- Posted by:
- Posted on:
- Kategori:
Utilitas & AlatUtilitas & Alat - Sistem:
Windows - Lisensi:
Freeware - Pengembang:
PCSX2 Team
JSMedia – Mendengar PCSX2, pastinya tidak bisa dilepaskan dari PS2. Kenapa bisa disebut demikian, karena software emulator ini bisa digunakan untuk memainkan game-game yang termasuk kategori PS2. Yang mana, game-game tersebut bisa langsung dimainkan di PC ataupun laptop. Karena software emulator ini memang dikhususkan untuk Windows, Linux maupun MAC OS.
4 Keunggulan Dari PCSX2
Meskipun game yang bisa dimainkan pada software emulator ini merupakan game-game yang berasal dari PS2. Namun, khusus PCX2 ini ada beberapa keunggulan, yang umumnya tidak bisa ditemukan pada mesin PS2, dengan menggunakan konsol.
Apa saja keunggulannya ? Bisa disimak dalam pembahasan berikut ini. Diantaranya :
1.Dilengkapi Dengan Fitur-Fitur Pendukung
untuk mendukung performanya, software emulator ini dilengkapi dengan beberapa fitur-fitur pendukung. Yang mana, dengan fitur pendukung ini, tentunya bisa membuat emulator ini bisa memainkan beragam game-game dari PS2 dengan kualitas dan resolusi tinggi. Fitur-fitur pendukung tersebut diantaranya :
- Resolusi khusus hingga 4096 x 4096
- Texture Filtering, serta
- Fitur Aliasing Filter ( AAF )
2. Memiliki Kompatibilitas Hingga 95,78%
Dengan kompatibilitas hingga 95,78% tersebut, memungkinkan emulator playstation jenis ini, bisa digunakan untuk memainkan beragam game PS2 dengan tanpa kendala. Berbeda halnya dengan emulator playstation lainnya.
3. Bisa Memainkan Banyak Game PS2 Yang Beragam
Dengan emulator software jenis ini, Anda bisa memainkan sekitar 2521 judul game yang berasal dari PS2, dari sekitar 2642 game percobaan yang diambil dari PS2. Baik itu game berupa petualangan, game pertarungan ( fighter ), game bola hingga game balapan.
4. Salah Satu Software Emulator Playsation Terbaik
PCSX2 bukanlah satu-satunya software emulator playstation yang bisa digunakan untuk memainkan game-game dari PS2. Hanya saja, dibandingkan dengan emulator lainnya, software emulator jenis ini bisa dibilang yang terbaik. Dikarenakan kualitas permainannya yang bisa dibilang lebih berkualitas serta lebih responsif. Jika dibandingkan dengan emulator playstation lainnya.
PCSX2 Serta Spesifikasi PC Yang Bisa Digunakan
Meskipun software emulator ini bisa digunakan untuk PC dan laptop. Namun ternyata, tidak semua PC memiliki spesifikasi yang cukup untuk menggunakannya. Meskipun memang bisa digunakan, PC dengan spek minimum mungkin akan berpengaruh terhadap kualitas serta jumlah game yang bisa dimainkan.
Dalam arti, mungkin ada beberapa game yang tidak bisa dibuka. Atau bisa juga, Anda akan sedikit kesulitan untuk mencapai kualitas grafik HD, saat memainkan game-game tertentu. Lalu apa saja spesifikasi yang harus dimiliki oleh PC ataupun laptop, yang mendukung software emulator ini ? Anda bisa menyimaknya dalam ulasan berikut ini. Diantaranya :
System Requirements PCSX2 |
|
Operating Sistem |
Linux ataupun Windows |
Memory (RAM) |
Memiliki Ram sekitar 512 MB. Sementara untuk Windows Vista, RAM yang dibutuhkan bisa mencapai 2GB. |
Processor |
CPU dengan kategori yang bisa mendukung SSE2. Baik itu dari mulai intel pentium 4 ataupun yang berada diatasnya. Serta Amd Anthlon64, serta yang berada di atasnya. |
Hard Disk Space |
Free space 20 Mb |
GPU |
GPU yang digunakan adalah jenis GPU yang memberikan support terhadap Pixel Shader model 2.0, selain NVidia FX Series. |
Download Juga: MiniLyrics
PC Yang Direkomendasikan Untuk Emulator PCSX2
Beberapa PC yang direkomendasikan untuk memainkan game-game PS2 pada software emulator ini diantaranya :
- OS, diantaranya Windows Vista 7, Windows Vista 8, hingga Windows Vista 10. Dengan 32 hingga 64 bit dan DirectX terbaru.
- Untuk CPU, ada Intel Core 2 Duo 3,2 GHZ, Intel Core 3, Intel Core 5 dan juga Intel Core 7. Bisa juga menggunakan pentium G Kaby Lake,AMD Phenom II 3,2 GHZ, ataupun yang setara dengannya, maupun yang berada di atasnya.
- GPU bisa menggunakan Nvidia Ge Force 8800 GT, Nvidia Ge Force 9600 GT, GT240 ataupun yang berada di atasnya. Yang memiliki RAM sekitar 256 MB. Namun ada baiknya yang memiliki RAM di angka 1GB.
- Sementara untuk PC dengan RAM sekitar 1GB, Anda bisa menggunakan Linux maupun XP. Sedangkan untuk RAM sekitar 2 GB, bisa menggunakan Vista dan juga Windows 7.
Demikian beberapa penjelasan mengenai PCSX2. Baik itu mengenai keunggulan, spesifikasi dari PC yang bisa digunakan, hingga PC apa saja yang bisa digunakan untuk mendukung software emulator ini. Dengan uraian di atas, setidaknya Anda bisa memilih PC mana saja, yang cocok digunakan untuk memainkan game-game PS2 di emulator jenis ini.