Download Winamp Full Versi Terbaru Gratis

Winamp

JSMedia – Anda yang sudah lama menggunakan komputer Windows, mungkin sudah tak asing lagi dengan aplikasi pemutar musik Winamp. Ya, aplikasi ini bisa dikatakan sebagai salah satu yang tertua diantara media player lainnya. Aplikasi ini sendiri sempat berhenti pengembangannya selama beberapa waktu, dan kini kembali hadir untuk OS baru.

6 Fitur Utama Sekaligus yang Menjadi Kelebihan Winamp

6 Fitur Utama Sekaligus yang Menjadi Kelebihan Winamp

Aplikasi multimedia ini dikenal akan fiturnya yang sangat lengkap dan memanjakan para pengguna. Selain itu, ia juga dinilai cukup bersahabat dengan komputer yang memiliki spesifikasi terbatas. Bisa dikatakan bahwa aplikasi pemutar media ini menjanjikan pengalaman hiburan optimal sesuai dengan komputer yang digunakan.

Sempat tak bisa diunduh beberapa tahun lalu, banyak pengguna yang khawatir bahwa aplikasi ini akan kehilangan fitur-fitur yang disukai pengguna. Namun kenyataannya, kehadiran kembali Winamp justru membawa pembaruan yang positif. Nah, deretan fitur yang layak Anda pertimbangkan dari aplikasi ini antara lain

1. Dukungan Format File yang Lengkap

Apa gunanya pemutar musik jika tak bisa mengenali format file audio? Winamp menawarkan dukungan format yang terbilang lengkap. Dengan begitu, Anda tak perlu khawatir saat mendapatkan file audio dengan ekstensi yang jarang Anda gunakan. Aplikasi ini mendukung pemutaran file MP3, MIDI, MOD, AAC, FLAC, WAV, WMA, hingga OGG sekalipun.

2. Perpustakaan Media Komprehensif

Seperti halnya kebanyakan software pemutar multimedia lain, aplikasi ini juga akan membuat database tentang file media yang disimpan dalam komputer. Tak sampai di situ, aplikasi ini kemudian menampilkan perpustakaan media tersebut dengan lebih detail, mulai dari tanggal, frekuensi dan sebagainya. Dengan begitu, Anda pun lebih mudah dalam menemukan musik atau saat ingin membuat playlist.

3. Dukungan Menambah Sampul Album dan Tag

3. Dukungan Menambah Sampul Album dan Tag

Dengan library yang komprehensif, aplikasi juga menawarkan operasi menyunting detail fle yang Anda koleksi. Selain bisa menambahkan gambar sampul album, Anda juga bisa menambahkan detail nama artis, tanggal rilis, komposer hingga tag pada musik yang telah Anda simpan sebelumnya.

4. Dukungan Plug-In Lengkap

Anda yang memiliki preferensi audio tertentu, juga bisa berharap pada dukungan koleksi plug-in yang lengkap pada aplikasi ini. Anda yang kurang puas dengan fitur bawaan misalnya, bisa menambahkan plug-in untuk mendapatkan fitur lebih dan menikmatinya dengan Winamp. Anda pun juga bisa mengeksplor koleksi plug-in mulai dari tampilan grafik suara, DSP, alarm dan sebagainya.

5. Koleksi Skins

Anda yang peduli soal tampilan, bisa memanfaatkan dukungan koleksi skins yang lengkap. Anda pun bisa memilih tampilan sesuai selera atau sesuai dengan tampilan komputer. Terkadang, menikmati audio memang tak sekedar dari suaranya saja, tetapi juga dari segi tampilan yang dapat menunjang suasana.

6. Dukungan Pengelolaan CD

Jika Anda sering mengoleksi musik dan menyimpannya dalam copyan fisik, aplikasi ini menawarkan dukungan pengelolaan CD. Selain bisa menyalin musik dari CD, Anda juga tak perlu memasang aplikasi khusus untuk burning musik Anda ke  kepingan CD.

Download Juga: Smadav

System Requirements Winamp

Aplikasi yang diperkenalkan oleh Nullsoft ini memiliki ukuran installer sekitar 7MB dan bisa Anda dapatkan secara gratis. Sementara spesifikasi minimal sistem agar dapat menjalankan aplikasi yaitu

  • Menggunakan prosesor berkecepatan 500MHz Pentium III atau yang setara
  • Berjalan dengan OS Windows XP atau yang lebih baru
  • Memiliki memori 128MB
  • Memiliki ruang hard disk tersisa 15MB
  • Menggunakan Sound Card 16bit
  • Untuk mengakses layanan online, diperlukan Internet Explorer 5.01 atau yang lebih tinggi
  • Untuk fitur burning, diperlukan CD burner berkecepatan 1x speed atau yang lebih cepat
  • Untuk menyalin ke komputer, diperlukan CDROM berkecepatan 2x speed atau lebih

Winamp kini memang mendukung untuk OS baru seperti Windows 8 dan Windows 10. Lebih baik lagi, ia juga hadir untuk OS android sehingga Anda bisa lebih mudah untuk menggunakannya di PC maupun smartphone. Dengan fitur lengkap dan handal, aplikasi dengan fitur premium yang digratiskan ini pun bisa dijadikan sebagai salah satu opsi media player terbaik saat ini.

Tagged:
,
Rating

4.4

( 35 Votes )
Please Rate!
Winamp

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *