JSMedia – Berencana untuk berganti ponsel, tetapi masih ragu harus memilih merk dan tipenya? Ini artinya Anda harus mencoba fungsi Samsung iTest. Platform ini memungkinkan Anda untuk melakukan tes fitur yang ada pada seri Galaxy.
Tujuan adanya platform ini adalah untuk memastikan Anda memilih seri ponsel yang tepat dan mampu mengakomodir semua kebutuhan. Dengan demikian, harapannya tidak ada kejadian salah beli ponsel yang fungsinya tidak kompatibel.
Apa Yang Dimaksud Fungsi Samsung iTest?
Samsung Electronics baru saja merilis platform ini dengan fungsi utama sebagai bantuan dalam memilih ponsel seri Galaxy. Platform ini membantu calon pembeli untuk benar-benar merasakan bagaimana pengalaman menggunakan smartphone seri tersebut.
Bebagai fungsi pada Samsung Galaxy dapat Anda temukan di dalam platform ini. Coba semua untuk memastikan bahwa ponsel tersebut cocok dengan kebutuhan Anda. Pada dasarnya ini adalah kesempatan untuk “icip-icip” teknologi Samsung Galaxy.
Platform dari Samsung ini berupa web simulasi real time yang menggunakan tampilan One UI. Melalui simulasi ini, bisa melihat tampilan pada layar utama One UI Galaxy.
Bukan hanya tampilannya saja, fungsi Samsung iTest adalah memberikan kesempatan mencoba setiap fitur bawaan ponsel tersebut. Jadi melalui simulasi ini, bisa mengetahui setiap fungsi aplikasi bawaan dan fiturnya dengan mencoba cara menggunakannya.
Platform ini menjadi sebuah terobosan yang cukup berguna. Manfaatnya dapat mengatasi keraguan ketika akan memilih ponsel Samsung Galaxy. Dengan adanya iTest, calon pembeli tidak lagi merasa ragu, karena sudah mencoba sebelumnya.
Cara Kerja Samsung iTest
Ingin mengetahui cara kerjanya? Platform dari Samsung ini membuat Anda seolah-olah sedang mengubah pengaturan pada ponsel sebenarnya. Beberapa simulasi berupa mengubah tema, membuka pesan, bahkan menerima panggilan.
Sebenarnya, masih ada aplikasi bawaan yang tidak termasuk dalam simulasi ini. Namun, tidak perlu khawatir, sebab ada fitur informasi, trik, dan tips penggunaan aplikasi tersebut.
Meskipun demikian, pihak Samsung pasti akan segera melakukan penyempurnaan untuk platform ini. Nantinya, pengguna yang akan melakukan pengetesan atau simulasi operasional Samsung Galaxy bisa lebih puas.
Baca Juga: Cara Cek Garansi Samsung Indonesia, Semua Tipe Samsung Bisa
Cara Menggunakan Samsung iTest
Cara menggunakan platform simulasi dari Samsung ini cukup mudah. Cukup dengan mengikuti tahapan penggunaan berikut ini.
- Lakukan akses ke aplikasi Safari pada ponsel iPhone Anda
- Selanjutnya klik link ini untuk masuk ke laman Samsung iTest
- Tap pada “Share Extension” dengan ikon kotak dengan panah atas. Letaknya berada pada bagian bawah aplikasi Safari.
- Klik pada menu “Add to Homescreen”
- Selanjutnya, pada layar utama di iPhone Anda, klik “Samsung iTest”, lalu tap tombil “next”
- Berikutnya adalah menekan tombol “Let’s Go”
- Silakan mencoba apapun simulasi fitur yang Anda inginkan.
Dapatkah Perangkat Lain Menggunakan Samsung iTest?
Platform ini tentu sangat berguna untuk melakukan simulasi dan testing sebelum membeli Samsung type Galaxy. Sayangnya, platform ini baru bisa menggunakan perangkat iPhone. Jadi, Perangkat android belum bisa mengakses layanan ini.
Apabila Anda mencoba dengan menggunakan perangkat Android, sistem tidak bisa bekerja. Bahkan, hanya akan muncul barcode atau tombol untuk “copy link” saja. Artinya, Anda gagal mengakses Samsung iTest
Samsung iTest ini bermanfaat bagi Anda yang ingin membeli atau beralih pada ponsel pintar Samsung seri Galaxy. Anda bisa melakukan penilaian apakah smartphone tersebut mampu memenuhi kebutuhan Anda dalam penggunaan aplikasinya.
Setelah mengetahui fungsi Samsung iTest tersebut, tampak bahwa ini merupakan terobosan bagus dari pabrikan ponsel Asal Korea ini. Jadi, masih ragu akan membeli ponsel Galaxy seri apa? Gunakan saja Samsung iTest ini.