- Posted by:
- Posted on:
- Kategori:
Utilitas & AlatUtilitas & Alat - Sistem:
Windows - Lisensi:
Freeware - Pengembang:
TechSmith Corporation
JSMedia – Semakin berkembang bisnis online memerlukan strategi untuk membuat produk tersebut lebih menarik sehingga memerlukan software untuk multimedia bernama camtasia. Sebuah software yang dapat menjadikan bisnis online semakin berkembang.
Mengembangkan bisnis online, membutuhkan konsep foto produk atau video agar menarik perhatian calon konsumen di dunia maya. Mengingat persaingan bisnis di dunia maya cukup ketat, sehingga memerlukan strategi khusus
Apabila mengunggah video produk yang biasa saja tidak akan dapat menarik perhatian banyak konsumen. Terlebih pebisnis online banyak yang mengemas video produknya menjadi lebih menarik dengan penggunaan software.
Apa Itu Software Camtasia?
Software ini digunakan untuk pembuatan video. Dikarenakan kemudahannya, software tersebut bisa digunakan oleh pemula agar menghasilkan hasil profesional. Oleh sebab itu, software ini sangat direkomendasikan bagi para pebisnis online pemula.
Techsmith corporation mengembangkan rangkaian perangkat lunak agar dapat digunakan membuat video tutorial, presentasi dan juga membuat video screen capture yang bermanfaat untuk mengembangkan bisnis, maupun kalangan akademisi.
Dikarenakan sangat banyak manfaatnya sehingga sangat penting dicoba oleh pembuat amatir. Terlebih bila akan digunakan untuk mempromosikan bisnis online agar menarik perhatian banyak calon konsumen.
Software ini akan menghasilkan gambar berkualitas tinggi. Oleh sebab itu, apabila digunakan untuk membuat video promosi produk akan menghasilkan gambar yang bagus dan berkualitas tinggi.
Cara Menggunakan Camtasia dengan Efektif dan Mudah
Mengingat besarnya manfaat yang dapat diterima oleh pengguna nya, tentunya akan semakin banyak yang ingin mengetahui akan tutorial penggunaan aplikasi tersebut. Berikut ini beberapa tahapan tutorial aplikasi perangkat lunak ini:
1. Unduh Aplikasi di PC/Laptop
Aplikasi ini merupakan aplikasi berbayar, namun bila ingin menggunakan versi trial bisa menggunakannya selama 30 hari. Dengan demikian, memberikan kemudahan mencoba berbagai keunggulannya melalui versi trial tersebut.
Dikarenakan rangkaian perangkat lunak dikhususkan untuk merekam layar, sehingga dipastikan harus mengunduh dan memasang aplikasi tersebut di laptop atau PC yang akan digunakan untuk menangkap layar atau membuat video tutorial.
2. Mulai Merekam Layar
Apabila ingin merekam layar yang terdapat pada laptop tersebut, pilih tombol full screen. Sementara bila ingin menangkap layar di laptop atau PC, hanya sebagian dari gambarnya, pilih tombol customize.
Tombol rekam berada di barisan tombol full screen untuk layar penuh serta customize untuk layar sebagian. Pastikan monitor menampilkan gambar yang akan direkam. Apabila gambar telah siap, klik tombol rekam.
3. Mengedit Video
Bagian satu ini tidak kalah pentingnya untuk menghasilkan gambar bagus. Misalnya saja terdapat suara tidak seharusnya direkam sehingga harus dilakukan proses cutting atau pemotongan.
Mengedit pun bisa dilakukan apabila terdapat gambar atau pewarnaan kurang bagus, sehingga diperlukan untuk meningkatkan kecerahan atau saturasi warnanya. Selain itu, pentingnya proses editing tersebut agar bisa menambahkan tulisan.
Download Juga: HWMonitor
4. Tambahkan Musik/Lagu
Membuatnya lebih menarik sebaiknya dengan menambahkan musik/lagu. Sebetulnya proses ini sebagai bagian dari editing apabila video selesai dibuat. Pasalnya, hampir semua orang menyukai musik, sehingga harus ditambahkan dengan musik.
Caranya yaitu, pilih lagu atau musik tersedia di software tersebut. Lanjutkan dengan memilih import media, lalu drag dan sisipkan Sesuaikan durasi lagu dengan lama waktu video tersebut.
5. Export Video ke Media Sosial
Apabila telah selesai dibuat bisa langsung diunggah ke media sosial, contohnya adalah Youtube. Dengan demikian, semua orang bisa menikmati hasil karya yang telah dibuat, khususnya pada video tutorial.
Rangkaian perangkat lunak merupakan aplikasi perangkat lunak dengan fitur cukup lengkap. Maka dari itu, melakukan export untuk diunggah ke sosial media pun bisa dilakukan dalam satu langkah mudah.
Perkembangan teknologi semakin meningkat, membuat banyak perangkat lunak yang dapat digunakan untuk mengedit video dengan mudah namun bisa menghasilkan karya layaknya seorang profesional, dengan menggunakan camtasia.