bisa memakai perintah Command Prompt untuk reset IP dengan menulis perintah berikut:
- Ipconfig/release, masukkan perintah ini dan pilih enter, silahkan menunggu hingga prosesnya selesai.
- Ipconfig/renew, silahkan ketikkan perintah renew IP dan kemudian tekan enter. Tunggu sampai prosesnya selesai.
Jika dua cara di atas sudah dilakukan, Anda bisa cek kecepatan internet CMD kembali. Apakah kecepatan internetnya sudah normal atau belum. Jika belum, Anda bisa melanjutkan dengan cara lain di bawah.
4. Flush DNS
Flush DNS menjadi perintah Command Prompt yang memungkinkan pengguna bisa reset cache DNS resolver. Fungsi utamanya adalah menghapus cache DNS lama dan mengganti dengan yang baru.
Informasi yang diubah antara lain DNS, domain, website dan nama server. Untuk melakukan flush DNS, Anda bisa memasukkan perintah ipconfig/flushdns. Setelah itu tekan Enter. Tunggu hingga tampilan mengeluarkan notifikasi Successfully flushed DNS Resolver Cache.
5. Netsh
Netsh mempunyai fungsi melakukan konfigurasi di pengaturan jaringan yang berkaitan dengan koneksi internet. Jika koneksi internet melambat, Anda bisa melakukan perintah netsh di Command Prompt.
Ada banyak perintah yang bisa dimasukkan. Jika perintah sudah dimasukkan, Anda cukup menunggu status OK saja. Berikut perintahnya:
- Int tcp set global chimney = enabled
- Int tcp set global autotuninglevel = normal
- Int tcp set supplemental
- Int tcp set global ecncapability = enabled
Anda bisa memasukkan semua perintah di atas. Setelah itu, restart kembali komputer agar menjalankan konfigurasi netsh tersebut.
6. Reset Winsock
Cara lain untuk menambah kecepatan internet CMD adalah mereset winsock. Winsock merupakan setting yang isinya konfigurasi koneksi di komputer. Jika winsock rusak atau mengalami gangguan, biasanya perangkat tidak dapat membuka website meskipun internetnya terhubung.
Untuk melakukan reset winsock tidak sulit, Anda cukup membuka CMD dan memasukkan netsh winsock reset. Setelah itu pilih Enter.
Cara cek kecepatan internet CMD sangat penting supaya Anda bisa mengecek kecepatan internet yang digunakan kapanpun. Bagi yang kecepatan internetnya buruk, ada beberapa cara untuk menambah kecepatan koneksi internet seperti pembahasan di atas.