5 Fitur Terbaru PUBGM 1.5, Update Sekarang!

Fitur Baru PUBG Mobile 1 5

JSMedia – Game PUBG Mobile baru saja mengadakan pembaruan ke versi 1.5. Dimana pada update kali ini, ada cukup banyak fitur baru yang akan hadir dan membuat gameplay PUBGM menjadi lebih seru dan menegangkan.

Nah apa kalian sudah tahu apa saja update yang terjadi pada PUBG Mobile versi 1.5? Cukup banyak hal baru yang bisa kita coba pada pembaruan kali ini dan mungkin akan mengubah gameplay dari PUBG Mobile itu sendiri.

Fitur Baru Update PUBG Mobile 1.5

Pasti banyak dari kalian yang penasaran dengan pembaruan yang terjadi kemarin. Bisa jadi kita akan mendapatkan update senjata baru, mode baru hingga balancing senjata. Nah berikut ini beberapa fitur teratas yang wajib kalian coba di update PUBGM terbaru.

1. Mode Baru : Mission Ignition

Fitur Baru PUBG Mobile 1 5

Untuk membuat gameplay PUBG Mobile menjadi lebih menarik dan seru, maka ditambahkanlan berbagai mode-mode baru. Untuk pembaruan 1.5 kali ini juga akan hadir mode baru bernama Mission Ignition.

Mode ini akan mengubah map Erangel yang kita kenal selama ini menjadi wilayah yang berbeda. Berikut ini beberapa detail perubahan yang terjadi pada beberapa kota di Erangel :

  • Pochinki – Transit Center
  • Georgopol – Port of Georgopol
  • School – Tech Center
  • Military Base – Security Center
  • Yasnaya Polyana – Logistics Agency
  • Malta Power – Energy Center

2. Sistem Royale Pass Baru

Fitur Baru PUBG Mobile 1 5

Pada pembaruan kali ini, kita juga akan mendapatkan sistem baru untuk Royale Pass. Kemungkinan akan ada beberapa perubahan pada Royale Pass mendatang. Untuk harganya sendiri juga belum diketahui apakah akan sama atau ikut berubah.

3. Mode Clan Battle Baru

Fitur Baru PUBG Mobile 1 5

Selanjutnya juga diperkenalkan mode klan battle yang baru. Nantinya akan ada banyak misi yang bisa diselesaikan oleh para anggota klan dalam waktu tertentu. Dari misi tersebut kita bisa mengumpulkan poin untuk mendapatkan reward yang tersedia.

Baca Juga : Update Terbaru PUBG Mobile 1.5

4. Senjata Baru : MG3

Fitur Baru PUBG Mobile 1 5

Salah satu hal yang paling ditunggu oleh para player pUBG Mobile adalah hadirnya senjata baru. Dan pada update 1.5 kali ini kita akan kedatangan sebuah senjata baru yaitu MG3, Senjata ini akan menggunakan jenis ammo7.6 mm dan bisa kalian dapatkan lewat airdrop.

5. Fitur Lempar Barang

Fitur Terbaru PUBG Mobile

Satu lagi hal menarik yang bisa kita lakukan di update terbaru PUBG Mobile kali ini. Yaitu sekarang kita bisa melempar barang-barang yang bisa digunakan. Contohnya saja seperti drink, painkiller dan yang lainnya.

Apabila kalian berada di posisi yang jauh dengan kawan, maka bisa melemparkan benda-benda tersebut ke mereka. Kurang lebih mirip seperti melempar granat. Sehingga meski terpisah jauh, masih bisa saling membantu satu sama lain.

Kesimpulan

Nah demikian pembahasan tentang beberapa update terbaru pada PUBG Mobile versi 1.5. Ada cukup banyak fitur yang hadir pada pembaruan kali ini, jadi pastikan kalian segera melakukan update agar tidak ketinggalan.

Semoga artikel diatas bisa bermanfaat bagi kita semua. Nantikan informasi menarik lainnya yang akan selalu kami update di Jakarta Studio. Akan ada banyak artikel seru yang hadir setiap harinya.