Marvel Snap merupakan sebuah card game terbaru dimana kita bisa mengoleksi berbagai macam kartu. Nah kartu-kartu tersebut bisa kita dapatkan mayoritas dengan cara menaikkan Collection Level di akun kita.
Oleh karena itulah, setiap player Marvel Snap wajib tahu bagaimana cara meningkatkan CL mereka dengan cepat agar bisa mengumpulkan lebih banyak kartu untuk dimainkan.
Apa Itu Collection Level Marvel Snap?
Kita mulai dengan membahas apa yang sebenarnya dimaksud dengan Collection Level di Marvel Snap. Secara sederhana, ini semacam sistem leveling yang ada di game tersebut.
Dimana setiap kali berhasil menaikan level, kalian akan bisa mengklaim reward baik berupa credit, kartu baru ataupun hadiah menarik lainnya.
Kalian bisa mengetahui Collection Level di akun Marvel Snap dengan melihat di bagian bawah foto profil. Disana akan ada ikon berwarna hijau dilengkapi dengan angka level koleksi akun kalian saat ini.
Jika kalian klik, maka kita akan dibawa ke halaman Collection Level dimana kita bisa mengklaim berbagai macam reward jika berhasil menaikkan akun ke level tertentu.
Apa Itu Pool di Marvel Snap?
Nah selain Collection Level, istilah lain yang wajib kalian ketahui adalah Pool. Istilah ini merujuk pada kumpulan kartu diantara rentang collection level tertentu.
Sampai saat ini, Marvel Snap telah membagi kartu mereka menjadi 3 Pool, antara lain :
- Pool 1 mulai dari Collection Level 18 sampai 214 kalian bisa mendapatkan 46 buah kartu.
- Pool 2 mulai dari Collection Level 222 sampai 474 kalian bisa mendapatkan 26 buah kartu.
- Pool 3 mulai dari Collection Level 486 ke atas kalian bisa mendapatkan 74 buah kartu dan akan terus bertambah.
Perlu digarisbawahi juga bahwa matchmaking di Marvel Snap itu salah satunya didasarkan pada Pool yang dimiliki oleh setiap pemain.
Jadi player yang sedang berada di Pool 1 dengan CL dibawah 214, maka akan melawan player yang juga berada di Pool 1 dan kecil kemungkinan bertemu pemain dengan Pool 2 atau 3.
Cara Meningkatkan Collection Level Marvel Snap
Nah kembali lagi ke pembahasan utama kita tentang bagaimana cara menaikkan level koleksi akun Marvel Snap kita dengan cepat.
Satu-satunya cara yang bisa kalian lakukan untuk meningkatkan level adalah dengan mengupgrade kartu-kartu yang kalian miliki menggunakan credit dan booster.
Credit bisa kalian dapatkan dengan menyelesaikan misi yang ada setiap harinya. Sedangkan Booster akan berbeda untuk setiap kartu, dan bisa didapatkan dengan memainkan kartu tersebut.
Sampai sekarang, setiap kartu di Marvel Snap bisa diupgrade sebanyak 6x dan setiap kali ditingkatkan maka akan menambahkan efek yang berbeda.
Selain itu, setelah berhasil mengupgrade kartu, maka Collection Level kalian juga akan bertambah sesuai dengan tingkat upgrade yang kalian lakukan, antara lain sebagai berikut :
- Upgrade ke Uncommon : Naik 1 Collection Level
- Upgrade ke Rare : Naik 2 Collection Level
- Upgrade ke Epic : Naik 4 Collection Level
- Upgrade ke Legendary : Naik 6 Collection Level
- Upgrade ke Ultra : Naik 8 Collection Level
- Upgrade ke Infinity : Naik 10 Collection Level
Tutorial Upgrade Kartu di Marvel Snap
Sekarang kalian sudah tahu kan bagaimana mekanisme di Marvel Snap? Untuk mendapatkan kartu, kalian harus meningkatkan Collection Level.
edangkan untuk meningkatkan Colection Level, kalian harus mengupgrade kartu. Dan untuk mengupgrade kartu, kalian akan membutuhkan Booster dan Credit yang bisa didapat dengan menyelesaikan misi dan bermain.
Nah jika sekiranya kalian sudah memiliki jumlah credit dan booster yang cukup, maka bisa langsung upgrade kartu dengan cara berikut ini :
- Pertama, buka menu Collection yang ada di bagian bawah.
- Setelah itu, pilih salah satu kartu yang bisa diupgrade.
- Biasanya kartu yang bercahaya itu menandakan bisa diupgrade.
- Klik pada kartu tersebut, kemudian tap opsi Upgrade di bagian kanan.
- Lalu tinggal pilih pada jumlah Credit dan booster yang dibutuhkan.
- Secara otomatis, kartu kalian akan diupgrade ke level berikutnya.
- Maka ia akan menerima peningkatan efek menjadi lebih bagus.
- Setelah itu, Collection Level kalian pun otomatis juga bertambah.
- Lalu kalian juga bisa mengklaim reward jika CL sudah mencapai level tertentu.
Tips Agar Bisa Menaikkan CL Dengan Cepat
Nah tentu kalian mau tahu dong bagaimana tips agar Collection Level bisa naik dengan cepat. Karena dengan begitu, kita bisa mendapatkan lebih banyak kartu dan bisa membuat deck kita menjadi semakin kuat.
Tips yang bisa kalian coba adalah dengan mengupgrade semua kartu yang tersedia ke Uncommon terlebih dahulu. Kenapa? Karena hal tersebut butuh lebih sedikit credit dan Booster dibandingkan ke level lainnya.
Hanya dengan 25 Credit dan 5 Booster saja kalian sudah bisa upgrade ke Uncommon dan mendapatkan peningkatan 1 CL. Sedangkan jika upgrade ke Rare, kalian akan butuh 100 Credit dan 10 Booster namun hanya mendapatkan peningkatan 2 CL.
Jadi mengupgrade kartu ke Uncommon akan lebih hemat credit 4 kali lipat jika dibandingkan dengan upgrade kartu ke level lainnya. Kalian bisa manfaatkan cara ini untuk memaksimalkan jumlah credit yang kalian miliki.
Kesimpulan
Demikian penjelasan lengkap tentang bagaimana cara untuk meningkatkan Collection Level di game Marvel Snap. Dengan begitu, kalian akan mendapatkan lebih banyak kartu dengan cepat.
Sehingga ada lebih banyak pilihan kartu yang bisa kalian gunakan di dalam deck dan membuatnya semakin kuat. Semoga informasi diatas bisa bermanfaat bagi kita semua.
Jangan lupa juga untuk selalu mengikuti update terbaru dari Jakarta Studio. Karena akan ada lebih banyak artikel dan informasi menarik lainnya yang sayang apabila kalian lewatkan.