- Posted by:
- Posted on:
- Kategori:
MultimediaMultimedia - Sistem:
Windows - Lisensi:
Freeware - Pengembang:
Open Media
JSMedia – Jika Anda mencari aplikasi untuk merubah file video menjadi trek audio dengan mudah dan gratis, maka Anda harus mencoba 4K Video to MP3. Ada kalanya Anda menemukan video musik menarik dan ingin mengirimnya ke ponsel untuk didengarkan di pemutar musik sewaktu-waktu. Namun tentu saja, Anda tidak bsia langsung mengirim video tersebut ke ponsel bukan? Untuk itulah, Anda mungkin membutuhkan aplikasi seperti ini.
4 Fitur dan Kelebihan Aplikasi 4K Video to MP3
Aplikasi ini menawarkan fitur untuk convert file video menjadi audio MP3 dengan penggunaan yang mudah dimana Anda cukup melakukan drag and drop file video ke aplikasi untuk memulai operasi. Anda bahkan bisa membuat antrean video yang akan dikonversi sehingga tak perlu lagi menambahkan file satu persatu.
1. Dukungan Antrean
Jika Anda cukup sering melakukan konversi video ke audio dengan jumlah file yang terbilang banyak, maka aplikasi ini bisa cukup memudahkan pekerjaan Anda. Menggunakan aplikasi ini, memungkinkan Anda untuk membuat antrean file yang akan dikonversi. Anda cukup melakukan drag and drop file-file video tersebut ke aplikasi yang kemudian akan membuat antreannya secara otomatis.
2. Dukungan Format Audio yang Lengkap
Tak hanya bisa merubah video menjadi file audio MP3 saja, aplikasi ini juga dapat mengonversi video ke dalam format audio lainnya sesuai kebutuhan atau keinginan Anda. Anda bisa memilih hasil konversi yang dihasilkan aplikasi ke dalam file OGG, M4A atau lainnya sesuai preferensi. Namun pastikan bahwa perangkat yang akan digunakan mendukung pemutaran file audio tersebut secara optimal.
3. Fitur Pemutar Musik
Tentu saja, untuk bisa langsung memeriksa hasil konversi, Anda memerlukan pemutar musik. Aplikasi ini hadir dengan pemutar musik sehingga Anda tak perlu beralih ke aplikasi media player di Windows terlebih dahulu untuk memeriksa hasil convert. Walau begitu, tak ada salahnya pula jika Anda menggunakan pemutar musiknya untuk mendengarkan musik koleksi Anda.
4. Tampilan yang Intuitif
Satu hal yang juga cukup disukai pengguna dari aplikasi ini adalah tampilannya yang terbilang mudah untuk dipelajari dan digunakan. Hanya ada opsi untuk memilih kualitas audio hasil konversi tanpa ada toolbar yang membuat tampilan menjadi rumit. Penggunaan aplikasi juga terbilang mudah dimana Anda hanya cukup menyeret file-file video ke dalam tampilan aplikasi.
Download Juga: Apache OpenOffice
System Requirements untuk 4K Video to MP3
Aplikasi yang diperkenalkan oleh Open Media ini menjadi salah satu aplikasi konverter populer karena bisa didapatkan dan digunakan secara gratis. Selain itu, ia juga hadir dalam versi reguler dan versi portable yang bisa dipilih sesuai keinginan. Ukuran file installer berkisar antara 30MB sampai 40MB saja.
Demi memastikan agar aplikasi dapat berjalan optimal, kriteria minimal sistem yang diperlukan untuk aplikasi ini antara lain:
- Komputer berjalan dengan sistem operasi Windows, baik itu Windows 7, Windows 8 atau Windows 10
- Menggunakan prosesor Pentium IV atau yang lebih tinggi
- Memiliki memori (RAM) 1 GB atau yang lebih banyak (2GB direkomendasikan)
- Memiliki ruang penyimpanan hard disk tersedia 200MB atau lebih banyak
Dengan semakin banyaknya konten video yang menarik saat ini, dan selebritis yang lebih dulu merilis musik video dibanding album tak heran jika semakin banyak pengguna yang mencari aplikasi converter video menjadi audio. Dengan begitu, Anda pun bisa mendapatkan audio, musik utamanya, dengan cara yang lebih mudah.