Daftar Hero Counter Moskov Paling Efektif

Rekomendasi Hero Counter Moskov
Rekomendasi Hero Counter Moskov

Moskov adalah seorang hero marksman di Mobile Legends, yang telah lama menjadi ancaman berbahaya di medan pertempuran. Dengan kecepatan serangan tinggi dan efek stun yang menyulitkan, Moskov dapat merubah arah pertandingan menjadi keuntungannya. Oleh karena itu, pemahaman dan strategi yang matang sangat penting untuk berhasil menghadapi hero ini.

Artikel ini akan menjelajahi peran beberapa hero counter sebagai solusi efektif dalam mengatasi Moskov. Karena hero yang satu ini memang sangat berbahaya jika dibiarkan bebas sampai itemnya jadi. Dengan memahami kelemahan Moskov dan memilih hero counter yang tepat, pemain dapat membalikkan keadaan demi kemenangan tim.

Kelebihan dan Kekurangan Moskov

Rekomendasi Hero Counter Moskov
Rekomendasi Hero Counter Moskov

Sebelum kita membahas tentang siapa hero counter yang bisa dipakai untuk melawan Moskov, mari kita cari tahu terlebih dahulu apa kelebihan dan kekurangan yang dimilki oleh hero ini. Sehingga dengan begitu, maka akan lebih mudah untuk mengeksploitasi kelemahan yang dimiliki olehnya.

1. Kelebihan Moskov di Mobile Legends

A. Attack Speed Tinggi

Moskov memperoleh keunggulan dari kemampuan attack speed yang tinggi, terutama melalui penggunaan skill 1 dan build item yang mendukung peningkatan kecepatan serangan. Hal ini membuat Moskov bisa memberikan serangan bertubi-tubi dengan cepat, menimbulkan damage yang konstan terus-menerus.

B. Serangan Ultimate Jarak Jauh

Salah satu keunggulan besar Moskov adalah kemampuan ultimate-nya yang memiliki jarak serangan paling jauh. Dengan lemparan tombaknya, Moskov dapat menyerang lawan bahkan dari jarak satu map sekalipun. Namun, penggunaan ultimate ini memerlukan akurasi tinggi, sehingga Moskov perlu menguasai teknik membidik dengan baik.

C. Sangat Kuat di Late Game

Moskov adalah tipe hero yang sangat kuat ketika mencapai fase late game. Kelebihannya meliputi attack speed yang sangat cepat, lifesteal yang deras, dan damage yang tinggi, membuatnya mampu menggendong tim dengan mudah. Sehingga tak heran jika Moskov menjelma menjadi hero yang menakutkan di fase late game.

D. Kemampuan Farming Cepat

Dibandingkan dengan hero marksman lainnya, Moskov memiliki kemampuan farming yang cepat, bahkan pada fase early game. Kecepatan farming yang tinggi memungkinkan Moskov untuk secara mandiri mengumpulkan buff dan gold, membuatnya bisa membeli item dengan lebih cepat dari hero lainnya.

E. Damage Dealer Utama pada Teamfight

Moskov memainkan peran penting sebagai damage dealer utama dalam kondisi teamfight. Keahliannya dalam menghajar lawan, bahkan yang berada di belakang lineup, menjadikannya ancaman serius bagi musuh. Serangan tombak Moskov dapat menembus hingga tiga line up lawan sekaligus, sehingga damagenya juga tidak main-main.

F. Skill Escape Mechanism

Moskov juga dilengkapi dengan skill escape mechanism, yang berfungsi mirip dengan flicker. Skill ini menjadi andalan Moskov dalam melarikan diri dari serangan lawan. Sehingga sebagai seorang marksman pun, ia tidak mudah mati.

2. Kekurangan Moskov di Mobile Legends

A. Cukup Lemah di Early Game

Moskov memiliki kelemahan pada fase early game, di mana damage yang dihasilkannya tidak begitu besar. Berbeda dengan beberapa hero marksman lain yang memiliki mobilitas dan damage tinggi, Moskov memerlukan waktu dan item tertentu untuk mencapai potensi maksimalnya.

B. Penggunaan Mana yang Boros

Salah satu kelemahan yang dimiliki oleh Moskov adalah borosnya penggunaan mana, terutama karena seringnya penggunaan skill pertamanya. Oleh karena itu, disarankan untuk menyertakan item mana regen dalam build Moskov untuk mengatasi kelemahan yang satu ini.

C. Range Basic Attack Kecil

Jangkauan basic attack Moskov bisa dibilang tergolong kecil, sehingga memerlukan positioning yang tepat. Kekurangan ini menuntut Moskov untuk selalu berada pada jarak yang aman agar tidak terlalu rentan terhadap serangan musuh.

D. Sangat Mengandalkan Positioning

Moskov seperti kebanyakan hero marksman, sangat bergantung pada positioning yang baik. Pemain harus memahami situasi pertempuran dan skill dalam menjaga jarak yang tepat dengan lawan. Agar bisa tetap memberikan damage pada lawan sekaligus bisa menjaga diri agar tidak diincar.

E. Membutuhkan Akurasi Tinggi

Terutama pada kemampuan ultimate Moskov, pemain perlu memiliki akurasi serangan yang tinggi. Penggunaan tombak Moskov harus tepat dan cepat, memerlukan keterampilan dan latihan untuk menguasai teknik ini, terutama bagi pemain pemula.

Rekomendasi Hero Untuk Counter Moskov

Sebagai seorang marksman, Moskov memang sangat menyulitkan karena damagenya yang sakit saat item-itemnya sudah jadi. Maka dari itu, ketika menghadapinya kita harus lebih agresif untuk mempunish Moskov sejak awal agar ia tidak bisa mengoptimalkan potensi yang dimilikinya. Gunakan hero-hero berikut ini supaya kalian bisa menghadapi Moskov dengan lebih efektif.

1. Saber

Rekomendasi Hero Counter Moskov
Rekomendasi Hero Counter Moskov

Saber adalah seorang assassin tangkas, bisa menjadi counter yang efektif untuk hero marksman seperti Moskov. Kombinasi skill satu dan ultimate-nya mampu memberikan serangan instant kill kepada lawan yang tidak memiliki dengan item physical defense yang memadai.

Kecepatan Saber untuk berkeliling di medan perang membuatnya mampu memberikan rasa takut kepada lawan saat melakukan rotasi. Dengan memanfaatkan semak-semak sebagai tempat persembunyian, Saber dapat memberikan efek kejutan kepada Moskov, membuatnya sulit untuk menggunakan skill dan item Wind of Nature untuk bertahan.

Selain itu, kecepatan Saber dalam membersihkan monster hutan menjadikannya pilihan yang bagus baik sebagai roamer atau jungler. Pemanfaatan skill satu yang dapat mempercepat farming monster hutan memberikan keunggulan untuk mengumpulkan gold dan experience. Dengan Saber di pihak tim, Moskov akan merasa tertekan dan terancam setiap kali bergerak.

2. Natalia

Rekomendasi Hero Counter Moskov
Rekomendasi Hero Counter Moskov

Natalia, sang assassin yang mahir dalam menyamarkan diri, menjadi pilihan yang bagus dalam menghadapi Moskov. Kemampuannya menggunakan camouflage membuatnya tidak terlihat di mini map bisa dipakai untuk menyerang tanpa terdeteksi oleh lawan. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk melakukan serangan instant kill yang sulit dihindari.

Natalia juga mampu memberikan tekanan kepada Moskov, menghambat rotasinya, dan membuatnya kesulitan dalam mengumpulkan gold serta item. Dengan Natalia sebagai hero counter, keberadaan Moskov bisa menjadi beban bagi tim lawan, terutama ketika ia tidak dapat melihat ancaman yang mendekat secara tak terduga.

3. Lesley

Rekomendasi Hero Counter Moskov
Rekomendasi Hero Counter Moskov

Lawan marksman dengan marksman, dan Lesley bisa menjadi pilihan yang tepat jika harus berhadapan dengan Moskov. Keunggulan utama Lesley terletak pada momentum efek critical yang dihasilkan oleh skill satu dan dua miliknya. Dengan kemampuan ini, Lesley mampu memberikan damage yang sakit kepada Moskov, terutama dalam pertarungan satu lawan satu.

Pada fase late game, Lesley semakin berbahaya dan mampu mengkill Moskov dan hero lain hanya dalam beberapa serangan saja. Skill ultimate Lesley, yang dapat mengikuti pergerakan Moskov secara beruntun, menjadikannya sangat efektif untuk mengejar dan menghentikan lawan yang berusaha melarikan diri.

Dengan menggunakan Lesley sebagai hero counter, pemain dapat mengeksplotasi kelemahan jarak serang Moskov, menyulitkannya dalam pertarungan langsung dan memberikan kontribusi besar pada kemungkinan kemenangan tim.

4. Kaja

Rekomendasi Hero Counter Moskov
Rekomendasi Hero Counter Moskov

Kaja dengan skill ultimate-nya yang memiliki efek suppress sulit dihindari, menjadi pilihan hero counter yang sangat efektif melawan Moskov. Kemampuan Kaja untuk menarik lawan ke arah yang ditentukan membuat hero seperti Moskov akan lebih mudah untuk dimatikan. Skill ini tidak hanya memberikan damage yang besar, tetapi juga membuat lawan yang terkena serangan tersebut hampir bisa dipastikan tidak akan selamat.

Pemanfaatan spell flicker untuk menyerang lawan secara tiba-tiba juga semakin meningkatkan efektivitaasnya sebagai hero counter. Meskipun waktu cooldown skill-nya cukup lama, penggunaan yang tepat dan efisien dapat mengubah alur permainan demi keuntungan tim. Dengan memilih Kaja sebagai hero counter Moskov, kita bisa lebih mengendalikan alur permainan dan membuat Moskov bermain tidak optimal.

5. Eudora

Rekomendasi Hero Counter Moskov
Rekomendasi Hero Counter Moskov

Eudora merupakan seorang mage dengan kemampuan stun dan burst magic damage yang mematikan. Dengan efek stun dari skillnya, Eudora dapat menghentikan pergerakan Moskov, memberikan peluang besar untuk memberikan serangan mematikan. Kemampuan burst magic damage yang dimilikinya juga membuatnya sangat ditakuti oleh hero seperti Moskov yang tidak punya banyak item defense untuk mempertahankan diri.

Eudora dapat memanfaatkan semak-semak untuk menyergap lawan secara tiba-tiba dan menghambat rotasi lawan. Ia juga bisa digunakan untuk mengincar Moskov agar membuatnya tidak bisa bermain secara aman dan tenang. Dengan memahami kombinasi skill Eudora, kalian dapat menjadikannya sebagai hero counter Moskov yang sangat efisien.

Kesimpulan

Dari skill set yang dimilikinya, Moskov memang termasuk hero yang sangat menakutkan. Sebagai seorang marksman, ia mampu menghasilkan damage yang sangat sakit. Bahkan hero tank yang tebal sekalipun tidak akan tahan lama untuk menahan damage dari Moskov terus menerus. Maka dari itu, kita perlu menghentikan dominasinya tersebut dengan menggunakan hero counter yang tepat serta memanfaatkan kelemahan yang dimilkinya.