Download Pencil Full Versi Terbaru Gratis

Pencil

JSMedia – Pencil adalah aplikasi open-source yang memungkinkan Anda untuk membuat prototipe GUI dan diagram sendiri. Melalui aplikasi ini, diharapkan penggunanya dapat menggunakannya untuk membuat mockup di platform desktop popular. Aplikasi ini diklaim sebagai tools mockup gratis terbaik yang pernah ada.

Melalui aplikasi ini, Anda bisa membuat beragam jenis diagram, melakukan perancangan interface, dan melancar alur sebuah program dalam format visual. Overall, aplikasi ini memiliki reputasi yang baik.

Keunggulan Aplikasi Pencil

Keunggulan Aplikasi Pencil

  • Semua format ekspor dari aplikasi ini sama sekali tidak mengalami kendala apapun. Dengan kata lain, aplikasi ini adalah aplikasi yang sempurna dalam hal penyedia format output yang baik.
  • Aplikasi ini memiliki semua fitur terbaik untuk sebuah proyek pembuatan diagram, baik yang sederhana maupun yang kompleks.Hampir semua peralatan tersedia dan integrasi dengan Open Clipart benar-benar bermanfaat.
  • Anda tidak akan kesulitan bekerja membuat interface untuk beragam platform. Entah itu untuk Android ataupun iOS, Anda dijamin tidak akan kesulitan menjadi kreator dengan menggunakan aplikasi ini. Sebuah perangkat lunak fleksibel yang bisa diandalkan.
  • Koleksi shape dan chart yang ada di aplikasi ini memuaskan. Selain itu, fitur kustomisasinya menyediakan banyak opsi. Seolah menunjang kreativitas penggunanya, Anda bisa menggunakan banyak alat, banyak opsi, dan banyak jenis objek di aplikasi ini.

Fitur Aplikasi Pencil

Fitur Aplikasi Pencil

Pastinya Anda penasaran dengan apa saja fitur yang ditawarkan oleh aplikasi satu ini, bukan? Maka dari itu, di bawah ini Anda bisa mendapatkan informasi tentang fitur beserta ulasannya:

1. Pembuatan Prototipe GUI yang Mudah

Aplikasi ini memungkinkan Anda untuk membuat beragam interface, baik untuk mobile maupun desktop dengan mudah. Fitur penggambaran populer diimplementasikan untuk mempermudah pekerjaan Anda.

2. Jumlah Koleksi Shape yang Banyak

Anda tidak akan kesulitan menggambar diagram di sini karena ada banyak jenis shape dan flowchart yang bisa digunakan. Kategorisasi shape dan chart dalam aplikasi ini rapi dan memungkinkan Anda menemukan jenis yang tepat dengan cepat. Selain itu, ada juga koleksi yang dibuat oleh komunitas (sesama user).

3. Beragam Tipe Output Tersedia

Aplikasi ini mendukung beragam jenis output dari hasil kerja Anda. Anda bisa menyimpan hasil kerja dalam format PNG, PDF, SVG, hingga ODT. Hal ini tentu akan memudahkan kerja Anda.

4. Terintegrasi dengan Open Clipart

Terintegrasinya aplikasi ini dengan Open Clipart membuat penggunanya dapat dengan mudah menemukan beragam jenis Clipart di internet. Menghemat waktu dan tenaga Anda tentunya.

Cara Install Aplikasi Pencil

Nama Aplikasi Pencil Project
Versi Terbaru 3.1.0
Pengembang Evolus
Sistem Operasi Windows, Mac, Linux
Jenis Aplikasi Desain Grafis, 3D Modelling
Lisensi Gratis

Berikut adalah cara untuk menginstall aplikasinya:

  • Buka website aplikasi di evolus.vn.
  • Di halaman utama, klik Download for Windows.
  • Jika ingin memilih versi aplikasi, klik menu Download.
  • Setelah itu, tinggal pilih versi aplikasinya (Windows, Mac, atau Linux).
  • Tunggu hingga proses download selesai.
  • Install aplikasinya dengan mengikuti prosedur yang diminta.
  • Setelah selesai, buka dan gunakan aplikasinya.

Download Juga: LightShot

System Requirements Pencil

Pencil dapat didownload dan digunakan di banyak platform. Aplikasi ini bisa digunakan di Windows, Mac, dan Linux. Selain sebagai aplikasi, software ini juga dirilis dalam bentuk ekstensi untuk Firefox. Edisi paling stabil dan paling baru dari aplikasi ini adalah versi 3.1.0 yang telah dirilis pada 19 Oktober 2019.

Pencil adalah aplikasi pembuat diagram dengan kualitas dan rating tinggi. Di mana-mana, penilaian dan ulasan untuk aplikasi ini selalu positif. Butuh waktu memang untuk mahir menggunakannya. Namun, setelah mahir Anda akan paham kenapa aplikasi ini masuk dalam jajaran aplikasi terbaik di kategorinya.

Tagged:
,
Rating

4

( 2 Votes )
Please Rate!
Pencil

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *